Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Duel Manchester City vs Arsenal, Pep Guardiola: Pertandingan Ini Penting, tapi...

image-gnews
Pelatih Manchester City, Pep Guardiola. Reuters/Jason Cairnduff
Pelatih Manchester City, Pep Guardiola. Reuters/Jason Cairnduff
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Duel Manchester City vs Arsenal akan tersaji pada pekan ke-33 Liga Inggris di Etihad Stadium pada Kamis, 27 April 2023 pukul 02.00 WIB. Pelatih Manchester City Pep Guardiola menyebut kualitas setiap pemain menjadi faktor kunci yang dapat menentukan pada laga melawan Arsenal.

"Pada pertandingan ini kami atau mereka yang bermain hebat dan agresif, selalu akan ada celah, pertandingan ini tergantung pada kemampuan dan kualitas pemain untuk menguasai bola dalam tekanan," kata Pep Guardiola dikutip laman resmi klub, Selasa, 25 April 2023.

Manchester City akan melawan Arsenal dalam lanjutan Liga Inggris. Kemenangan akan membuat City memperpendek jarak poin dengan Arsenal dan membuat mereka memegang kendali perburuan gelar Premier League musim ini.

"Pertandingan ini sangat penting, tapi tidak menentukan karena masih banyak pertandingan yang tersisa. Kami memiliki sisa pertandingan yang belum dimainkan tapi kami tidak dapat menyangkal pertandingan ini sangat penting," kata Pep Guardiola.

Pertandingan itu bakal menjadi salah satu penentu antara kedua tim yang berpeluang besar menjadi juara Liga Inggris musim ini. The Citizens saat ini berada di peringkat kedua dengan raihan 70 poin tertinggal 5 poin dari Arsenal di puncak klasemen, tetapi Manchester City masih mempunyai dua pertandingan lebih sedikit dibanding Arsenal.

Dalam pertemuan kedua tim di Piala FA, Februari lalu, kesalahan umpan dari bek Arsenal Takehiro Tomiyasu kepada kiper Aaron Ramsdale menjadi faktor terciptanya gol pertama di laga yang berakhir dengan kemenangan Manchester City 3-1.

Mantan pelatih Barcelona dan Bayern Muenchen itu berambisi membawa Manchester City untuk meraih gelar juara Liga Inggris tiga kali berturut-turut.Guardiola juga masih berpeluang untuk menyabet trebble winner setelah Manchester City lolos ke semifinal Liga Champions dan final Piala FA.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Mikel Arteta. REUTERS/Paul Childs

Apa kata Mikel Arteta?

Pelatih Arsenal Mikel Arteta mengungkapkan mentalitas menjadi peran besar untuk timnya dapat menjadi juara Liga Inggris. “Mentalitas memainkan peran besar. Jelas, kepercayaan itu ada. Ketika saya melihat bagaimana tim berlatih, bagaimana mereka bereaksi membalikkan keadaan melawan Southampton, suasana di ruang ganti, cara mereka saling menjaga di setiap momen," kata dia.

Adapun The Gunners wajib menang di Etihad untuk menjauhkan diri dari kejaran Manchester City dalam perburuan gelar juara musim ini. "Kami akan menunjukkan mentalitas itu lagi besok, tapi kami akan memberikannya pada momen yang tepat, penampilan yang baik dan itu akan begitu sempurna karena itu adalah tuntutan level," kata Arteta.

Selama berhadapan melawan Pep Guardiola sebagai pelatih di Manchester City, Arteta terakhir kali memperoleh kemenangan, 2-0 pada ajang Piala FA musim 2019/2020. Arteta, yang dulunya menjadi asisten pelatih Pep Guardiola di Manchester City, tak dapat mengungguli Guardiola dalam lima pertandingan terakhir. Arsenal selalu kalah saat berhadapan dengan Manchester City.

ANTARA 

Pilihan Editor: Mikel Arteta: Duel Manchester City vs Arsenal Bukan Laga Final

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Hasil Liga Inggris Pekan Ke-36: Liverpool Kalahkan Tottenham Hotspur 4-2

29 menit lalu

Liverpool. Action Images via Reuters/Andrew Boyers
Hasil Liga Inggris Pekan Ke-36: Liverpool Kalahkan Tottenham Hotspur 4-2

Liverpool mengalahkan Tottenham Hotspur dengan skor 4-2 dalam matchday ke-36 Liga Inggris 2023/24.


