Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Jose Mourinho Sebut Chris Smalling Layak untuk Masuk Timnas Inggris untuk Piala Dunia 2022

image-gnews
Chris Smalling. 90min.com
Chris Smalling. 90min.com
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pelatih AS Roma, Jose Mourinho, menilai bek senior Chris Smalling layak masuk Timnas Inggris untuk Piala Dunia 2022. Namun, peluang pemain berusia 32 tahun itu dipanggil untuk bergabung dengan skuad asuhan Gareth Southgate sepertinya sangat kecil.

Smalling yang mencatat 31 penampilan untuk The Three Lions, tidak bermain untuk Inggris sejak 2017. Bek tengah AS Roma itu juga tidak dipanggil ke tim nasional negaranya untuk dua turnamen besar terakhir. 

Kini, Southgate harus memikirkan kembali barisan pertahanannya menjelang Piala Dunia Qatar yang bakal berlangsung sebulan lagi karena Kyle Walker dan Reece James diragukan bisa fit sebelum turnamen tersebut.

Namun, peluang bagi Smalling untuk memperkuat Inggris sepertinya tipis. Terlebih, mantan pemain Manchester United itu tidak dipanggil untuk jeda internasional pada September lalu. 

Di tengah situasi krisis cedera yang terjadi di lini pertahanan Inggris, Mourinho mengungkapkan penilaiannya soal Smalling. Mantan pelatih Manchester United dan Chelsea itu menganggap beknya itu pantas mendapat lebih banyak peluang di bawah Southgate. 

“Dia diajari bermain dalam pertahanan dua orang di Manchester, tetapi sekarang dia memiliki ketajaman yang sempurna untuk bermain di lini belakang tiga orang,” kata Mourinho.

“Jika saya adalah pelatih tim nasional, saya akan melakukan apa saja untuk memiliki seseorang seperti dia."

“Saya tidak berpikir itu adalah kurangnya rasa hormat kepada Gareth Southgate ketika saya mengatakan bahwa saya merasa sangat menyesal untuk pemain yang bermain di level tinggi seperti Smalling dan yang tidak akan mendapatkan kesempatan yang layak dia dapatkan," tuturnya.

Pelatih AS Roma, Jose Mourinho. (twitter/@ASRomaEN)

Kata Southgate ketika mengeluarkan Smalling dari skuadnya pada 2017

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Southgate telah menyampaikan alasannya mengeluarkan Smalling dari skuad Inggris pada 2017. “Saya sangat menghormati Chris. Dia adalah pemain yang bermain di klub besar," ujarnya saat itu.

“Kami ingin bermain dengan cara tertentu dan para pemain yang saya bawa, saya ingin melihat menggunakan bola dari belakang dan membangunnya dengan cara tertentu.”

Southgate kemudian mengakui tiga tahun kemudian bahwa dia menyesali pilihan kata-katanya ketika menjelaskan mengapa Smalling tidak dipilih.

“Saya pikir saya mengatakan saya mungkin menyesali cara penyampaian itu– dengan memuji orang lain untuk atribut tertentu, ada kritik untuk Chris,” kata Southgate.

“Itu salahku dan itu tidak adil untuknya. Saya pikir dia melakukannya dengan baik di Italia. Dia bermain di klub besar lainnya.”

Chris Smalling memperkuat AS Roma sejak Agustus 2019. Klub Liga Italia itu mempermanenkannya setelah masa peminjaman dari Manchester United satu musim. Di bawah Jose Mourinho, pemain Inggris ini menjadi salah satu andalan di barisan pertahanan Giallorossi. 

METRO, TRANSFERMARKT

Baca Juga: Menjelang Piala Dunia 2022, Timnas Inggris Hadapi Krisis di Bek Kanan

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Shin Tae-yong Pernah Dilempar Telur di Negaranya Sendiri, Ini Sisi Lain Coach Shin

1 hari lalu

Pelatih Indonesia Shin Tae-yong bereaksi dalam pertandingan 16 Besar Piala Asia AFC  Babak 16 besar Australia vs Indonesia di Stadion Jassim bin Hamad, Al Rayyan, Qatar, 28 Januari 2024. Indonesia tersingkir dari Piala Asia setelah menelan kekalahan 4-0 dari Australia. REUTERS/Ibraheem Al Omari
Shin Tae-yong Pernah Dilempar Telur di Negaranya Sendiri, Ini Sisi Lain Coach Shin

Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong berhasil bawa Garuda Muda ke perempat final Piala Asia U-23 2024. Berikut sisi lain Coach Shin.


