Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Mikel Arteta Puji Konsistensi Bukayo Saka Bersama Arsenal Musim Ini, tapi...

image-gnews
Pemain Arsenal Bukayo Saka mencetak gol ke gawang Crystal Palace dalam pertandingan Liga Spanyol di Stadion Emirates, London, 20 Maret 2023. REUTERS/David Klein
Pemain Arsenal Bukayo Saka mencetak gol ke gawang Crystal Palace dalam pertandingan Liga Spanyol di Stadion Emirates, London, 20 Maret 2023. REUTERS/David Klein
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pelatih Arsenal Mikel Arteta memuji Bukayo Saka atas kemampuan unik yang ditunjukkan saat tampil di level tinggi sepak bola dunia secara konsisten. Namun, ia mengatakan penyerang sayap Arsenal itu memiliki banyak ruang untuk perbaikan.

Saka telah menjadi pemain kunci Arsenal yang unggul delapan poin di puncak klasemen Liga Inggris. Ia mencetak 12 gol dan 10 assist dalam 28 pertandingan. Hanya Erling Haaland dan Harry Kane yang memiliki kombinasi gol dan assist lebih banyak daripada Saka di papan atas musim ini.

Dia juga bersinar di panggung internasional bersama timnas Inggris. Ia menjadi pemain andalan Gareth Southgate di Piala Dunia 2022 dan mencetak gol brilian dalam kemenangan 2-0 atas Ukraina pada akhir pekan lalu.

Arteta telah menjadikan Saka sebagai pemain inti di setiap pertandingan Liga Premier Arsenal musim ini. Arsenal dan Saka sedang berada dalam pembicaraan untuk memperbaharui kontrak yang akan berakhir pada 2024.

Pelatih asal Spanyol itu pun menilai bahwa pemain berusia 21 tahun itu memiliki peningkatan performa yang drastis musim ini. "Pertama-tama, saya pikir Anda harus mengenali apa yang telah dia lakukan. Konsistensi yang dia tunjukkan pada usianya dan pada level ini adalah sesuatu yang langka untuk dilihat. Dia menjalaninya dengan normal," kata Arteta dikutip dari Skysports.

"Jika Anda bertanya kepada saya apakah dia memiliki ruang untuk perbaikan, saya akan menjawab, 'Ya, banyak.' Dia tidak pernah puas, dia selalu menginginkan lebih dan dia masih bisa melakukan banyak hal dengan lebih baik dan lebih efisien," ujar Arteta menambahkan.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Pemain timnas Inggris Harry Kane dan Bukayo Saka. Twitter @England.

Adapun Kolo Toure, mantan bek Arsenal, yang merupakan bagian dari Invincibles, skuad terakhir Arsenal yang mengangkat gelar Liga Premier pada tahun 2004, mengatakan klub harus meyakinkan Bukayo Saka untuk tetap di Emirates Stadium selama 10 tahun ke depan.

"Saran pertama untuk Arsenal adalah memastikan Bukayo Saka bertahan selama 10 tahun. Arsenal membuat beberapa kesalahan menurut saya ketika mereka memiliki pemain lokal atau pemain kunci yang sangat mencintai klub dan mereka melepaskannya," ujar Toure.

"Anda harus mempertahankan para pemain itu karena ini adalah para pemain yang akan memimpin tim untuk Anda. Ini adalah para pemain yang dapat Anda andalkan," ujar dia.

Pilihan Editor: Bek Manchester United Brandon Williams Dilaporkan Tepergok Menghirup Gas Tertawa di Mobil

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Hasil Liga Inggris: Chelsea Kalahkan West Ham United 5-0, Nicolas Jackson Bikin Brace

5 menit lalu

Pemain Chelsea Nicolas Jackson melakukan selebrasi. Action Images via Reuters/Jason Cairnduff
Hasil Liga Inggris: Chelsea Kalahkan West Ham United 5-0, Nicolas Jackson Bikin Brace

Chelsea berpesta gol di gawang West Ham United dan mengalahkan lawannya itu dengan skor 5-0 dalam pertandingan Liga Inggris.


