TEMPO.CO, Solo - Duel Borneo FC vs Arema FC akan tersaji pada babak final Piala Presiden 2024 di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, pada Minggu, 4 Agustus 2024, pukul 19.30 WIB. Pertandingan akan disiarkan secara langsung oleh Indosiar dan Vidio.
Pelatih Arema FC, Joel Cornelli, mengemukakan kesiapan tim asuhannya dalam menghadapi laga final. Meski tak memiliki waktu istirahat yang cukup, menurut dia, para pemain sudah siap bertanding dan tak banyak mengalami kendala teknis apa pun. "Kami harus berlatih dengan semua pemain dan bagi kami ini sangat penting," ujar dia dalam konferensi pers menjelang laga pada Sabtu, 3 Agustus 2024.
Ia menilai Arema FC merupakan tim yang kuat. Untuk itu, ia meminta agar anak-anak asuhannya tidak meremehkan tim calon lawan. "Sejauh ini persiapannya adalah dengan banyak latihan dan fokus agar lebih siap. Kami harus bersiap. Karena tim lawan adalah tim yang kuat," ucap Joel.
Ditanya rencana merotasi pemain, Joel mengatakan semua pemain memiliki kesempatan untuk bisa bermain dalam pertandingan sehingga tidak menutup kemungkinan akan ada rotasi pemain. Namun menurut dia, rotasi juga akan berdasarkan kebutuhan tim. "Semua pemain punya peluang atau kesempatan. Tapi untuk rotasi kami akan lihat kebutuhan," kata dia.
Penjaga gawang Arema FC, Lucas Frigeri, juga mengungkapkan kesiapan tim menghadapi laga penentuan besok. Menurut dia, para pemain Arema FC mempersiapkan diri dengan baik meski hanya memiliki waktu kurang lebih tiga hari. "Ada tiga hari latihan. Persiapan cukup bagus," tutur dia.
Secara keseluruhan, Borneo FC dan Arema FC sudah 18 kali bertemu di semua ajang. Pesut Etam unggul head to head dengan raihan tujuh kemenangan, berbanding empat milik Singo Edan, dan sisanya berakhir imbang. Namun, pada duel terakhir di Liga 1 musim lalu, Arema FC sukses meraih kemenangan 2-1.
Manajer Arema FC Wiebie Dwi Andreas mengungkapkan timnya bakal tampil dengan kekuatan penuh di laga final. Ia ingin agar Singo Edan mempertahankan gelar, sekaligus menjadi tim yang paling banyak keluar sebagai juara Piala Presiden. "Tentu, Borneo FC bukan tim yang bisa dipandang sebelah mata. Ini kita sama seperti sebelumnya kita bertemu Borneo FC lagi. Mudah-mudahan kita bisa mempertahankan juara," ujar dia dikutip dari laman resmi Piala Presiden.
Pilihan Editor: Prediksi Borneo FC vs Arema di Final Piala Presiden 2024: Jadwal Live, H2H, Perkiraan Susunan Pemain