Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Ini Cerita di Balik Ayam Jago, Lambang Timnas Prancis

Reporter

Editor

Nurhadi

image-gnews
Aksi Kylian Mbappe bersama Timnas Prancis di Piala Dunia 2022. REUTERS/Issei Kato
Aksi Kylian Mbappe bersama Timnas Prancis di Piala Dunia 2022. REUTERS/Issei Kato
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Cerita di balik ayam jago jadi lambang Timnas Prancis menarik perhatian publik setelah Kylian Mbappe dkk melenggang ke perempat final Piala Dunia 2022 Qatar. Dibalut warna emas menyala, logo ayam jago dengan dua bintang di atasnya itu tersemat tepat di dada sebelah kiri jersey para pemain. 

Dilansir dari Talksport, ayam jago yang tersemat di jersey timnas sepak bola Prancis disebut Gallic Rooster. Ini diketahui sebagai simbol yang berasal dari nama Latin kuno Prancis, ‘Gaul’. Penduduk setempat kemudian menyebutnya ‘Gallus’ yang berarti ayam jago dalam bahasa Latin. 

Mulanya, ayam jago sebagai entitas simbol dianggap lelucon. Seiring waktu orang-orang Prancis pada akhirnya mulai mengadopsinya, bahkan raja-raja Prancis menggunakan ayam jago sebagai simbol agama, tanda harapan, dan keberanian. Misalnya, di bawah raja Valois dan Bourbon, patung-patung kerajaan kerap disertai binatang ikonik ini. 

Sempat diganti dengan elang oleh Kaisar Napoleon II, penggunaan simbol ayam jago lantas semakin meluas setelah adanya Revolusi Prancis pada 1830. Situs web resmi Pemerintah Prancis memaparkan, Duke of Orleans menandatangani perintah dengan ketentuan bahwa ayam jago harus muncul di benderan dan kancing seragam Pengawal Nasional. 

Selama Perang Dunia I, sentimen patriotik yang melonjak menjadikan ayam jantan Gallic sebagai simbol perlawanan dan keberanian Prancis di hadapan elang Prusia. Secara khusus, para kartunis politik merepresentasikan ayam jago sebagai simbol bangsa Prancis yang berasal dari petani, buruh, dan kaum proletar progresif lainnya. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Popularitas ayam jago yang terus meningkat membuatnya tetap populer sejak saat ini. Dan kini, ayam jago terus berlanjut sebagai simbol Prancis modern. Meskipun ayam jago bukanlah simbol resmi Republik, ia tetap melambangkan gagasan tertentu tentang Prancis. Dalam imajinasi kolektif, khususnya di bidang olahraga, itu tetap menjadi ilustrasi terbaik tentang Timnas Prancis saat berlaga di lapangan. 

Dalam lanjutan laga Piala Dunia 2022, Timnas Prancis bakal melakoni laga hidup mati dengan tim kuda hitam Maroko. Tim ayam jago dengan titel juara bertahan harus menang melawan skuad Maroko yang sedang menunjukkan tajinya untuk memastikan tiket lolos ke partai pamungkas. Layak dinantikan, dengan semangat ayam jago yang penuh keberanian di jerseynya, para pemain Timnas Prancis bertekad memulangkan wakil dari benua Afrika itu. 

HARIS SETYAWAN

Baca juga: Alasan Timnas Prancis Dijuluki Si Ayam Jantan

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Champs-Elysees di Paris Bakal Disulap jadi Tempat Piknik Raksasa, Diikuti 4.000 Orang

5 jam lalu

Foto udara menunjukkan kawasan Place de l'Etoile dan Arc de Triomphe yang sepi di Paris, saat lockdown untuk memperlambat penyebaran penyakit coronavirus (COVID-19) Prancis, Rabu, 1 April 2020. REUTERS/Pascal Rossignol
Champs-Elysees di Paris Bakal Disulap jadi Tempat Piknik Raksasa, Diikuti 4.000 Orang

Setiap peserta akan diberikan keranjang piknik gratis yang dikemas sampai penuh oleh sejumlah pemilik restoran ikonik di jalanan Kota Paris itu.


Polisi Prancis Bubarkan Unjuk Rasa Pro-Palestina di Universitas Sciences Po

6 hari lalu

Petugas kepolisian menahan pengunjuk rasa pro-Palestina di Universitas Texas, selama konflik yang sedang berlangsung antara Israel dan Hamas, di Austin, Texas, AS 24 April 2024. REUTERS/Nuri Vallbona
Polisi Prancis Bubarkan Unjuk Rasa Pro-Palestina di Universitas Sciences Po

Polisi Prancis membubarkan unjuk rasa pro-Palestina di Paris ketika protes-protes serupa sedang marak di Amerika Serikat.


