TEMPO Interaktif, Bandung - Gelandang Oktovianus Maniani sukses mencetak satu gol untuk timnas U-23 di babak kedua laga uji coba lawan Persikab Bandung di Stadion Jalak Harupat, Bandung, Sabtu petang, 1 Oktober 2011. Gol yang dicetak pada menit ke-78 kembali menambah keunggulan tim Garuda atas Persikab menjadi 3-1.
Gol dicetak sekitar sepuluh menit setelah Persikab memperkecil ketinggalan lewat hadiah tendangan penalti. Gol ketiga timnas ini dilesakkan Okto setelah tendangan bebas koleganya di sisi kanan pertahanan Persikab.
Hingga wasit meniup peluit panjang tanda pertandingan berakhir, timnas tetap unggul 3-1 atas Persikab.
ERICK P HARDI