Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Liverpool Ditekuk Crystal Palace 0-1, Jurgen Klopp: Rasanya 100 Persen Sampah

Reporter

Editor

Nurdin Saleh

image-gnews
Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp. REUTERS/Stephane Mahe
Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp. REUTERS/Stephane Mahe
Iklan

TEMPO.CO, JakartaJurgen Klopp mengeluhkan sikap tak percaya diri pemain Liverpool dan menyebut kekalahan 0-1 dari Crystal Palace sebagai "sampah" seusai pertandingan Liga Inggris pekan ke-33 di Stadion Anfield, Minggu.

Liverpool menderita kekalahan kedua di kandang setelah dipermalukan Atalanta 0-3 pada perempat final Liga Europa pada Kamis (11 April) yang menjadi kekalahan perdana di Anfield selama 14 bulan.

Pelatih asal Jerman yang meninggalkan Liverpool akhir musim ini pun mengumpat dengan mengatakan bahwa kekalahan itu seperti "sampah" dan menyayangkan sikap timnya yang tidak memberikan reaksi setelah Eberechi Eze menyarangkan bola ke gawang Allison pada babak pertama.

"Rasanya 100 persen sampah,” kata Klopp sebagaimana diwartakan AFP.

“Babak pertama membuat kami mendapat masalah yang tidak bisa kami selesaikan di babak kedua," kata dia.

"Di babak pertama saya mau melihat reaksi dari pertandingan terakhir (kalah dari Atalanta). Kami melihat reaksi, tapi bukan reaksi yang kami inginkan. Anda bisa melihat tim tidak sepenuhnya yakin. Kami kurang percaya diri," kata dia.

Kekalahan ini membuat Liverpool tertahan di posisi tiga, selisih dua angka dari pemimpin klasemen Manchester City. Di sisi lain, Arsenal yang takluk dari Aston Villa menduduki posisi kedua dengan perolehan poin yang sama dengan The Reds, 71 angka.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Setelah ini, Liverpool akan menghadapi tiga laga tandang melawan Fulham, Everton dan West Ham dalam dua pekan ke depan. Klopp pun menyatakan ingin segera memperbaiki performa tim meski dengan waktu yang singkat.

"Jika kami bermain dengan level penuh maka kami adalah sebuah kekuatan, namun hari ini kami bermain kurang bagus di kedua babak dan itulah mengapa kami kalah," kata Klopp.

Bek kiri Andy Robertson mempertanyakan kenapa Liverpool kehilangan ketajaman sekaligus bermain ceroboh di lini belakang yang membuat mereka kebobolan empat gol tanpa mencetak angka dalam dua laga.

"Sejak kami kembali dari timnas (pada Maret) kami mungkin tidak begitu tajam di depan gawang. Itu bukan hal bagus jika kami memang mengincar gelar dan trofi," kata Robertson.

"Kami kehabisan tenaga di depan gawang. Dua pertandingan sekarang tidak ada gol di Anfield yang sangat, sangat jarang terjadi," kata kapten Skotlandia itu.

Pilihan Editor: Inter Miami Kalahkan Sporting Kansas 3-2: Simak 5 Fakta Menarik, Termasuk Messi dan Suarez yang Cetak Gol

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

18 jam lalu

Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

Kemenangan Arsenal atas Tottenham Hotspur pada pekan ke-35 Liga Inggris menjaga peluang The Gunners meraih gelar Liga Inggris.


Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

23 jam lalu

Logo Liga Inggris.
Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

Rangkaian pertandingan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24 telah berakhir. Simak rekap hasil dan klasemennya.


Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

23 jam lalu

Pemain Manchester City Phil Foden melakukan selebrasi bersama Bernardo Silva,  Rodri dan Nathan Ake. Action Images via Reuters/Peter Cziborra
Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

Manchester City berhasil mengalahkan Nottingham Forest 2-0 dalam lanjutan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24


Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur, Skor 3-2

1 hari lalu

Arsenal. REUTERS/Dylan Martinez
Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur, Skor 3-2

Arsenal berhasil mengalahkan Tottenham Hotspur dalam pekan ke-35 Liga Inggris.


Prediksi Nottingham Forest vs Manchester City di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

1 hari lalu

Prediksi Nottingham Forest vs Manchester City di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

Duel Nottingham Forest vs Manchester City akan tersaji pada laga pekan ke-35 Liga Inggris musim 2023-2024.


Prediksi Tottenham Hotspur vs Arsenal di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Berita Terkini Tim, Perkiraan Formasi

1 hari lalu

Arsenal. REUTERS/Dylan Martinez
Prediksi Tottenham Hotspur vs Arsenal di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Berita Terkini Tim, Perkiraan Formasi

Duel Tottenham Hotspur vs Arsenal akan tersaji pada pekan ke-35 Liga Inggris 2023-2024. The Gunners butuh kemenangan untuk jaga peluang.


Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

1 hari lalu

Pelatih Manchester United Erik ten Hag. REUTERS
Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

Erik ten Hag meminta maaf kepada pendukung tim setelah Manchester United ditahan Burnley di pekan ke-35 Liga Inggris.


Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham 2-2, Mohamed Salah dan Jurgen Klopp Berselisih di Pinggir Lapangan

1 hari lalu

Pemain Liverpool Mohamed Salah dan pelatih Jurgen Klopp. Action Images via Reuters/John Sibley
Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham 2-2, Mohamed Salah dan Jurgen Klopp Berselisih di Pinggir Lapangan

Hasil seri 2-2 yang diderita Liverpool di kandang West Ham pada Liga Inggris pekan ke-35 diwarnai perselisihan Mo Salah dan Jurgen Klopp.


Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea Seri; Sheffield United Terdegradasi

1 hari lalu

Pemain West Ham United Michail Antonio melakukan selebrasi bersama Mohammed Kudus usai mencetak gol ke gawang Liverpool dalam pertandingan Liga Inggris di Stadion London, London, 27 April 2024. Action Images via Reuters/John Sibley
Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea Seri; Sheffield United Terdegradasi

Hasil Liga Inggris pekan ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea bermain seri. Sedangkan Sheffield United kalah dan terdegradasi.


Hasil Liga Inggris: Ditekuk Newcastle, Sheffield Jadi Tim Pertama yang Terdegradasi

2 hari lalu

Logo Liga Inggris.
Hasil Liga Inggris: Ditekuk Newcastle, Sheffield Jadi Tim Pertama yang Terdegradasi

Sheffield United dipastikan menjadi tim pertama yang terdegradasi dari Liga Inggris (Premier League) musim 2023/24.