Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Buntut Polemik Pemanggilan Pemain Timnas U-23 Indonesia, Erick Thohir Ungkap PSSI akan Kaji Aturan Liga

image-gnews
Ketua Umum PSSI Erick Thohir saat ditemui di Indonesia Arena Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Pusat, Senin, 7 Agustus 2023. TEMPO/Randy
Ketua Umum PSSI Erick Thohir saat ditemui di Indonesia Arena Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Pusat, Senin, 7 Agustus 2023. TEMPO/Randy
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Umum PSSI Erick Thohir berencana untuk mengkaji ulang aturan Liga usai polemik pemanggilan pemain timnas U-23 Indonesia. Ia ingin para pelatih asing yang menangani klub Indonesia juga turut berkontribusi untuk tim nasional, tak cuma mengejar prestasi masing-masing.

"Saya sudah meminta anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI untuk me-review ulang aturan liga tahun depan. Saya juga mau para pelatih asing ini ada A B C D-nya, apa salah satunya menghormati timnas, kedua memperlakukan asisten dan pemainnya dengan hormat," ujar dia saat ditemui di Hotel Sultan, Jakarta Pusat, Selasa, 15 Agustus 2023.

"Mereka harus menghormati adat istiadat kita dan mereka di sini tidak hanya memberikan prestasi tetapi juga membina sepak bola Indonesia, kalau tidak, buat apa hanya mengejar prestasi-prestasi tetapi tidak ada kontribusinya," kata Erick menambahkan.

Pemanggilan pemain timnas U-23 Indonesia untuk Piala AFF U-23 2023 sempat menuai polemik usai Persija Jakarta dan PSM Makassar yang sama-sama dilatih pelatih asing tidak mau melepas pemainnya.

Ketua Badan Tim Nasional (BTN) Sumardji sempat menuding para pelatih asing tersebut tidak mendukung program tim nasional. Ia merasa kecewa karena meski Piala AFF U-23 bukan prioritas PSSI, pihaknya ingin tetap mempersiapkan tim dengan sebaik mungkin.

Erick ingin para pelatih asing mempunyai aturan jelas untuk bekerja di Indonesia. Ia juga akan menetapkan standardisasi agar mereka yang melatih klub Indonesia benar-benar memiliki kualitas, tak hanya sekedar keras kepada pemain.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Kami mau standardisasi, kalau perlu tes mental. Kami ingin pelatih-pelatih yang memberikan kontribusi juga di mana kualitas para pelatih dan mental harus pas dan teori pembinaan sepak bola sekarang di usia dini," tuturnya.

Mantan presiden klub Inter Milan itu beranggapan bahwa saat ini metode pelatihan sudah tidak perlu menggunakan kekerasan. Ada metode-metode khusus yang bisa dilakukan dengan tetap menghormati manusia seutuhnya.

"Kemarin saya bertemu psikiater yang kualifikasinya tinggi. Mereka juga menyampaikan pembinaan olahraga juga sudah mulai berubah bahwa tentu tidak memakai kekerasan dan bentak-bentak tetapi ketika perlu didisiplinkan," ucap Erick Thohir.

Pilihan Editor: 3 Fakta Terbaru Timnas U-23 Indonesia Jelang Piala AFF U-23 2023

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Prediksi Bali United vs Persib Bandung di Championship Series Liga 1 Malam Ini: Jadwal Live, Fakta Penting, H2H, Perkiraan Susunan Pemain

4 jam lalu

Persib Bandung dan Bali United. ANTARA
Prediksi Bali United vs Persib Bandung di Championship Series Liga 1 Malam Ini: Jadwal Live, Fakta Penting, H2H, Perkiraan Susunan Pemain

Jadwal Championship Series Liga 1 2023-2024 mulai bergulir Selasa malam ini, 15 Mei 2024. Laga Bali United vs Persib Bandung jadi pembuka.