Israel Panggil Duta Besar Negara-negara Pendukung Keanggotaan Penuh Palestina di PBB

10 hari lalu

Duta Besar Aljazair untuk PBB Sofiane Mimouni berbicara sebelum pemungutan suara mengenai resolusi Dewan Keamanan PBB yang menuntut gencatan senjata kemanusiaan segera di Gaza, di tengah konflik yang sedang berlangsung antara Israel dan Hamas, di markas besar PBB di New York, AS, 20 Februari 2024. REUTERS/Mike Segar
Israel Panggil Duta Besar Negara-negara Pendukung Keanggotaan Penuh Palestina di PBB

Israel akan memanggil duta besar negara-negara yang memilih keanggotaan penuh Palestina di PBB "untuk melakukan protes"


Dunia Desak Tahan Diri, Panglima Militer Israel Berkukuh akan Balas Iran

16 hari lalu

Kepala Staf Angkatan Darat Israel Herzi Halevi. Reuters
Dunia Desak Tahan Diri, Panglima Militer Israel Berkukuh akan Balas Iran

Beberapa sekutu memperingatkan eskalasi setelah serangan Iran terhadap Israel meningkatkan kekhawatiran akan perang regional yang lebih luas.


Pimpin Timnas Prancis di Olimpiade 2024 Paris, Thiery Henry Targetkan Medali Emas

19 hari lalu

Thierry Henry. REUTERS
Pimpin Timnas Prancis di Olimpiade 2024 Paris, Thiery Henry Targetkan Medali Emas

Pelatih Timnas Prancis, Thiery Henry, menargetkan medali emas sepak bola Olimpiade 2024 Paris.


Rwanda Peringati 30 Tahun Genosida terhadap Ratusan Ribu Warga Suku Tutsi

24 hari lalu

Suasana peringatan
Rwanda Peringati 30 Tahun Genosida terhadap Ratusan Ribu Warga Suku Tutsi

Rwanda pada Minggu memulai peringatan selama satu pekan untuk memperingati 30 tahun genosida terhadap ratusan ribu warga etnis Tutsi pada 1994.


Hilang saat Menyusuri Bukit Sipiso-piso, Turis Asal Prancis Ditemukan Luka-luka

24 hari lalu

Basarnas Medan bersama tim SAR gabungan mengevakuasi Adrea Zoe, pelancong asal Prancis, yang hilang di Bukit Sipiso-piso, Minggu, 7 April 2024. Foto: Istimewa
Hilang saat Menyusuri Bukit Sipiso-piso, Turis Asal Prancis Ditemukan Luka-luka

Basarnas Medan bersama tim SAR gabungan menemukan Adrea Zoe, 52 tahun, perempuan asal Prancis yang hilang di Bukit Sipiso-piso, Kabupaten Karo


Sekutu Pertimbangkan Hentikan Penjualan Senjata ke Israel Setelah Kematian Relawan Asing di Gaza

25 hari lalu

Pekerja bantuan Australian World Central Kitchen (WCK), Lalzawmi
Sekutu Pertimbangkan Hentikan Penjualan Senjata ke Israel Setelah Kematian Relawan Asing di Gaza

Beberapa negara Eropa sekutu Israel pertimbangkan hentikan penjualan senjata akibat pembunuhan tujuh relawan World Central Kitchen di Gaza


Prancis Ajukan Resolusi Dewan Keamanan PBB untuk Pantau Gencatan Senjata di Gaza

29 hari lalu

Seorang anak laki-laki Palestina berjalan di lokasi serangan Israel, di tengah konflik antara Israel dan Hamas, di Rafah, di selatan Jalur Gaza, 27 Maret 2024. Israel tetap melancarkan serangan walaupun Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa (DK PBB) mengesahkan resolusi seruan gencatan senjata segera di Jalur Gaza Palestina. REUTERS/Bassam Masoud
Prancis Ajukan Resolusi Dewan Keamanan PBB untuk Pantau Gencatan Senjata di Gaza

Prancis mengadakan konsultasi tertutup dengan Dewan Keamanan PBB untuk mengajukan resolusi tentang pemantauan penerapan gencatan senjata di Gaza.


Asal Usul 1 April sebagai April Mop, Budaya Ngeprank yang Bermula Sejak 1582

30 hari lalu

April Mop Happy Fool Day by Boldsky
Asal Usul 1 April sebagai April Mop, Budaya Ngeprank yang Bermula Sejak 1582

April Mop atau April Fool's Day pada 1 April punya kisah panjang sejak 1582.