Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Begini Suasana Pelepasan Timnas U-19 di Bandara Soekarno-Hatta

Ketua Umum PSSI, Mochmad Iriawan alias Iwan Bule melepas keberangkatan Timnas U-19 untu melakoni laga uji coba ke Thailand, Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta, Senin, 20 Januari 2020. TEMPO/Irsyan Hasyim
Ketua Umum PSSI, Mochmad Iriawan alias Iwan Bule melepas keberangkatan Timnas U-19 untu melakoni laga uji coba ke Thailand, Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta, Senin, 20 Januari 2020. TEMPO/Irsyan Hasyim
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Sebanyak 28 pemain Tim Nasional atau Timnas U-19 berangkat ke Thailand melalui Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang, hari ini, Senin, 20 Januari 2020. Witan Sulaeman dan kawan-kawan bakal berlatih dan menjalani uji coba di Chiang Mai selama 12 hari.

Rombongan dipimpin oleh asisten pelatih timnas Indra Sjafri bersama
pelatih fisik asal Korea Selatan, Lee Jae-hong dan asisten pelatih Gong Oh Kyun. Manajer pelatih Shin Tae-yong telah berangkat lebih awal ke Thailand.

Sebelum menaiki pesawat yang akan membawa mereka ke Bandara Don Mueang Bangkok, rombongan Timnas U-19 menyantap menu makan siang di salah satu restoran di Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta pukul 11.00 WIB. Mereka diberi waktu 30 menit untuk makan sembari menunggu kedatangan pelatih timnas asal Korea Selatan, seperti Lee Jae-hong Gong Oh Kyun.

Setelah makan, selagi menunggu sesi mendengarkan Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan atau Iwan Bule menyampaikan pesannya, para pemain terlihat bercada. Ada pula yang sibuk bermain game online, seperti yang dilakukan Amiruddin Bagas Kaffa.

Ketua Umum PSSI, Mochmad Iriawan alias Iwan Bule melepas keberangkatan Timnas U-19 untu melakoni laga uji coba ke Thailand, Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta, Senin, 20 Januari 2020. TEMPO/Irsyan Hasyim

Tepat pukul 11.45, rombongan Timnas U-19 bergeser ke Blok C Terminal 3. Mereka lalu menempati bangku kosong yang telah tersedia. Mochmad Iriawan kemudian menyampaikan pesannya kepada para pemain. Ketua Umum PSSI didampingi Direktur Teknik PSSI Danurwindo.

Mantan Kapolda Metro Jaya itu berpesan kepada Theo Fillp Da Costa Numberi untuk fokus berlatih agar bisa lolos menjadi pemain inti di Piala Dunia U-20 2021. Ia juga memberikan ultimatum kepada pemain untuk menghindari bermain media sosial. Menurut dia, penggunaan media sosial yang berlebihan bakal berdampak buruk bagi konsentrasi pemain.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Konsentrasi berlatih, jangan yang lain-lain dulu, jangan terlalu banyak lihat medsos, karena medsos itu penyakit. Penyakitnya apa, kalau kalian bagus disanjung setinggi langit, begitu salah sedikit saja di-bully habis, nanti kalian terganggu," kata dia.

Ketua Umum PSSI Mochammad Iriawan (kanan) melepas para pemain Timnas Usia 19 yang akan berlatih ke Thailand di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Senin, 20 Januari 2020. Pemusatan ini untuk persiapan menghadapi Piala Dunia U 21 yang akan berlangsung di Indonesia pada 2021. ANTARA

Iwan Bule memastikan dirinya akan terus memantau perkembangan skuad Garuda Muda selama berada di Thailand melalui asisten pelatih Indra Sjafri. "Sekali lagi selamat berangkat ke Thailand, coach Indra titip anak-anak, segala permasalahan lapor ke saya," ucap dia.

Setelah itu, satu per satu pemain berjalan menyalami Iwan Bule, Danurwindo, dan dokter tim Syarif Alwi. Dengan mengenakan kostum warna hitam dan logo garuda, 28 pemain itu kemudian menuju ke ruang keberangkatan internasional untuk bersiap terbang ke Bangkok.

