Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke [email protected].

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Guardiola Ungkap Alasan Tinggalkan Barca

image-gnews
Pep Guardiola.   REUTERS/Eddie Keogh
Pep Guardiola. REUTERS/Eddie Keogh
Iklan

TEMPO.CO, Madrid - Pelatih Bayern Muenchen, Pep Guardiola, mengungkapkan bahwa kepergiannya dari Barcelona disebabkan dirinya sudah mencapai batas kelelahan. Hal ini tertulis dalam buku barunya berjudul Herr Pep yang ditulis jurnalis Marti Perarnau.

Dalam buku ini terungkap bahwa lengsernya Guardiola dari kursi pelatih Barca pada 2012 tak ada kaitan dengan hubungannya yang kurang baik dengan presiden klub saat itu, Sandro Rosell. Harian AS menyebutkan koresponden harian Catalan, Ara, di Jerman, Isaac Lluch, sudah membaca buku yang akan diterbitkan dalam bahasa Catalan dan Spanyol September mendatang itu.

Buku ini ditulis Perarnau setelah mendapat izin untuk menghabiskan 200 hari dalam setahun bersama Guardiola. "Tulis semua yang kamu lihat dan kritik semua yang kamu inginkan di dalam buku itu. Namun, saat musim kompetisi berlangsung, jangan tulis apa pun yang kamu lihat secara tertutup," kata Guardiola kepada Perarnau.

Lebih lanjut, Guardiola menjelaskan alasan di balik kepergiannya dari Barca. "Tidak benar bahwa saya pergi karena Rosell tak mendukung saya dalam renovasi skuad,” tutur Guardiola. "Saat itu saya berada pada batas kelelahan dan saya tak sama sekali tak yakin opsi apa yang bisa saya berikan buat tim. Saya tak meminta renovasi kembali skuad karena saya yang memutuskan pergi."

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Mengenai kemungkinannya kembali ke Barcelona suatu saat nanti, Guardiola mengatakan, "Dengan cara klub tersebut dijalankan, hanya ada dua opsi: kita memegang kekuasaan atau kita tak memegang kekuasaan. Dan, bertentangan dengan keinginan saya, saya dipaksa untuk memilih berada di pihak mana."

Guardiola juga mengaku membenci tiki-taka. "Tanpa urutan dari 15 operan sebelumnya, sebuah transisi yang bagus antara pertahanan dan serangan adalah mustahil," katanya.

SOCCERNET | A. RIZAL

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Mantan Gelandang Barcelona dan Timnas Spanyol, Andres Iniesta Pensiun di Usia 40 Tahun

5 hari lalu

Andres Iniesta. REUTERS
Mantan Gelandang Barcelona dan Timnas Spanyol, Andres Iniesta Pensiun di Usia 40 Tahun

Andres Iniesta mengumumkan pensiun sebagai pemain sepak bola di usia 40 tahun sambil menangis.


Top Skor Liga Spanyol: Robert Lewandowski Borong 3 Gol saat Barcelona Kalahkan Alaves, Mulai Jauhi Para Pesaingnya

6 hari lalu

Pemain Barcelona, Robert Lewandowski. REUTERS/Albert Gea
Top Skor Liga Spanyol: Robert Lewandowski Borong 3 Gol saat Barcelona Kalahkan Alaves, Mulai Jauhi Para Pesaingnya

Robert Lewandowski tampil cemerlang saat Barcelona menang 3-0 atas Deportivo Alaves dalam Liga Spanyol pekan kesembilan. Mapan di puncak top skor.


Klasemen Liga Jerman: Bayern Munchen Titahan Eintracht Frankfurt 3-3, Poinnya Disamai Leipzig

6 hari lalu

Pemain Bayern Munich Matthijs de Ligt dan Harry Kane. REUTERS/Juan Medina
Klasemen Liga Jerman: Bayern Munchen Titahan Eintracht Frankfurt 3-3, Poinnya Disamai Leipzig

Bayern Munchen ditahan imbang oleh Eintracht Frankfurt, sedangkan RB Leipzig menang tipis atas Heidenheim pada pekan keenam Liga Jerman.


