Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Liga Spanyol: Atletico Madrid vs Granada 3-1, Diego Simeone Sebut Timnya Telat Panas

image-gnews
Pelatih Diego Simeone. REUTERS/Juan Medina
Pelatih Diego Simeone. REUTERS/Juan Medina
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pelatih Atletico Madrid Diego Simeone mengatakan kemenangan yang diraih timnya atas Granada pada pekan perdana Liga Spanyol, Selasa dini hari WIB, 15 Agustus 2023, tidak diraih dengan mudah. Menurut dia, tim promosi selalu memiliki motivasi lebih sehingga membuat pertarungan berjalan sengit.

"Kami memulai kompetisi dengan kemenangan, iya betul, tapi kami juga kesulitan. Tim yang baru promosi selalu menjadi kuat karena dinamika keinginan untuk menang yang besar," ujar dia dikutip dari AS.

Laga yang digelar di Stadion Civitas Metropolitan, Madrid itu berakhir dengan skor 3-1. Atletico unggul lebih dulu melalui gol Alvaro Morata pada menit ke-45+4. Samuel Aghehowa mencetak gol penyama kedudukan pada menit ke-62. Namun, Memphis Depan kembali membawa tim tuan rumah unggul pada menit ke-67, hingga akhirnya Marcos Llorente menutup kemenangan pada menit ke-90+8.

Simeone menyoroti timnya yang terlambat panas di babak pertama meski sempat unggul lebih dulu. Situasi ini, menurut dia, mempengaruhi jalannya pertandingan secara keseluruhan.

"Kami tidak segar, kami lebih lambat di paruh pertama pertandingan dan itu mempengaruhi kami di akhir pertandingan. Meskipun begitu, kami unggul di paruh pertama, lalu babak kedua dimulai dan mereka mencetak gol untuk menyamakan skor dengan awal buru dari kami," tuturnya.

Pelatih berusia 53 tahun itu juga berbicara mengenai debut dua pemain barunya, Cesar Azpilicueta dan Caglar Soyuncu. Ia menilai keduanya mampu tampil baik walau diberi porsi kesempatan yang berbeda di lapangan.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Kami tidak memilih Soyuncu sejak awal, tetapi dia tampil seperti seseorang yang ingin bermain dengan kuat dalam duel dan permainan umpan. Cesar adalah seseorang dengan tekad besar untuk membantu tim, dia bisa bermain sebagai bek tengah maupun sayap, dia datang untuk menambahkan apa yang diperlukan," ucapnya.

Simeone mengatakan kemenangan atas Granada merupakan hasil yang penting. Sebab ke depan, dia memprediksi kompetisi akan makin berjalan sulit untuk semua tim.

Raihan tiga poin atas Granada, membuat Atletico Madrid memuncaki klasemen sementara Liga Spanyol dengan tiga poin. Selanjutnya, Memphis Depay dan kawan-kawan akan bertandang ke kandang Real Betis pada Senin dinihari WIB, 21 Agustus 2023.

AS

Pilihan editor: Manchester United Tekuk Wolves 1-0 di Liga Inggris, Erik Ten Hag Apresiasi Kerja Keras Timnya

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Real Madrid di Ambang Juara Liga Spanyol, Carlo Ancelotti Segera Lewati Catatan Prestasi Zinedine Zidane

6 jam lalu

Pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti. REUTERS
Real Madrid di Ambang Juara Liga Spanyol, Carlo Ancelotti Segera Lewati Catatan Prestasi Zinedine Zidane

Real Madrid selangkah lagi menjadi juara Liga Spanyol 2023-2024. Pelatih Carlo Ancelotti segera bisa melewati catatan prestasi Zinedine Zidane.


Klasemen Liga Spanyol: Kalahkan Sociedad 1-0, Kapan Real Madrid Juara?

22 jam lalu

Pemain Real Madrid melakukan selebrasi. REUTERS/Juan Medina
Klasemen Liga Spanyol: Kalahkan Sociedad 1-0, Kapan Real Madrid Juara?

Real Madrid kian kokoh di puncak klasemen Liga Spanyol setelah mengalahkan Real Sociedad 1-0 pada pekan ke-33. Simak skenario juara dan klasemennya.


Xavi Hernandez Berubah Pikiran, Putuskan Tetap Bertahan di Barcelona pada Musim Depan

3 hari lalu

Xavi Hernandez. REUTERS
Xavi Hernandez Berubah Pikiran, Putuskan Tetap Bertahan di Barcelona pada Musim Depan

Xavi Hernandez berubah pikiran dan memutuskan untuk tetap menjadi pelatih Barcelona pada musim depan.


Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-32: Real Madrid Kalahkan Barcelona 3-2 di El Clasico

6 hari lalu

Pemain Real Madrid, Jude Bellingham berselebrasi. REUTERS/Albert Gea
Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-32: Real Madrid Kalahkan Barcelona 3-2 di El Clasico

Real Madrid memenangi laga El Clasico melawan Barcelona pada pekan ke-32 Liga Spanyol. Mereka mengalahkan rivalnya dengan skor 3-2.


Prediksi Real Madrid vs Barcelona dalam El Clasico Pekan 32 Liga Spanyol Malam Ini

6 hari lalu

Para pemain Real Madrid melakukan selebrasi usai menang adu penalti atas Manchester City dalam pertandingan leg kedua perempat final Liga Champions di Stadion Etihad, Manchester, 18 April 2024. Real Madrid lolos ke semifinal setelah menang adu penalti atas Manchester City dengan skor 4-3. REUTERS/Carl Recine
Prediksi Real Madrid vs Barcelona dalam El Clasico Pekan 32 Liga Spanyol Malam Ini

Duel Real Madrid vs Barcelona dalam El Clasico pekan ke-32 ini akan jadi laga penting dalam penentuan gelar juara Liga Spanyol musim ini.


Jadwal El Clasico Real Madrid vs Barcelona di Liga Spanyol Malam Ini, Ancelotti: Kemenangan Akan Dekatkan Kami dengan Gelar Juara

6 hari lalu

Pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti. REUTERS/Isabel Infantes
Jadwal El Clasico Real Madrid vs Barcelona di Liga Spanyol Malam Ini, Ancelotti: Kemenangan Akan Dekatkan Kami dengan Gelar Juara

Real Madrid akan menghadapi rival abadi mereka, Barcelona, pada pertandingan El Clasico pekan ke-32 Liga Spanyol. Ancelotti targetkan kemenangan.


5 Fakta Menarik Jelang Laga El Clasico Real Madrid vs Barcelona di Liga Spanyol Akhir Pekan Ini

7 hari lalu

5 Fakta Menarik Jelang Laga El Clasico Real Madrid vs Barcelona di Liga Spanyol Akhir Pekan Ini

Pertandingan pekan ke-32 La Liga atau Liga Spanyol akan mempertemukan dua tim raksasa, Real Madrid vs Barcelona, dalam laga bertajuk El Clasico.


Jadwal Liga Spanyol Pekan Ke-32 dan Klasemennya: Ada El Clasico Real Madrid vs Barcelona

8 hari lalu

Pemain Real Madrid Vinicius Junior melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Barcelona dalam pertandingan final Piala Super Spanyol di Stadion Al-Awwal, Riyadh, Arab Saudi, 14 Januari 2024. REUTERS/Juan Medina
Jadwal Liga Spanyol Pekan Ke-32 dan Klasemennya: Ada El Clasico Real Madrid vs Barcelona

Jadwal Liga Spanyol pekan ke-32 pada akhir minggu ini akan menampilkan laga besar: El Clasico antara Real Madrid dan Barcelona.


Kandas di Perempat Final Liga Champions, Mengapa Atletico Madrid Bisa Lolos ke FIFA Club World Cup 2025?

10 hari lalu

Pemain Borussia Dortmund Julian Brandt mencetak gol ke gawang Atletico Madrid dalam pertandingan leg kedua perempat final Liga Champions di Signal Iduna Park, Dortmund, 16 April 2024. REUTERS/Wolfgang Rattay
Kandas di Perempat Final Liga Champions, Mengapa Atletico Madrid Bisa Lolos ke FIFA Club World Cup 2025?

Klub Spanyol, Atletico Madrid, berhasil mengamankan tempat di Piala Dunia Antar Klub atau FIFA Club World Cup edisi 2025.


Borussia Dortmund Bangkit dan Singkirkan Atletico Madrid di Liga Champions, Begini Komentar Edin Terzic dan Diego Simeone

11 hari lalu

Pemain Borussia Dortmund Julian Brandt mencetak gol ke gawang Atletico Madrid dalam pertandingan leg kedua perempat final Liga Champions di Signal Iduna Park, Dortmund, 16 April 2024. REUTERS/Wolfgang Rattay
Borussia Dortmund Bangkit dan Singkirkan Atletico Madrid di Liga Champions, Begini Komentar Edin Terzic dan Diego Simeone

Borussia Dortmund melaju ke semifinal Liga Champions berkat kemenangan 4-2 atas Atletico Madrid. Simak komentar pelatih Edin Terzic dan Diego Simeone