Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Pemain Manchester City Riyad Mahrez Sepakati Persyaratan Gabung dengan Al Ahli

Editor

Sapto Yunus

image-gnews
Pemain Manchester City, Riyad Mahrez berselebrasi setelah menjebol gawang Tottenham Hotspur dalam laga lanjutan Liga Inggris di Stadion Etihad, Inggris, 19 Januari 2023. Pertandingan Manchester City vs Tottenham Hotspur dalam laga tunda pekan ketujuh Liga Inggris berakhir dengan skor 4-2. REUTERS/Molly Darlington
Pemain Manchester City, Riyad Mahrez berselebrasi setelah menjebol gawang Tottenham Hotspur dalam laga lanjutan Liga Inggris di Stadion Etihad, Inggris, 19 Januari 2023. Pertandingan Manchester City vs Tottenham Hotspur dalam laga tunda pekan ketujuh Liga Inggris berakhir dengan skor 4-2. REUTERS/Molly Darlington
Iklan

TEMPO.CO, JakartaPemain sayap Manchester City, Riyad Mahrez, telah menyetujui persyaratan pribadi dengan klub Arab Saudi Al Ahli. Menurut laporan media Arab Saudi Ariyadhiah seperti dikutip Daily Mail pada Ahad, 16 Juli 2023, pemain berusia 32 tahun itu memiliki dua tahun tersisa di kontraknya dengan City.

Namun lima tahun masa tinggalnya dengan City tampaknya akan segera berakhir setelah dia menjadi nama besar terbaru yang setuju bergabung dengan Al Ahli. Klub yang baru promosi ke Liga Pro Saudi itu dilaporkan siap menawarkan 30 juta pound atau Rp 588,7 miliar kepada City untuk memboyong pemain sayap timnas Aljazair itu.

Mail Sport melaporkan bulan lalu bahwa Mahrez tertarik untuk mengakhiri kariernya di Arab Saudi. Dia akan ditawari 43 juta pound per tahun plus bonus untuk kontrak dua tahun.

Al-Ahli kembali ke kompetisi papan atas Arab Saudi setelah secara mengejutkan terdegradasi dan merupakan salah satu dari empat klub pendiri Liga Pro Saudi—termasuk Al Nassr, Al Hilal, dan Al-Ittihad—yang diambil alih awal bulan lalu oleh Dana Investasi Publik (PIF) negara itu, yang juga pemilik Newcastle United.

Ambisi dan kekuatan finansial klub-klub Arab Saudi terlihat jelas karena mereka terus mengincar bintang-bintang top Eropa menyusul kesuksesan mereka mendatangkan pemain top seperti Cristiano Ronaldo (Al Nassr) dan Karim Benzema (Al-Ittihad).

Mahrez merasa kecewa dengan kurangnya waktu bermain menjelang akhir musim ketika dia menjadi pemain pengganti yang tidak digunakan di final Liga Champions dan Piala FA. Namun hengkang ke klub lain masih akan menimbulkan risiko untuk kesuksesannya lebih lanjut.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sejak bergabung dari Leicester City pada 2018, Mahrez telah membuat 236 penampilan untuk City dengan mencetak 78 gol dan memberikan 59 assist.

Jika jadi ke Al Ahli, dia akan bergabung dengan mantan kiper Chelsea Edouard Mendy, yang menjadi pemain the Blues ketiga, setelah Kalidou Koulibaly (Al Hilal) dan N'Golo Kante (Al-Ittihad), yang pindah ke Timur Tengah musim panas ini.

DAILY MAIL

Pilihan editor: Bentrok dengan Jadwal Konser Dewa 19, Liga 1 Dipindah dari Stadion Manahan Solo, Gibran: Saya Minta Maaf

Ingin lebih terhubung dan berdiskusi langsung dengan redaksi Bola dan Sport? Mari bergabung di grup Telegram Olahraga Tempo. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Hasil dan Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-36: Arsenal dan Manchester City Menang, Persaingan Juara Tetap Ketat

8 jam lalu

Logo Liga Inggris. (Reuters/Tempo)
Hasil dan Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-36: Arsenal dan Manchester City Menang, Persaingan Juara Tetap Ketat

Dua klub papan atas Liga Inggris, Manchester City dan Arsenal, tetap bersaing ketat dalam perebutan gelar juara. Simak rekap hasil dan klasemennya.


Hasil Liga Inggris Pekan Ke-36: Haaland Borong 4 Gol, Manchester City Kalahkan Wolves 5-1

11 jam lalu

Pemain Manchester City, Erling Braut Haaland melakukan selebrasi. Reuters/Peter Cziborra
Hasil Liga Inggris Pekan Ke-36: Haaland Borong 4 Gol, Manchester City Kalahkan Wolves 5-1

Erling Haaland memboronhg 4 gol saat Manchester City taklukkan Wolves 5-1 di Liga Inggris pekan ke-36.


Prediksi Manchester City vs Wolves di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal Live, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

1 hari lalu

Prediksi Manchester City vs Wolves di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal Live, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

Manchester City akan menjamu Wolverhampton Wanderers dalam lanjutan Liga Inggris 2023-2024 di Stadion Etihad pada Sabtu, 4 Mei 2024.


