Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Giroud Songsong Tampilan Ke-100 di Timnas Prancis, Dipuji Didier Deschamps

Reporter

Editor

Nurdin Saleh

image-gnews
Pemain Timnas Prancis, Olivier Giroud. Reuters
Pemain Timnas Prancis, Olivier Giroud. Reuters
Iklan

TEMPO.CO, JakartaPelatih  Timnas Prancis, Didier Deschamps, memuji mentalitas Olivier Giroud. Pujian itu disampaikan menjelang penampilan ke-100 penyerang Chelsea itu untuk negaranya.

Tonggak itu dipastikan akan tercapai ketika Prancis menjamu Ukraina dalam laga persahabatan di Stade de France, Rabu waktu setempat (Kamis WIB), sebab Deschamps mengkonfirmasi Giroud bakal diturunkan sejak sepak mula.

Giroud bakal menjadi pemain kedelapan yang tampil sekurang-kurangnya 100 kali untuk timnas Prancis bergabung dengan Deschamps sendiri serta Lilian Thuram, Thierry Henry, Marcel Desailly, Hugo Lloris, Zinedine Zidane dan Patrick Vieira.

"Dia memiliki kekuatan karakter di atas rata-rata dan itu bertaut erat dengan latar belakangnya," kata Deschamps dalam jumpa pers pralaga dilansir Reuters, Selasa.

"Ia sedikit terlambat menembus level profesional dan sebagaimana pemain dengan kondisi demikian, Giroud tak melihatnya sebagai penebusan melainkan salah satu kekuatannya," ujarnya menambahkan.

"Ia paling kuat ketika berada dalam situasi sulit dan tampil di performa tertinggi ketika kuat di dalam kepalanya. Ia selalu berada di sana," kata Didier Deschamps, yang punya torehan 103 penampilan bersama timnas Prancis itu.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Kendati baru tampil 17 menit untuk Chelsea di Liga Premier Inggris musim ini, Giroud menyatakan determinasinya untuk membuktikan masih punya peran di skuat besutan Frank Lampard.

"Saya menulis buku berjudul 'Always Believe It' jadi saya tidak akan pergi tanpa bertarung," kata Giroud.

"Tentu ada persaingan tetapi saya akan berjuang dan kita semua sudah lihat hasilnya di akhir musim lalu. Saya yakin masih punya peran di Chelsea. Kita lihat saja mungkin itu berubah pada bursa transfer Januari nanti," kata dia.

Giroud yang sudah mencetak 40 gol untuk Prancis juga berpeluang menyamai rekor koleksi 41 gol Michel Platini atau bahkan lebih jauh lagi mendekati top skor Les Blues Thierry Henry yang punya torehan 51 gol.

Selepas melawan Ukraina, Prancis dijadwalkan menjamu Portugal pada 11 Oktober dan bertandang ke Kroasia dalam lanjutan UEFA Nations League Divisi A Grup 3 (A3).

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Pimpin Timnas Prancis di Olimpiade 2024 Paris, Thiery Henry Targetkan Medali Emas

13 hari lalu

Thierry Henry. REUTERS
Pimpin Timnas Prancis di Olimpiade 2024 Paris, Thiery Henry Targetkan Medali Emas

Pelatih Timnas Prancis, Thiery Henry, menargetkan medali emas sepak bola Olimpiade 2024 Paris.


Mengenal Mahamadou Diawara, Pesepak Bola Prancis yang Memilih Hengkang dari Timnas U-19

32 hari lalu

Mahamadou Diawara. (Instagram/@m_dwr8)
Mengenal Mahamadou Diawara, Pesepak Bola Prancis yang Memilih Hengkang dari Timnas U-19

Mahamadou Diawara meninggalkan timnas U-19 Prancis, karena ia tidak diperbolehkan berpuasa selama latihan


Dilarang Berpuasa Saat Latihan, Mahamadou Diawara Pilih Tinggalkan Timnas Prancis U-19

33 hari lalu

Mahamadou Diawara. (Instagram/@m_dwr8)
Dilarang Berpuasa Saat Latihan, Mahamadou Diawara Pilih Tinggalkan Timnas Prancis U-19

Mahamadou Diawara, bintang muda Prancis beragama islam, memilih meninggalkan Timnas U-19 karena tidak diperbolehkan menjalankan ibadah puasa.