Hasil dan Klasemen Liga Spanyol: Barcelona Kalahkan Alaves 3-0, Robert Lewandowski Borong Ketiga Gol

6 hari lalu

Pemain Barcelona Robert Lewandowski dan Lamine Yamal. REUTERS/Nacho Doce
Hasil dan Klasemen Liga Spanyol: Barcelona Kalahkan Alaves 3-0, Robert Lewandowski Borong Ketiga Gol

Robert Lewandowski memborong tiga gol untuk membawa Barcelona menghancurkan Alaves dengan skor 3-0 pada pertandingan Liga Spanyol.


Jadwal Bola Malam Ini, Minggu 6 Oktober 2024: Man United dan Chelsea di Liga Inggris, Barcelona di Liga Spanyol, Juventus dan Milan di Liga Italia

7 hari lalu

Ilustrasi sepak bola. REUTERS/Mike Hewitt
Jadwal Bola Malam Ini, Minggu 6 Oktober 2024: Man United dan Chelsea di Liga Inggris, Barcelona di Liga Spanyol, Juventus dan Milan di Liga Italia

Jadwal bola pada Minggu malam hingga Senin dinihari, 6-7 Oktober 2024: Liga Inggris, Liga Spanyol, Liga Italia, Liga Jerman, dan Liga Prancis.


Rekap Hasil Bola Sabtu Dinihari, 5 Oktober 2024: Liga Italia, Liga Spanyol, Liga Jerman, dan Liga Prancis

8 hari lalu

Pemain Napoli David Neres, Romelu Lukaku, dan Scott McTominay. REUTERS/Ciro De Luca
Rekap Hasil Bola Sabtu Dinihari, 5 Oktober 2024: Liga Italia, Liga Spanyol, Liga Jerman, dan Liga Prancis

Hasil bola pada Sabtu dinihari, 5 Oktober 2024, menampilkan hasil Liga Italia, Liga Spanyol, Liga Jerman, dan Liga Prancis.


Jadwal Bola Malam Ini, Jumat 4 Oktober 2024: Liga Italia, Liga Spanyol, Liga Jerman, Liga Prancis

9 hari lalu

Ilustrasi sepak bola. Reuters
Jadwal Bola Malam Ini, Jumat 4 Oktober 2024: Liga Italia, Liga Spanyol, Liga Jerman, Liga Prancis

Jadwal Bola malam Ini, Jumat, 4 Oktober 2024, akan menampilkan rangkaian pertandingan Liga Italia, Liga Spanyol, Liga Jerman, dan Liga Prancis.


Barcelona Miliki 'Trio Maut' Baru setelah MSN: Lewandowski, Raphinha, Yamal

9 hari lalu

Trio pemain Barcelona, Robert Lewandowski, Raphinha, dan Lamine Yama. (fcbarcelona.com)
Barcelona Miliki 'Trio Maut' Baru setelah MSN: Lewandowski, Raphinha, Yamal

Klub Liga Spanyol Barcelona memiliki lagi trio "maut" yang tajam di depan gawang lawan setelah era trio Lionel Messi, Luis Suarez dan Neymar (MSN).


Barcelona Resmi Rekrut Wojciech Szczesny, Dikontrak Hingga Juni 2025

11 hari lalu

Kiper asal Polandia Wojciech Szczesny resmi bergabung dengan Barcelona pada Rabu (02/10/2024). ANTARA/HO-FC Barcelona.
Barcelona Resmi Rekrut Wojciech Szczesny, Dikontrak Hingga Juni 2025

Barcelona resmi mengumumkan kedatangan kiper asal Polandia, Wojciech Szczesny, dengan status bebas transfer pada Rabu, 2 Oktober 2024.


Raphinha Jadi Pemain Terbaik saat Barcelona Kalahkan Young Boys 5-0 di Liga Champions, Hansi Flick Beri Pujian Tipis-tipis

11 hari lalu

Pemain Barcelona Raphinha. REUTERS/Pablo Morano
Raphinha Jadi Pemain Terbaik saat Barcelona Kalahkan Young Boys 5-0 di Liga Champions, Hansi Flick Beri Pujian Tipis-tipis

Penyerang Barcelona, Raphinha, terpilih menjadi pemain terbaik saat Barcelona mengalahkan Young Boys 5-0 dalam pertandingan Liga Champions.