Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

6 Fakta Seputar KLB PSSI: Erick Thohir Jadi Ketua Umum hingga Yunus Nusi Mundur usai Terpilih

image-gnews
Ketua Umum PSSI terpilih Erick Thohir (tengah), Wakil Ketua Umum PSSI terpilih Zainudin Amali (kiri) dan Ratu Tisha (kanan) bertumpu tangan bersama usai menyampaikan pidato dalam Kongres Luar Biasa Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (KLB PSSI) 2023 di Jakarta, Kamis (16/2/2023). Dalam kongres tersebut Erick Thohir resmi terpilih sebagai Ketua Umum PSSI, sementara Zainudin Amali dan Ratu Tisha terpilih sebagai Wakil Ketua Umum PSSI untuk kepengurusan PSSI periode 2023-2027. ANTARA FOTO/Aprillio Akbar/rwa.
Ketua Umum PSSI terpilih Erick Thohir (tengah), Wakil Ketua Umum PSSI terpilih Zainudin Amali (kiri) dan Ratu Tisha (kanan) bertumpu tangan bersama usai menyampaikan pidato dalam Kongres Luar Biasa Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (KLB PSSI) 2023 di Jakarta, Kamis (16/2/2023). Dalam kongres tersebut Erick Thohir resmi terpilih sebagai Ketua Umum PSSI, sementara Zainudin Amali dan Ratu Tisha terpilih sebagai Wakil Ketua Umum PSSI untuk kepengurusan PSSI periode 2023-2027. ANTARA FOTO/Aprillio Akbar/rwa.
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Kongres Luar Biasa atau KLB PSSI yang berlangsung di Hotel Shangri-La, Jakarta, Kamis, 16 Februari 2023, tak berjalan mulus. Sejumlah kejutan sempat terjadi sepanjang kongres berlangsung. 

Meski demikian, kongres untuk pemilihan Ketua Umum, Wakil Ketua Umum, dan anggota Komite Eksekutif PSSI periode 2023-2027 tuntas digelar. 

Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir terpilih sebagai ketua umum yang baru menggantikan Mochamad Iriawan yang menjabat sejak 2 November 2019. Sebagai wakilnya, Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali serta Ratu Tisha Destria. 

Dalam pidato pertamanya setelah resmi menjadi Ketua Umum PSSI, Erick menyampaikan sejumlah hal yang akan dikerjakan di awal kepemimpinan. 

Berikut enam fakta terkait hasil pemilihan dalam KLB PSSI pada Kamis, 16 Februari 2023.

1. Erick Thohir mendapatkan suara 64 suara dalam pemilihan

Erick mendapatkan suara mayoritas dalam pemilihan Ketua Umum PSSI di KLB PSSI. Dari 86 suara sah, pengusaha yang pernah menjabat sebagai presiden klub Italia Inter Milan itu mendapatkan 64 suara. 

Calon lain, La Nyalla Mahmud Mattalitti, menempati urutan kedua dengan 22 suara. Sementara, dua calon lainnya, Arif Putra Wicaksono dan Doni Setiabudi tidak mengantongi satu pun suara. Adapun satu calon lain yakni Fary Djemy Francis memilih mengundurkan diri sehari menjelang KLB PSSI.

Proses pemilihan berlangsung sekitar 38 menit. Setelah kongres dibuka dan melakukan verifikasi kehadiran pemilik suara, pemilihan ketua umum dimulai pada 11.40 WIB dan berakhir 12.18 WIB. Sejak awal perhitungan suara, Erick mendominasi.

2. Pemilihan Wakil Ketua Umum PSSI diulang

Berbeda dengan pemilihan ketua umum yang lancar, pemilihan wakil ketua harus dilakukan pengulangan. Keputusan itu diambil setelah ada protes dari pemilik suara yang menduga ada manipulasi dalam penghitungan suara. 

Direktur Keuangan Persiba Balikpapan Togar Manahan Nero Simanjuntak mengatakan bahwa sejumlah voter protes lantaran pilihannya tak masuk dalam perhitungan. "Banyak yang menulis Ratu Tisha dan Ahmad Syauki, tapi hilang," kata dia ditemui di sela-sela kongres. 

Mantan Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan pun merekomendasikan adanya pemungutan suara ulang. Ini membuat sejumlah anggota kongres  berdebat dan protes.

"Kongres ini diselamatkan wibawanya Pak Ibul," kata Tagor. Ibul adalah sapaan akrab Mochamad Iriawan.

Dari pemilihan pertama itu, hasilnya sempat beredar. Menpora Amali mengantongi 66 suara dan Yunus Nusi mengantongi 63 suara. Di urutan ketiga, Ratu Tisha memiliki 41 suara. Jika hasil itu yang dipakai, Amali dan Yunus yang akan menjadi wakil ketua.

Setelah dilakukan pemilihan ulang, hasilnya berubah. Dua orang yang mendapatkan suara terbanyak adalah Ratu Tisha dengan 54 suara dan Yunus Nusi dengan 53 suara. Sementara, Amali hanya meraup 44 suara.

Berikutnya, Yunus Nusi mundur setelah terpilih serta nama-nama orang lama di Exco PSSI.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Timnas Indonesia Jalani 2 Laga Kualifikasi Piala Dunia 2026, PSSI Tinjau Rumput SUGBK

17 jam lalu

Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI Yunus Nusi saat mengecek kondisi rumput Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, pada Selasa sore, 14 Mei 2024. (Foto: PSSI)
Timnas Indonesia Jalani 2 Laga Kualifikasi Piala Dunia 2026, PSSI Tinjau Rumput SUGBK

PSSI meninjau rumput SUGBK menjelang dua laga penutup timnas Indonesia pada pada putaran kedua kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.


