TEMPO.CO, Jakarta - Dua calon pemain naturalisasi Timnas Indonesia Mees Hilgers dan Eliano Reijnders akan melakukan pengambilan sumpah sebagai Warga Negara Indonesia (WNI) di Belanda. Menteri Hukum dan HAM (Menkumham) Supratman Andi Agtas mengonfirmasi hal tersebut.
Sebelumnya, permohonan perpindahan kewarganegaraan Mees dan Eliano lebih dulu disetujui dalam rapat kerja Komisi Hukum dan Komisi Olahraga DPR RI bersama Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo di Gedung DPR RI, Jakarta Pusat, Selasa, 17 September 2024. Turut hadir pula Sekretaris Jenderal PSSI Yunus Nusi dan Menkumham Supratman Andi Agtas dalam pertemuan tersebut.
Supratman mengungkapkan langkah baru dari proses naturalisasi Mees dan Eliano adalah pengambilan sumpah. Namun, hal itu bakal dilakukan di Belanda demi mempercepat prosesnya agar bisa selesai sesuai target yang ditetapkan.
"Alhamdulilah tadi siang kami sudah menyelesaikan rapat kerja bersama dengan Menpora dan Komisi III RI untuk naturalisasi dua pemain sepak bola Indonesia. Kita tinggal menunggu satu tahapan terakhir, yakni pengambilan sumpah," ucap dia dalam keterangan video yang diterima Tempo, Rabu, 18 September 2024.
"Untuk naturalisasi dua pemain yang akan menjadi pemain Timnas Indonesia dalam rangka kualifikasi Piala Dunia, langkah terakhir tinggal melakukan pengambilan sumpah. Berhubung dua calon Warga Negara Indonesia yang nanti akan bergabung dalam Timnas masih ada di negara tempat mereka membela klub di Belanda, maka langkah tercepat yang bisa diambil ada memberangkatkan petugas dari Kementerian Hukum dan HAM, yakni Dirjen AHU untuk pengambilan sumpah bagi warga negara di Kedutaan Besar Indonesia di Belanda," kata Supratman menambahkan.
Saat ini, Mees dan Eliano sedang menjalani kesibukkan bersama klubnya masing-masing yang berkompetisi di Eredivisie Belanda. Mees merupakan bek inti FC Twente yang baru saja menyelesaikan laga kontra SC Heerenveen dalam laga tunda pekan ketiga, Rabu dinihari WIB 18 September. Sementara Eliano adalah winger asal klub PEC Zwolle yang bakal berlaga kontra AZ Alkmaar pada Sabtu, 21 September mendatang.
Supratman berharap hadirnya Mees Hilgers dan Eliano Reijnders bisa menambah kekuatan Timnas Indonesia sehingga lolos ke Piala Dunia 2026. "Mudah-mudahan ini akan menjadi berita gembira bagi kita semua dan Timnas Indonesia bisa tampil di Piala Dunia yang akan datang."
Pilihan Editor: Hasil Liga Champions: Bayern Munchen vs Dinamo Zagreb 9-2, Vincent Kompany Puji Harry Kane yang Borong 4 Gol