Media AS Sebut Arab Saudi Tangkap Warganya yang Kritik Israel soal Gaza

1 hari lalu

Pekerja menurunkan bantuan kemanusiaan, di tengah konflik yang sedang berlangsung di Gaza antara Israel dan Hamas, dekat titik Penyeberangan Erez di Gaza utara, 1 Mei 2024. REUTERS/Ronen Zvulun
Media AS Sebut Arab Saudi Tangkap Warganya yang Kritik Israel soal Gaza

Menurut media asal AS, Arab Saudi menangkap warganya karena mengkritik Israel di media sosial terkait perang di Gaza.


Bidik Peziarah di Luar Ibadah Haji dan Umrah, Arab Saudi Kenalkan Platform Nusuk

2 hari lalu

Pengunjung berdoa di Raudhah atau taman surga saat berziarah ke makam Nabi Muhammad SAW, Abu Bakar as Siddiq, dan Umar bin Kattab di Masjid Nabawi, Madinah, Arab Saudi, Sabtu 15 Juli 2023. Ziarah di makam Nabi Muhammad SAW dan dua sahabatnya tersebut menjadi tujuan umat Islam yang beribadah di Masjid Nabawi. ANTARA FOTO/Wahyu Putro A
Bidik Peziarah di Luar Ibadah Haji dan Umrah, Arab Saudi Kenalkan Platform Nusuk

Arab Saudi mengundang pelancong menjelajahi budaya, sejarah, dan petualangan di luar perjalanan keagamaan seperti haji dan umrah.


5 Fakta Osama bin Laden, Pendiri Al-Qaeda yang Ditembak Mati AS pada 2 Mei 2011

2 hari lalu

Sebuah foto sangat langka dari kegiatan Osama bin Laden, selama persembunyian di Afganistan berhasil ditemukan. Osama saat di foto menggunakan baju loreng, dan senapan favoritnya, AK-47. Jalalabad, 12 Maret 2015. Dailymail.co.uk
5 Fakta Osama bin Laden, Pendiri Al-Qaeda yang Ditembak Mati AS pada 2 Mei 2011

Hari ini, 2 Mei 2011, Osama bin Laden ditembak mati oleh pasukan Amerika. Berikut fakta-fakta Osama bin Laden.


Buat Jemaah Calon Haji 2024, Ini Aturan Terbaru dari Arab Saudi

3 hari lalu

Seorang petugas mengamatu umat Islam melakukkan tawaf mengelilingi ka'bah di Masjidil Haram, Mekah, Arab Saudi, Jumat, 7 Juli 2023. Masjidil Haram masih dipadati jamaah yang melaksanakan tawaf dan ibadah lainnya usai pelaksanaan puncak ibadah haji. ANTARA FOTO/Wahyu Putro A
Buat Jemaah Calon Haji 2024, Ini Aturan Terbaru dari Arab Saudi

Arab Saudi mewajibkan jemaah calon haji memenuhi kriteria vaksinasi dan mendapatkan izin resmi.


Arab Saudi Terbitkan Smart Card untuk Jemaah Haji Mulai Tahun Ini, Apa Itu?

3 hari lalu

Ratusan umat muslim melakukan tawaf di kabah pada hari-hari terakhir ibadah haji di Masjidil Haram di kota suci Mekah, Arab Saudi 10 Juli 2022. Jemaah haji dari luar negeri kembali untuk haji setelah dua tahun terganggu akibat pandemi COVID-19. REUTERS/Mohammed Salem
Arab Saudi Terbitkan Smart Card untuk Jemaah Haji Mulai Tahun Ini, Apa Itu?

Arab Saudi menyatakan pihaknya akan memperketat aturan haji tahun ini.


Yaqut Bertemu Menteri Haji Arab Saudi, Bahas Upaya Peningkatan Layanan Jemaah

3 hari lalu

Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas saat ditemui usai melaksanakan Salat Idulfitri 1445 Hijriah di Masjid Istiqlal, Jakarta Pusat. TEMPO/Adinda Jasmine
Yaqut Bertemu Menteri Haji Arab Saudi, Bahas Upaya Peningkatan Layanan Jemaah

Pertemuan Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, dan Menteri Haji dan Umrah Arab Saudi, Tawfiq bin Fawzan Al-Rabiah untuk membahas kemudahan layanan bagi jemaah haji Indonesia.


Reaksi DPR Soal Arab Saudi Izinkan Pemegang Semua Jenis Visa Lakukan Umrah

4 hari lalu

Umat Islam melakukan umrah di Masjidil Haram pada malam Ramadan ke-29 di kota suci Mekah, Arab Saudi, 7 April 2024. Saudi Press Agency/Handout via REUTERS/File Photo
Reaksi DPR Soal Arab Saudi Izinkan Pemegang Semua Jenis Visa Lakukan Umrah

DPR menyatakan kebijakan Arab Saudi bertolak belakang dengan Undang-Undang tentang Penyelenggaraan Ibadah Haji dan Umrah.