Hasil dan Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-36: Arsenal dan Manchester City Menang, Persaingan Juara Tetap Ketat

17 jam lalu

Logo Liga Inggris. (Reuters/Tempo)
Hasil dan Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-36: Arsenal dan Manchester City Menang, Persaingan Juara Tetap Ketat

Dua klub papan atas Liga Inggris, Manchester City dan Arsenal, tetap bersaing ketat dalam perebutan gelar juara. Simak rekap hasil dan klasemennya.


Hasil Liga Inggris Pekan Ke-36: Haaland Borong 4 Gol, Manchester City Kalahkan Wolves 5-1

20 jam lalu

Pemain Manchester City, Erling Braut Haaland melakukan selebrasi. Reuters/Peter Cziborra
Hasil Liga Inggris Pekan Ke-36: Haaland Borong 4 Gol, Manchester City Kalahkan Wolves 5-1

Erling Haaland memboronhg 4 gol saat Manchester City taklukkan Wolves 5-1 di Liga Inggris pekan ke-36.


Hasil Liga Inggris: Arsenal Menang 3-0 atas Bournemouth, Declan Rice Cetak Gol dan Assist

1 hari lalu

Penyerang Arsenal Bukayo Saka. Twitter @Arsenal.
Hasil Liga Inggris: Arsenal Menang 3-0 atas Bournemouth, Declan Rice Cetak Gol dan Assist

Arsenal memetik kemenangan 3-0 atas Bournemouth dalam laga Liga Inggris 2023-2024 pekan ke-36 di Stadion Emirates pada Sabtu, 4 Mei 2024.


Prediksi Manchester City vs Wolves di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal Live, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

1 hari lalu

Prediksi Manchester City vs Wolves di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal Live, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

Manchester City akan menjamu Wolverhampton Wanderers dalam lanjutan Liga Inggris 2023-2024 di Stadion Etihad pada Sabtu, 4 Mei 2024.


Prediksi Arsenal vs Bournemouth di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal, H2H, Kondisi Terkini Tim, Perkiraan Formasi

1 hari lalu

Arsenal's Martin Odegaard with teammates celebrate after the match Premier League between Tottenham Hotspur vs Arsenal at Tottenham Hotspur Stadium, London, April 28, 2024. Arsenal's Bukayo Saka described a nerve-racking last 20 minutes as his team hung on for a vital 3-2 win at Tottenham Hotspur. Action Images via Reuters/Paul Childs
Prediksi Arsenal vs Bournemouth di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal, H2H, Kondisi Terkini Tim, Perkiraan Formasi

Laga Arsenal vs Bournemouth akan tersaji pada pekan ke-36 Liga Inggris 2023-2024. The Gunners diunggulkan memetik kemenangan.


Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Chelsea Kalahkan Tottenham Hotspur 2-0 dalam Laga Tunda

2 hari lalu

Pemain Chelsea, Nicolas Jackson melakukan selebrasi bersama Conor Gallagher. REUTERS/David Klein
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Chelsea Kalahkan Tottenham Hotspur 2-0 dalam Laga Tunda

Chelsea mengalahkan Tottenham Hotspur dengan skor 2-0 dalam laga tunda Liga Inggris.


Jadwal Bola Malam Ini 2 Mei 2024: Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, Liga Conference

3 hari lalu

Ilustrasi sepak bola. Reuters
Jadwal Bola Malam Ini 2 Mei 2024: Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, Liga Conference

Jadwal bola pada Kamis malam hingga Jumat dinihari, 2-3 Mei 2024: Timnas U-23 di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, dan Liga Conference.


Arsenal Belum Tergoyahkan di Puncak Klasemen, Ini 5 Pemain Andalan Mereka Musim Ini

5 hari lalu

Pemain Arsenal Martin Odegaard bersama rekannya usai berhasil mengalahkan Tottenham Hotspur dalam pertandingan Liga Inggris di Stadion Tottenham Hotspur, London, 28 April 2024. Action Images via Reuters/Paul Childs
Arsenal Belum Tergoyahkan di Puncak Klasemen, Ini 5 Pemain Andalan Mereka Musim Ini

Arsenal berpeluang menjadi juara Liga Inggris musim ini. Siapa saja pemain kunci mereka?


Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

6 hari lalu

Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

Kemenangan Arsenal atas Tottenham Hotspur pada pekan ke-35 Liga Inggris menjaga peluang The Gunners meraih gelar Liga Inggris.