Daniele De Rossi: AS Roma Terinspirasi Real Madrid saat Singkirkan AC Milan di Liga Europa

12 hari lalu

Pemain AS Roma Gianluca Mancini melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang AC Milan dalam pertandingan leg pertama perempat final Liga Eropa di  San Siro, Milan, 12 April 2024. Gol tunggal Mancini bawa AS Roma kalahkan AC Milan. REUTERS/Claudia Greco
Daniele De Rossi: AS Roma Terinspirasi Real Madrid saat Singkirkan AC Milan di Liga Europa

Pelatih AS Roma Daniele De Rossi menyebut ada andil Real Madrid dalam kemenangan 2-1 AS Roma atas AC Milan di leg kedua perempat final Liga Europa.


Daftar 4 Tim yang Lolos dan Jadwal Semifinal Liga Europa 2023-2024

13 hari lalu

Pemain Atalanta Marten de Roon, Aleksei Miranchuk dan Isak Hien mencoba hentikan pemain Liverpool Mohamed Salah dalam pertandingan leg kedua perempat final Liga Eropa di  Stadio Atleti Azzurri, Bergamo, 19 April 2024. REUTERS/Alessandro Garofalo
Daftar 4 Tim yang Lolos dan Jadwal Semifinal Liga Europa 2023-2024

Rangkaian pertandingan perempat final Liga Europa 2023-2024 sudah tuntas digelar. Ini daftar empat tim sudah lolos ke semifinal dan jadwalnya.


Hasil Liga Europa: AS Roma Kembali Kalahkan AC Milan, Lolos ke Babak Semifinal dengan Agregat 3-1

13 hari lalu

Pemain AS Roma berselbrasi. REUTERS/Claudia Greco
Hasil Liga Europa: AS Roma Kembali Kalahkan AC Milan, Lolos ke Babak Semifinal dengan Agregat 3-1

AS Roma lolos ke semifinal Liga Europa 2023/24 setelah menang 2-1 lawan AC Milan dan secara agregat unggul 3-1.


Jelang AS Roma vs AC Milan di Leg 2 Perempat Final Liga Europa, Daniele De Rossi Diumumkan Akan Terus Melatih Giallorossi

13 hari lalu

Pelatih AS Roma Daniele De Rossi. REUTERS/Alberto Lingria
Jelang AS Roma vs AC Milan di Leg 2 Perempat Final Liga Europa, Daniele De Rossi Diumumkan Akan Terus Melatih Giallorossi

Sebelumnya Daniele De Rossi ditunjuk sebagai pelatih AS Roma menggantikan Jose Mourinho untuk jangka waktu singkat hingga akhir musim ini.


Duel AS Roma vs AC Milan di Leg Kedua Liga Europa, Adu Cerdik Daniele De Rossi vs Stefano Pioli

13 hari lalu

Pelatih AS Roma Daniele De Rossi. REUTERS/Alberto Lingria
Duel AS Roma vs AC Milan di Leg Kedua Liga Europa, Adu Cerdik Daniele De Rossi vs Stefano Pioli

Duel AS Roma vs AC Milan akan tersaji pada leg kedua babak perempat final Liga Europa 2023-2024 di Stadion Olimpico.


6 Pelatih Hebat yang Pernah Melatih Xabi Alonso

13 hari lalu

6 Pelatih Hebat yang Pernah Melatih Xabi Alonso

Saat masih aktif bermain, Xabi Alonso pernah ditangani sejumlah pelatih hebat. Siapa saja mereka?


Prediksi AS Roma vs AC Milan di Leg Kedua Perempat Final Liga Europa Jumat Dinihari WIB

13 hari lalu

Pemain AS Roma Gianluca Mancini mencetak gol ke gawang AC Milan dalam pertandingan leg pertama perempat final Liga Eropa di  San Siro, Milan, 12 April 2024. REUTERS/Alessandro Garofalo
Prediksi AS Roma vs AC Milan di Leg Kedua Perempat Final Liga Europa Jumat Dinihari WIB

AS Roma akan menjamu AC Milan pada leg kedua perempat final Liga Europa dengan keunggulan agregat 1-0 dari kemenangan pekan lalu.


Legenda Sepak Bola Jerman dan Klub Eintracht Frankfurt, Bernd Holzenbein Meninggal di Usia 78 Tahun

14 hari lalu

Legenda sepak bola Jerman, Bernd Holzenbein. FIFA
Legenda Sepak Bola Jerman dan Klub Eintracht Frankfurt, Bernd Holzenbein Meninggal di Usia 78 Tahun

Bernd Holzenbein menjadi bagian dari generasi emas sepak bola Jerman yang menjadi juara Piala Dunia 1974.


Dipertahankan Bayer Leverkusen, Simak Profil Granit Xhaka

15 hari lalu

Pemain Bayer Leverkusen Granit Xhaka berselebrasi. REUTERS/Kai Pfaffenbach
Dipertahankan Bayer Leverkusen, Simak Profil Granit Xhaka

Direktur olahraga Bayer Leverkusen Simon Rolfes memastikan Florian Wirtz dan Granit Xhaka akan bertahan di klub itu