Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

5 Fakta Terkini Timnas U-17 Indonesia: Dari Sisa Pemain Diaspora hingga Jadwal Uji Coba di Bali

image-gnews
Dua calon pemain Timnas U-17 berebut bola saat mengikuti seleksi Timnas U-17 di Stadion Sriwedari, Solo, Jawa Tengah, Minggu, 23 Juli 2023. PSSI menggelar seleksi pemain Timnas Indonesia U-17 yang berlangsung di 12 kota untuk mencari pemain yang akan dipersiapkan untuk Piala Dunia U-17 pada 10 November hingga 2 Desember mendatang. ANTARA FOTO/Mohammad Ayudha
Dua calon pemain Timnas U-17 berebut bola saat mengikuti seleksi Timnas U-17 di Stadion Sriwedari, Solo, Jawa Tengah, Minggu, 23 Juli 2023. PSSI menggelar seleksi pemain Timnas Indonesia U-17 yang berlangsung di 12 kota untuk mencari pemain yang akan dipersiapkan untuk Piala Dunia U-17 pada 10 November hingga 2 Desember mendatang. ANTARA FOTO/Mohammad Ayudha
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta -Timnas U-17 Indonesia melanjutkan pemusatan latihan (TC) dalam rangka persiapan menuju Piala Dunia U-17 2023 di Lapangan A Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Pusat pada hari ini Kamis, 27 Juli 2023. Pelatih Bima Sakti mengatakan sesi kali ini diikuti 34 pemain.

Bima juga mengungkapkan sederet fakta terbaru lainnya terkait timnas U-17 Indonesia. Mulai dari batalnya pemain diaspora asal Tottenham Hotspur bergabung hingga persiapan uji coba di Bali. "Kemarin kami sudah pulangkan beberapa pemain dan rencanannya pekan ini kami juga akan pengurangan lagi," ujar dia saat ditemui awak media usai memimpin latihan.

Berikut lima fakta terkini soal pemusatan latihan timnas U-17 di Jakarta.

1. Gabriel Han Willhoft-Kiing Batal Gabung TC Timnas U-17 Indonesia

Bima memastikan pemain diaspora asal klub Tottenham Hotspur, Gabriel Han Willhoft-King, batal mengikuti pemusatan latihan (TC) timnas U-17 Indonesia. Ia mengatakan bahwa Gabriel tidak memiliki paspor Indonesia.

"Untuk pemain Tottenham Hotspur itu (Gabriel), mohon maaf kemarin kami sudah pelajari dan komunikasi dengan orang tuanya. Ternyata, dia tidak memiliki paspor Indonesia," ujar dia saat ditemui di Lapangan A Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Pusat, Kamis, 27 Juli 2023.

Berbeda dengan Gabriel, pemain diaspora asal PSV Eindhoven, Igor Arungbumi Sanders mendapat sinyal positif bakal memenuhi panggilan Bima untuk TC timnas U-17 Indonesia.

2. Arkhan Kaka Dipulangkan, Tapi Tidak Dicoret

Bima mengungkapkan alasan pemulangan Arkhan Kaka karena sudah ada kesepakatan di awal dengan klub asalnya, Persis Solo. Ia pun memastikan bahwa pemain berusia 15 tahun itu tidak dicoret dari TC timnas U-17 Indonesia.

"Kemarin kami sudah komitmen dengan Persis bahwa Kaka akan kami panggil dua pekan untuk TC dan itu sangat penting buat Kaka dan juga pemain lain karena di awal kami melakukan beberapa tes. Hasilnya sekarang sudah ada dan setelah dua pekan kami kembalikan ke klub," ujar dia.

3. Pemain dari Seleksi di 12 Kota akan Bergabung Awal Agustus

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Bima memastikan bawah para pemain lulusan seleksi timnas U-17 Indonesia di 12 kota akan bergabung dengan tim yang ada di Jakarta pada awal Agustus mendatang. Nantinya, mereka bakal menjalani seleksi lanjutan dalam TC yang akan berlangsung hingga 28 Agustus 2023.

"Mereka bakal kumpul dan kami pertemuan dengan pemain-pemain yang sudah ada. Kalau memang dari 12 kota itu ada yang lebih bagus kualitas dan kemampuannya di atas rata-rata, bisa masuk skuad yang sudah ada," tutur Bima.

4. Pemain Diaspora Tersisa Dua Orang, Tapi akan Ditambah

Saat ini, pemain diaspora yang masih bertahan dalam TC timnas U-17 Indonesia tersisa dua orang, yakni Aaron Liam Suitela dan Welber Halim Jardim. Namun, Jardim belum bergabung karena masih harus mengikuti kompetisi bersama Sao Paulo di Brasil.

"Welber sudah menyatakan siap, mungkin pada pekan pertama awal Agustus atau minggu kedua (dia akan bergabung). Kami tinggal menunggu kesiapan dia hadir karena kami juga akan mendatangkan orang tuanya karena butuh pendamping," ucap Bima.

5. Timnas U-17 Indonesia akan Berangkat ke Bali Akhir Pekan Ini

Bima mengatakan skuad sementara Garuda Muda akan terbang ke Bali pada Minggu, 30 Juli 2023 untuk persiapan uji coba melawan Barcelona Juvenil A (U-18) dan Kashima Antlers U-18. "Kami akan pindah latihan ke Bali karena tanggal 2 Agustus rencananya akan bertanding melawan Barcelona U-18 (Juvenil A), kemudian tanggal 5 Agustus melawan Kashima Antlers, tim dari Jepang," kata dia.

Pilihan Editor: Lionel Messi Beri Dampak Positif ke Inter Miami, Ini Pujian Gerardo Martino, Sergio Busquets, dan Martinez

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Tiket Pertandingan Timnas Indonesia Vs Irak dan Indonesia Vs Filipina Dianggap Mahal, Berapa Harga Tiket Terusan?