IRSYAN HASYIM

Iklan




Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.




Video Pilihan


Timnas Indonesia vs Argentina di FIFA Matchday, Jordi Amat Kenang Duel Kontra Lionel Messi di Liga Spanyol

14 jam lalu

Pesepak bola Tim Nasional Indonesia, Jordi Amat berlatih jelang pertandingan perdana Piala AFF 2022 melawan Kamboja di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Kamis, 22 Desember 2022. Timnas sepak bola Indonesia tergabung dalam Grup A bersama Thailand, Kamboja, Brunei Darussalam, dan Filipina. Dalam fase grup Piala AFF 2022 akan diberlakukan format kandang-tandang (home-away). TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Timnas Indonesia vs Argentina di FIFA Matchday, Jordi Amat Kenang Duel Kontra Lionel Messi di Liga Spanyol

Jordi Amat mengaku tak sabar untuk kembali berhadapan dengan Lionel Messi di laga timnas Indonesia vs Argentina pada FIFA Matchday pada 19 Juni nanti.


Usai Jadi Tuan Rumah Laga Timnas Argentina vs Australia, Cina Kirim 10 Pemain Muda ke La Plata University Club

21 jam lalu

Pemain Argentina, Lionel Messi berselebrasi setelah menjebol gawang Panama dalam laga persahabatan  FIFA Matchday di Stadion Monumental, Buenos Aires, Argentina, 23 Maret 2023. Timnas Argentina meraih kemenangan 2-0 atas Panama pada pertandingan persahabatan FIFA Matchday. REUTERS/Agustin Marcarian
Usai Jadi Tuan Rumah Laga Timnas Argentina vs Australia, Cina Kirim 10 Pemain Muda ke La Plata University Club

Timnas Argentina, akan meladeni tantangan tim Australia dalam laga persahabatan sepak bola dalam rangkaian FIFA Matchday di Beijing, Cina.


Info Lengkap Soal Tiket Timnas Indonesia vs Argentina di FIFA Matchday Termasuk Cara Membelinya

1 hari lalu

Pemain timnas Argentina, Julian Alvarez melakukan selebrasi bersama Lionel Messi dan Nahuel Molina di Lusail Stadium, Lusail, Qatar, 13 Desember 2022. REUTERS/Carl Recine
Info Lengkap Soal Tiket Timnas Indonesia vs Argentina di FIFA Matchday Termasuk Cara Membelinya

Timnas Indonesia akan menghadapi Timnas Argentina pada ajang FIFA matchday 19 Juni mendatang. Begini cara membeli tiketnya.


Jadwal Timnas Indonesia Lawan Malaysia dan Timor Leste di Fase Grup Piala AFF U-23

2 hari lalu

Pemain Timnas U-23 Indonesia, merayakan gol pertama Ronaldo Kwateh dalam final perebutan medali perunggu SEA Games 2021 melawan Malaysia di stadion Nasional My Dinh, Hanoi, Vietnam, 22 Mei 2022. Indonesia meraih medali perunggu setelah menang lewat adu penalti. REUTERS/Chalinee Thirasupa
Jadwal Timnas Indonesia Lawan Malaysia dan Timor Leste di Fase Grup Piala AFF U-23

Berikut jadwal Piala AFF U-23 2023 untuk Malaysia vs Indonesia dan Indonesia Vs Timor Leste.


PSSI Pernah Dibekukan FIFA 8 Tahun Lalu, Ini Penyebabnya

2 hari lalu

Pemerhati sepakbola melakukan proses ruwatan Merewedeng Menporakporandakan Bola Sepak PSSI di Bandung, 2 Juni 2015.  Ruwatan ini diadakan setelah FIFA menjatuhkan sanksi kepada PSSI beberapa hari lalu. TEMPO/Prima Mulia
PSSI Pernah Dibekukan FIFA 8 Tahun Lalu, Ini Penyebabnya

FIFA pernah membekukan PSSI pada akhir Mei 2015 lalu. Apa penyebabnya?