Shin Tae-yong, Bicara Soal Target hingga Niat Belajar Bahasa Indonesia

23 jam lalu

Shin Tae-yong. PSSI.org
Shin Tae-yong, Bicara Soal Target hingga Niat Belajar Bahasa Indonesia

Shin Tae-yong atau STY akan bertemu Erick Thohir guna membahas kontrak dalam waktu dekat


Shin Tae-yong Siap Terima Target Baru PSSI dan Timnas Indonesia Jika Teken Kontrak Baru

1 hari lalu

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong. Foto : PSSI
Shin Tae-yong Siap Terima Target Baru PSSI dan Timnas Indonesia Jika Teken Kontrak Baru

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mengaku siap menerima target tinggi dalam kontrak baru bersama PSSI.


Terkini: Jokowi Sebut Bantuan Beras Patut Disyukuri, Besaran Iuran BPJS Kesehatan Terbaru Setelah Diganti KRIS

1 hari lalu

Presiden Joko Widodo saat penyerahan bantuan pangan beras cadangan pangan pemerintah kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di Gudang Bulog, Cibitung, Jawa Barat, Jumat 16 Februari 2024. Presiden Jokowi menepis anggapan bahwa kenaikan harga beras dipicu pemberian bantuan pangan dari pemerintah. TEMPO/Subekti.
Terkini: Jokowi Sebut Bantuan Beras Patut Disyukuri, Besaran Iuran BPJS Kesehatan Terbaru Setelah Diganti KRIS

Presiden Joko Widodo (Jokowi) sebut bantuan beras merupakan langkah konkret untuk meringankan beban masyarakat.


Erick Thohir Bertemu Delegasi The Pokemon Company, Bahas Kelanjutan Kerja Sama dengan Garuda Indonesia

1 hari lalu

Pesawat Garuda Indonesia Boeing 737-800 NG dengan tema Pikachu Pokemon. garuda-indonesia.com
Erick Thohir Bertemu Delegasi The Pokemon Company, Bahas Kelanjutan Kerja Sama dengan Garuda Indonesia

Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir mengunggah foto pertemuannya dengan Corporate Officer The Pokemon Company, Susumu Fukunaga di akun Instagram-nya pada Selasa, 14 Mei 2024.


Erick Thohir Resmikan ANTARA Heritage Center di Pasar Baru

1 hari lalu

Ketua Umum PSSI Erick Thohir saat ditemui di Menara Danareksa, Jakarta Pusat, Jumat, 19 April 2024. TEMPO/Randy
Erick Thohir Resmikan ANTARA Heritage Center di Pasar Baru

Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir meresmikan ANTARA Heritage Center (AHC) di Pasar Baru, Jakarta


Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong Akan Bertemu Ketua Umum PSSI Erick Thohir Pekan Depan Bahas Kontrak Baru

2 hari lalu

Pertemuan Ketua Umum PSSI Erick Thohir dan Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong. Instagram @erickthohir.
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong Akan Bertemu Ketua Umum PSSI Erick Thohir Pekan Depan Bahas Kontrak Baru

Shin Tae-yong mengatakan bahwa ia sama sekali tidak terbebani andaikan dalam kontrak baru nanti dirinya dibebani target tinggi oleh PSSI.


Mengenal Asosiasi Sepak Bola Wanita Indonesia, Organisasi yang Akan Selenggarakan Liga Putri

2 hari lalu

Pesepak bola Timnas Wanita Indonesia U-19 menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya sebelum pertandingan Semi Final AFF U-19 Women Championship 2023 melawan Thailand di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring (GSJ), Jakabaring Sport City (JSC) Palembang, Sumatera Selatan, Kamis (13/7/2023). ANTARA FOTO/Nova Wahyudi/aww.
Mengenal Asosiasi Sepak Bola Wanita Indonesia, Organisasi yang Akan Selenggarakan Liga Putri

Asosiasi Sepak Bola Wanita Indonesia berada di bawah naungan PSSI. Organisasi tersebut punya misi meningkatkan level Timnas putri Indonesia


5 Fakta Liga 1 Putri akan Dihidupkan Kembali untuk Bentuk Timnas Putri yang Lebih Baik

3 hari lalu

Pesepak bola Timnas Indonesia Putri U-17 Rizka Dwi Juniar (kedua kanan) dan Allya Putri (kiri) berebut bola dengan pesepak bola Timnas Korea Utara Putri U-17 Son Jo Ye (kedua kiri) saat pertandingan Grup A Piala Asia Putri U-17 2024 di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, Bali, Minggu, 12 Mei 2024. ANTARA/Nyoman Hendra Wibowo
5 Fakta Liga 1 Putri akan Dihidupkan Kembali untuk Bentuk Timnas Putri yang Lebih Baik

Wacana menghidupkan kembali liga sepak bola putri muncul menyusul kekalahan telak timnas putri Indonesia.


Ketua Umum PSSI Erick Thohir Janji Akan Bangun Sepak Bola Putri dari Bawah

4 hari lalu

Pesepak bola Timnas Indonesia Putri U-17 menyanyikan lagu Indonesia Raya sebelum pertandingan melawan Timnas Korea Utara Putri U-17 pada Grup A Piala Asia Putri U-17 2024 di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, Bali, Minggu, 12 Mei 2024. Timnas Garuda Pertiwi menjadi juru kunci Grup A setelah mengalami tiga kali kekalahan di penyisihan grup. ANTARA/Nyoman Hendra Wibowo
Ketua Umum PSSI Erick Thohir Janji Akan Bangun Sepak Bola Putri dari Bawah

Ketua Umum PSSI Erick Thohir memberikan dukungan secara langsung saat timnas putri U-17 Indonesia menghadapi Korea Utara di fase grup Piala Asia U-17