1 hari lalu

Pemain timnas Indonesia U-23, Ivar Jenner mencetak gol pada pertandingan Perebutan juara ketiga Piala Asia AFC U23 Qatar 2024 antara Indonesia vs Irak di Stadion Abdullah Bin Khalifa di Doha, Qatar, pada 2 Mei 2024. Cuplikan tayangan RCTI
Tiket Pertandingan Timnas Indonesia Vs Irak dan Indonesia Vs Filipina Dianggap Mahal, Berapa Harga Tiket Terusan?

Penjualan tiket pertandingan timnas Indonesia Vs Irak dan Filipina telah dibuka. Namun banyak protes karena harga tiket dianggap mahal. Ini kata PSSI.


Profil Tanzania, Lawan Timnas Indonesia dalam Uji Coba Sebelum Kualifikasi Piala Dunia 2026

1 hari lalu

Timnas Tanzania. Doc. tff.or.tz.
Profil Tanzania, Lawan Timnas Indonesia dalam Uji Coba Sebelum Kualifikasi Piala Dunia 2026

Duel Timnas Indonesia vs Tanzania nanti akan menjadi pertemuan kedua mereka sepanjang sejarah. Bagaimana profil tim asal benua Afrika tersebut?


Ragam Reaksi Warganet soal Kenaikan Harga Tiket Timnas Indonesia Lawan Irak dan Filipina

1 hari lalu

Sejumlah pemain Timnas Indonesia menjalani latihan di Stadion Madya Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Rabu, 20 Maret 2024. Timnas Indonesia menggelar latihan jelang bertanding melawan Vietnam dalam laga lanjutan Grup F kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada Kamis besok. ANTARA/Hafidz Mubarak A
Ragam Reaksi Warganet soal Kenaikan Harga Tiket Timnas Indonesia Lawan Irak dan Filipina

Kenaikkan harga tiket Timnas Indonesia memicu amarah netizen yang melontarkan berbagai komentar unik di akun Instagram resmi @timnas.Indonesia.


Cara Beli Tiket Timnas Indonesia vs Irak, Harga Termurah Rp 250.000

2 hari lalu

Pemain Timnas Indonesia meluapkan ekspresi usai mengalahkan tim Vietnam pada pertandingan lanjutan Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis, 21 Maret 2024. Timnas Indonesia menang dengan skor 1-0. ANTARA/Hafidz Mubarak A
Cara Beli Tiket Timnas Indonesia vs Irak, Harga Termurah Rp 250.000

Simak cara beli tiket Timnas Indonesia vs Irak Juni 2024 beserta harganya.


PSSI Umumkan Daftar Pemain Timnas Indonesia untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026, Simak 22 Nama Berikut

2 hari lalu

Shin Tae-yong. PSSI.org
PSSI Umumkan Daftar Pemain Timnas Indonesia untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026, Simak 22 Nama Berikut

Dari daftar pemain Timnas Indonesia untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada Juni ini, terdapat beberapa yang bermain di luar neger.


Harga Tiket Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Naik, Ini Penjelasan PSSI

2 hari lalu

Selebrasi pemain Timnas Indonesia ketiika mencetak gol saat menghadapi Timnas Vietnam di laga Kualifikasi piala dunia 2026 di SUGBK, Senayan, Jakarta, Kamis, 21 Maret 2024. Laga tersebut dimenangkan Timnas Indonesia dengan gol tunggal yang diciptakan Egy Maulana (10). TEMPO/ Febri Angga Palguna
Harga Tiket Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Naik, Ini Penjelasan PSSI

Harga tiket pertandingan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada Juni ini naik signifikan dibandingkan sebelumnya pada Maret lalu.


PSSI Jual Tiket Terusan Pertandingan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Simak Harganya

2 hari lalu

Timnas Indonesia. PSSI.org
PSSI Jual Tiket Terusan Pertandingan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Simak Harganya

Harga tiket nonton pertandingan Timnas Indonesia di kualifikasi Piala Dunia 2026 pada Juni mengalami kenaikan dibandingkan Maret lalu.


Timnas Indonesia Jalani 2 Laga Kualifikasi Piala Dunia 2026, PSSI Tinjau Rumput SUGBK

3 hari lalu

Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI Yunus Nusi saat mengecek kondisi rumput Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, pada Selasa sore, 14 Mei 2024. (Foto: PSSI)
Timnas Indonesia Jalani 2 Laga Kualifikasi Piala Dunia 2026, PSSI Tinjau Rumput SUGBK

PSSI meninjau rumput SUGBK menjelang dua laga penutup timnas Indonesia pada pada putaran kedua kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.


Shin Tae-yong Ingin Perlancar Bahasa Indonesia Jika Teken Kontrak Baru

3 hari lalu

Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong (tiga dari kiri) berpose ketika ditemui ANTARA pada acara bersama Hyundai Motors Indonesia di Jakarta, Selasa, 14 Mei 2024. ANTARA/Zaro Ezza Syachniar
Shin Tae-yong Ingin Perlancar Bahasa Indonesia Jika Teken Kontrak Baru

Kebersamaan antara Timnas Indonesia dan pelatih Shin Tae-yong hampir pasti bertahan lebih lama menyusul kesepakatan perpanjangan kontrak antara PSSI.


Shin Tae-yong Siap Terima Target Baru PSSI dan Timnas Indonesia Jika Teken Kontrak Baru

3 hari lalu

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong. Foto : PSSI
Shin Tae-yong Siap Terima Target Baru PSSI dan Timnas Indonesia Jika Teken Kontrak Baru

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mengaku siap menerima target tinggi dalam kontrak baru bersama PSSI.