Hasil Liga Inggris: Chelsea Kalahkan West Ham United 5-0, Nicolas Jackson Bikin Brace

6 jam lalu

Pemain Chelsea Nicolas Jackson melakukan selebrasi. Action Images via Reuters/Jason Cairnduff
Hasil Liga Inggris: Chelsea Kalahkan West Ham United 5-0, Nicolas Jackson Bikin Brace

Chelsea berpesta gol di gawang West Ham United dan mengalahkan lawannya itu dengan skor 5-0 dalam pertandingan Liga Inggris.


Hasil dan Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-36: Arsenal dan Manchester City Menang, Persaingan Juara Tetap Ketat

23 jam lalu

Logo Liga Inggris. (Reuters/Tempo)
Hasil dan Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-36: Arsenal dan Manchester City Menang, Persaingan Juara Tetap Ketat

Dua klub papan atas Liga Inggris, Manchester City dan Arsenal, tetap bersaing ketat dalam perebutan gelar juara. Simak rekap hasil dan klasemennya.


Hasil Liga Inggris Pekan Ke-36: Haaland Borong 4 Gol, Manchester City Kalahkan Wolves 5-1

1 hari lalu

Pemain Manchester City, Erling Braut Haaland melakukan selebrasi. Reuters/Peter Cziborra
Hasil Liga Inggris Pekan Ke-36: Haaland Borong 4 Gol, Manchester City Kalahkan Wolves 5-1

Erling Haaland memboronhg 4 gol saat Manchester City taklukkan Wolves 5-1 di Liga Inggris pekan ke-36.


Hasil Liga Inggris: Arsenal Menang 3-0 atas Bournemouth, Declan Rice Cetak Gol dan Assist

1 hari lalu

Penyerang Arsenal Bukayo Saka. Twitter @Arsenal.
Hasil Liga Inggris: Arsenal Menang 3-0 atas Bournemouth, Declan Rice Cetak Gol dan Assist

Arsenal memetik kemenangan 3-0 atas Bournemouth dalam laga Liga Inggris 2023-2024 pekan ke-36 di Stadion Emirates pada Sabtu, 4 Mei 2024.


Prediksi Manchester City vs Wolves di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal Live, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

1 hari lalu

Prediksi Manchester City vs Wolves di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal Live, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

Manchester City akan menjamu Wolverhampton Wanderers dalam lanjutan Liga Inggris 2023-2024 di Stadion Etihad pada Sabtu, 4 Mei 2024.


Prediksi Arsenal vs Bournemouth di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal, H2H, Kondisi Terkini Tim, Perkiraan Formasi

1 hari lalu

Arsenal's Martin Odegaard with teammates celebrate after the match Premier League between Tottenham Hotspur vs Arsenal at Tottenham Hotspur Stadium, London, April 28, 2024. Arsenal's Bukayo Saka described a nerve-racking last 20 minutes as his team hung on for a vital 3-2 win at Tottenham Hotspur. Action Images via Reuters/Paul Childs
Prediksi Arsenal vs Bournemouth di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal, H2H, Kondisi Terkini Tim, Perkiraan Formasi

Laga Arsenal vs Bournemouth akan tersaji pada pekan ke-36 Liga Inggris 2023-2024. The Gunners diunggulkan memetik kemenangan.


Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Chelsea Kalahkan Tottenham Hotspur 2-0 dalam Laga Tunda

3 hari lalu

Pemain Chelsea, Nicolas Jackson melakukan selebrasi bersama Conor Gallagher. REUTERS/David Klein
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Chelsea Kalahkan Tottenham Hotspur 2-0 dalam Laga Tunda

Chelsea mengalahkan Tottenham Hotspur dengan skor 2-0 dalam laga tunda Liga Inggris.


Jadwal Bola Malam Ini 2 Mei 2024: Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, Liga Conference

3 hari lalu

Ilustrasi sepak bola. Reuters
Jadwal Bola Malam Ini 2 Mei 2024: Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, Liga Conference

Jadwal bola pada Kamis malam hingga Jumat dinihari, 2-3 Mei 2024: Timnas U-23 di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, dan Liga Conference.


Arsenal Belum Tergoyahkan di Puncak Klasemen, Ini 5 Pemain Andalan Mereka Musim Ini

5 hari lalu

Pemain Arsenal Martin Odegaard bersama rekannya usai berhasil mengalahkan Tottenham Hotspur dalam pertandingan Liga Inggris di Stadion Tottenham Hotspur, London, 28 April 2024. Action Images via Reuters/Paul Childs
Arsenal Belum Tergoyahkan di Puncak Klasemen, Ini 5 Pemain Andalan Mereka Musim Ini

Arsenal berpeluang menjadi juara Liga Inggris musim ini. Siapa saja pemain kunci mereka?