Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Arsenal Ungguli Brentford 2-1 di Emirates Stadium

Reporter

Editor

Erwin Prima

image-gnews
Selebrasi Bukayo Saka (kanan) setelah mencetak gol untuk Arsenal dalam pertandingan Liga Inggris lawan Brentford di Emirats Stadium, Sabtu, 19 Februari 2022. (ANTARA/REUTERS/DAVID KLEIN)
Selebrasi Bukayo Saka (kanan) setelah mencetak gol untuk Arsenal dalam pertandingan Liga Inggris lawan Brentford di Emirats Stadium, Sabtu, 19 Februari 2022. (ANTARA/REUTERS/DAVID KLEIN)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Arsenal menekuk Brentford dengan skor 2-1 dalam pertandingan pekan ke-26 Liga Inggris di Emirates Stadium pada Sabtu, 19 Februari 2022, berkat gol yang diciptakan pada babak kedua oleh Emile Smith Rowe dan Bukayo Saka.

Dengan kemenangan tersebut, Arsenal tidak beranjak di posisi keenam klasemen sementara, sementara bagi Brentford, kekalahan ini membuat mereka gagal menjauh dari zona degradasi, demikian catatan laman resmi Liga Premier Inggris.

Arsenal langsung menggebrak saat pertandingan baru berjalan delapan menit. The Gunners membangun serangan apik dari sisi kanan dan dituntaskan dengan sepakan Lacazette dari jarak dekat, tetapi bola masih bisa dihentikan.

Pada menit ke-13, Arsenal sempat unggul lewat gol Lacazette. Sayangnya gol langsung dianulir karena berbau offside saat menerima operan Tierney.

Arsenal terus mengurung Brentford hingga menit ke-35, tetapi tumpul di penyelesaian akhir.

Arsenal terus menyerang hingga akhir 45 menit pertama. Sayangnya, tidak ada gol tercipta dan skor 0-0 menutup babak pertama.

The Gunners langsung menggebrak begitu pertandingan dimulai. Tim asuhan Mikel Arteta itu menekan dan menyerang dengan cepat dari sisi sayap.

Pada menit ke-48, Arsenal akhirnya mampu memecah kebuntuan. Smith Rowe menusuk ke sisi kiri kotak penalti, mengecoh barisan bek lawan dan mengirim tembakan melengkung yang tidak bisa dihentikan David Raya. Skor menjadi 1-0.

Gol tersebut membuat Arsenal semakin bersemangat. Mereka beberapa kali mendapatkan peluang matang hingga menit ke-60, Brentford coba melawan dengan menahan bola. Memasuki menit ke-70, Arsenal masih dominan, tetapi intensitas pemainan semakin menurun.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Arsenal akhirnya menemukan gol kedua pada menit ke-79. Berawal dari serangan balik cepat, Bukayo Saka mengejar umpan terobosan Partey di sisi kiri dan melepas tembakan kaki kiri ke tiang jauh. Tim tuan rumah unggul dua gol tanpa balas.

Brentford baru bisa mencetak gol di 10 menit sisa atau 90+5. Noergaard berhasil mencuri satu gol lewat kemelut tendangan bebas. Gol sempat dianulir, tetapi VAR membuktikan gol tersebut sah. Arsenal 2-1 Brentford.

Gol tersebut sekaligus menutup pertandingan sengit antara kedua tim. Arsenal dipastikan menang dengan skor 2-1.

Susunan Pemain:
Arsenal (4-3-3): Aaron Ramsdale; Cedric Soares, Ben White, Gabriel Magalhaes, Keiran Tierney; Martin Odegaard, Thomas Partey, Granit Xhaka; Bukayo Saka, Emile Smith Rowe (75' Nicolas Pepe), Alexandre Lacazette (84' Edward Nketiah).