Hasil Laga Persahabatan: Timnas Jerman Kalahakan Prancis 2-0, Florian Wirtz Cetak Gol Tercepat dalam Sejarah Tim Panser

33 hari lalu

Pemain Timnas Prancis Kylian Mbappe dan pemain Jerman Joshua Kimmich dalam laga persahabatan, 23 Maret 2024. REUTERS/Benoit Tessier
Hasil Laga Persahabatan: Timnas Jerman Kalahakan Prancis 2-0, Florian Wirtz Cetak Gol Tercepat dalam Sejarah Tim Panser

Timnas Jerman berhasil mengalahkan Prancis dengan skor 2-0 dalam laga persahabatan.


Prediksi Prancis vs Jerman dalam Laga Uji Coba Malam Ini: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Susunan pemain

34 hari lalu

Pemain Timnas Prancis, Dayot Upamecano melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Timnas Belanda dalam Kualifikasi Piala Eropa 2024 di Stade de France, Saint-Denis, Prancis, 24 Maret 2023. REUTERS/Gonzalo Fuentes
Prediksi Prancis vs Jerman dalam Laga Uji Coba Malam Ini: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Susunan pemain

Pertandingan antara Prancis vs Jerman akan tersaji dalam pertandingan uji coba di Stadion Groupama, Minggu, 24 Maret 2024, pada pukul 03.00 WIB.


Paul Pogba Diskors 4 Tahun karena Doping, Didier Deschamps: Pintu Timnas Prancis Masih Terbuka

41 hari lalu

Paul Pogba. Foto : Instagram
Paul Pogba Diskors 4 Tahun karena Doping, Didier Deschamps: Pintu Timnas Prancis Masih Terbuka

Pelatih Timnas Prancis Didier Deschamps mengungkapkan ia sudah berkomunikasi dengan Paul Pogba yang tengah kena skorsing.


Uji Coba Lawan Prancis dan Belanda, Timnas Jerman Panggil 6 Pemain Baru

42 hari lalu

Julian Nagelsmann.  REUTERS/Thilo Schmuelgen
Uji Coba Lawan Prancis dan Belanda, Timnas Jerman Panggil 6 Pemain Baru

Pelatih Timnas Jerman, Julian Nagelsmann, memanggil enam pemain baru untuk pertandingan persahabatan internasional melawan Prancis dan Belanda.


Hasil Liga Europa: AC Milan vs Slavia Praha 4-2, Olivier Giroud Cetak Gol Pertama Rossoneri

49 hari lalu

AC Milan merayakan gol keduanya yang tercipta melalui Tijjani Reijnders saat menghadapi Slavia Praha di leg pertama babak 16 besar Liga Europa di San Siro, Italia, Jumat dinihari WIB, 8 Maret 2024. | REUTERS/Claudia Greco
Hasil Liga Europa: AC Milan vs Slavia Praha 4-2, Olivier Giroud Cetak Gol Pertama Rossoneri

Rafael Leao menciptakan dua assist untuk terjadinya gol Olivier Giroud dan Christian Pulisic di laga AC Milan vs Slavia Praha di Liga Europa ini.


Ini Prediksi Nilai Kontrak Kylian Mbappe Jika Pindah ke Real Madrid Akhir Musim Nanti

50 hari lalu

Pemain PSG, Kylian Mbappe melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Real Sociedad dalam Leg Kedua Liga Champions di Reale Arena, San Sebastian, Spanyol, 5 Maret 2024. REUTERS/Juan Medina
Ini Prediksi Nilai Kontrak Kylian Mbappe Jika Pindah ke Real Madrid Akhir Musim Nanti

Kylian Mbappe dilaporkan telah menyetujui kontrak untuk bergabung dengan Real Madrid, setelah kontraknya di PSG habis akhir musim nanti.


Bagaimana Peluang Manchester United Merekrut Zinedine Zidane sebagai Pelatih?

54 hari lalu

Zinedine Zidane. REUTERS
Bagaimana Peluang Manchester United Merekrut Zinedine Zidane sebagai Pelatih?

Zinedine Zidane disebut menjadi salah satu pelatih yang menjadi incaran Manchester United. Apakah dia tertarik?