Ketua Asosiasi Sepak Bola Argentina Claudio Tapia: Erick Thohir Alasan Utama Timnas Argentina Mau Datang ke Indonesia

2 hari lalu

Ketua PSSI, Erick Thohir memberikan keterangan pers launching tiket pertandingan FIFA Matchday Timnas Indonesia melawan Timnas Argentina di Ruang Konferensi Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Senin, 29 Mei 2023. tiket pertandingan FIFA Matchday Timnas Indonesia melawan Argentina dijual dengan 4 jenis tiket yaitu kategori 3 sebesar Rp600 ribu, kategori 2 sebesar Rp1,2 juta,  kategori 1 sebesar Rp2,5 juta, dan VIP sebesar Rp4,25 juta. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Ketua Asosiasi Sepak Bola Argentina Claudio Tapia: Erick Thohir Alasan Utama Timnas Argentina Mau Datang ke Indonesia

Ketua Umum AFA Claudio Tapia menjelaskan bahwa Erick Thohir menjadi alasan utama mengapa timnas Argentina mau datang ke Indonesia.


Skuad Timnas Indonesia di Kejuaraan Bola Voli Putri AVC Challenge Cup 2023, Yolla Yuliana Masuk

3 hari lalu

Pemain Jakarta Pertamina Fastron, Yolla Yuliana (15) dan Arneta Putri. (PBVSI/Proliga)
Skuad Timnas Indonesia di Kejuaraan Bola Voli Putri AVC Challenge Cup 2023, Yolla Yuliana Masuk

Yolla Yuliana, masuk dalam daftar skuad Merah Putih untuk tampil pada Kejuaraan Bola Voli Putri AVC Challenge Cup 2023


PSSI Bakal Cek Stadion Gelora Bung Tomo sebelum Jual Tiket Laga Indonesia vs Palestina

3 hari lalu

Pekerja melakukan perawatan rumput lapangan Stadion Gelora Bung Tomo di Surabaya, Jawa Timur, Senin 13 Maret 2023. Perbaikan sejumlah fasilitas agar sesuai standar FIFA di stadion itu dalam rangka persiapan penyelenggaraan Piala Dunia U-20 di stadion itu pada Mei mendatang. ANTARA FOTO/Rizal Hanafi
PSSI Bakal Cek Stadion Gelora Bung Tomo sebelum Jual Tiket Laga Indonesia vs Palestina

Ketua PSSI Erick Thohir akan meninjau Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, sebelum menjual tiket pertandingan antara timnas Indonesia vs Palestina.


PSSI akan Umumkan Tiket Timnas Indonesia vs Palestina pada 5 Juni 2023

4 hari lalu

Ketua Umum PSSI Erick Thohir saat ditemui di di Lapangan BRI BRILiaN Stadium, Jakarta, Selasa, 30 Mei 2023. TEMPO/Randy
PSSI akan Umumkan Tiket Timnas Indonesia vs Palestina pada 5 Juni 2023

Laga Timnas Indonesia vs Palestina akan berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya pada 14 Juni 2023. Tiket diumumkan 5 Juni.


Pesan Roberto Carlos hingga Marco Materazzi untuk Pemain U-16 Indonesia

4 hari lalu

Ketua Umum PSSI Erick Thohir bersama Wakil Ketua Umum PSSI Ratu Tisha, legenda sepak bola dunia Juan Sebastian Veron, Marco Materazzi, Roberto Carlos, Eric Abidal, serta perwakilan BRI, dan Persis Solo dalam acara BRImo Future Garuda di Lapangan BRI BRILiaN Stadium, Jakarta, Selasa, 30 Mei 2023. TEMPO/Randy
Pesan Roberto Carlos hingga Marco Materazzi untuk Pemain U-16 Indonesia

Ketua Umum PSSI Erick Thohir mendatangkan Roberto Carlos hingga Marco Materazzi ke Indonesia untuk memotivasi pemain U-16.