Brentford (3-5-2): David Raya; Kristoffer Ajer, Pontus Jansson, Ethan Pinnock; Sergi Canos (84' Saman Ghoddos), Mathias Jensen (44' Vitaly Janelt), Christian Norgaard, Josh Dasilva (68' Shandon Baptiste), Rico Henry; Bryan Mbeumo, Yoane Wissa.

ANTARA

Baca:
Arsenal Resmi Akhiri Kontrak Pierre-Emerick Aubameyang

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Arsenal Belum Tergoyahkan di Puncak Klasemen, Ini 5 Pemain Andalan Mereka Musim Ini

1 hari lalu

Pemain Arsenal Martin Odegaard bersama rekannya usai berhasil mengalahkan Tottenham Hotspur dalam pertandingan Liga Inggris di Stadion Tottenham Hotspur, London, 28 April 2024. Action Images via Reuters/Paul Childs
Arsenal Belum Tergoyahkan di Puncak Klasemen, Ini 5 Pemain Andalan Mereka Musim Ini

Arsenal berpeluang menjadi juara Liga Inggris musim ini. Siapa saja pemain kunci mereka?


Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

2 hari lalu

Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

Kemenangan Arsenal atas Tottenham Hotspur pada pekan ke-35 Liga Inggris menjaga peluang The Gunners meraih gelar Liga Inggris.


Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

2 hari lalu

Logo Liga Inggris.
Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

Rangkaian pertandingan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24 telah berakhir. Simak rekap hasil dan klasemennya.


Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

2 hari lalu

Pemain Manchester City Phil Foden melakukan selebrasi bersama Bernardo Silva,  Rodri dan Nathan Ake. Action Images via Reuters/Peter Cziborra
Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

Manchester City berhasil mengalahkan Nottingham Forest 2-0 dalam lanjutan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24


Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur, Skor 3-2

2 hari lalu

Arsenal. REUTERS/Dylan Martinez
Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur, Skor 3-2

Arsenal berhasil mengalahkan Tottenham Hotspur dalam pekan ke-35 Liga Inggris.


Prediksi Nottingham Forest vs Manchester City di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

3 hari lalu

Prediksi Nottingham Forest vs Manchester City di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

Duel Nottingham Forest vs Manchester City akan tersaji pada laga pekan ke-35 Liga Inggris musim 2023-2024.


Prediksi Tottenham Hotspur vs Arsenal di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Berita Terkini Tim, Perkiraan Formasi

3 hari lalu

Arsenal. REUTERS/Dylan Martinez
Prediksi Tottenham Hotspur vs Arsenal di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Berita Terkini Tim, Perkiraan Formasi

Duel Tottenham Hotspur vs Arsenal akan tersaji pada pekan ke-35 Liga Inggris 2023-2024. The Gunners butuh kemenangan untuk jaga peluang.


Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

3 hari lalu

Pelatih Manchester United Erik ten Hag. REUTERS
Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

Erik ten Hag meminta maaf kepada pendukung tim setelah Manchester United ditahan Burnley di pekan ke-35 Liga Inggris.


Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham 2-2, Mohamed Salah dan Jurgen Klopp Berselisih di Pinggir Lapangan

3 hari lalu

Pemain Liverpool Mohamed Salah dan pelatih Jurgen Klopp. Action Images via Reuters/John Sibley
Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham 2-2, Mohamed Salah dan Jurgen Klopp Berselisih di Pinggir Lapangan

Hasil seri 2-2 yang diderita Liverpool di kandang West Ham pada Liga Inggris pekan ke-35 diwarnai perselisihan Mo Salah dan Jurgen Klopp.


Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea Seri; Sheffield United Terdegradasi

3 hari lalu

Pemain West Ham United Michail Antonio melakukan selebrasi bersama Mohammed Kudus usai mencetak gol ke gawang Liverpool dalam pertandingan Liga Inggris di Stadion London, London, 27 April 2024. Action Images via Reuters/John Sibley
Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea Seri; Sheffield United Terdegradasi

Hasil Liga Inggris pekan ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea bermain seri. Sedangkan Sheffield United kalah dan terdegradasi.