Jadwal Championship Series Liga 1 Mulai Selasa Malam Ini 14 Mei 2024: Bali United vs Persib Bandung Live di Indosiar

5 jam lalu

Persib Bandung dan Bali United. ANTARA
Jadwal Championship Series Liga 1 Mulai Selasa Malam Ini 14 Mei 2024: Bali United vs Persib Bandung Live di Indosiar

Jadwal Liga 1 2023-2024 akan memasuki babak Championship Series. Laga Bali United vs Persib Bandung akan hadir pada Selasa malam ini.


Kata Teco Soal Laga Championship Series Liga 1 Bali United vs Persib Bandung Pindah Stadion dan Digelar Tertutup

5 jam lalu

Stefano Cugurra, pelatih Bali United. Instagram
Kata Teco Soal Laga Championship Series Liga 1 Bali United vs Persib Bandung Pindah Stadion dan Digelar Tertutup

Pelatih Bali United, Stefano Cugurra alias Teco mengomentari soal pemindahan stadion untuk laga Championship Series Liga 1 lawan Persib Bandung.


VAR Akan Digunakan Pertama Kali di Laga Semifinal Leg 1 Championship Series Liga 1 Bali United vs Persib Bandung Hari Ini

5 jam lalu

Logo BRI Liga 1 2023-2024.
VAR Akan Digunakan Pertama Kali di Laga Semifinal Leg 1 Championship Series Liga 1 Bali United vs Persib Bandung Hari Ini

Pelatih Bali United, Stefano Cugurra alias Teco, mengungkapkan harapannya dengan digunakannya VAR untuk Championship Series Liga 1 2023-2024.


5 Fakta Liga 1 Putri akan Dihidupkan Kembali untuk Bentuk Timnas Putri yang Lebih Baik

21 jam lalu

Pesepak bola Timnas Indonesia Putri U-17 Rizka Dwi Juniar (kedua kanan) dan Allya Putri (kiri) berebut bola dengan pesepak bola Timnas Korea Utara Putri U-17 Son Jo Ye (kedua kiri) saat pertandingan Grup A Piala Asia Putri U-17 2024 di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, Bali, Minggu, 12 Mei 2024. ANTARA/Nyoman Hendra Wibowo
5 Fakta Liga 1 Putri akan Dihidupkan Kembali untuk Bentuk Timnas Putri yang Lebih Baik

Wacana menghidupkan kembali liga sepak bola putri muncul menyusul kekalahan telak timnas putri Indonesia.


3 Fakta Championship Series Liga 1 2023-2024: Format, Jadwal, hingga Penggunaan VAR

23 jam lalu

Logo BRI Liga 1 2023-2024.
3 Fakta Championship Series Liga 1 2023-2024: Format, Jadwal, hingga Penggunaan VAR

Empat tim teratas Regular Series Liga 1 2023-2024 akan berebut gelar juara di babak Championship Series.


Kontrak Thom Haye dan SC Heerenveen Berakhir, Bakal Gabung Como 1907?

1 hari lalu

Pemain Heerenveen, Thom Haye. (ANTARA/Heerenveen)
Kontrak Thom Haye dan SC Heerenveen Berakhir, Bakal Gabung Como 1907?

Thom Haye mengungkapkan keinginannya untuk bermain di luar Belanda usai resmi berpisah dengan SC Heerenveen.


Jadwal Championship Series Liga 1 dan Rekam Jejak Persib Bandung, Bali United, Borneo FC, Madura United

1 hari lalu

Logo Liga 1 2023-2024. Istimewa
Jadwal Championship Series Liga 1 dan Rekam Jejak Persib Bandung, Bali United, Borneo FC, Madura United

Liga 1 Indonesia kembali mengubah format dengan menggunakan Championship Series setelah musim reguler berakhir.


Berita Liga 1: Pelatih PSM Makassar Diberi Kewenangan Susun Skuad, Paul Munster Isyaratkan Perubahan Besar di Persebaya

1 hari lalu

Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares. AFC
Berita Liga 1: Pelatih PSM Makassar Diberi Kewenangan Susun Skuad, Paul Munster Isyaratkan Perubahan Besar di Persebaya

Bernardo Tavares diberi kewenangan untuk menyusun komposisi pemain PSM Makassar untuk Liga 1 musim depan.


Berita Liga 1: Arema FC Selamat dari Degradasi, Tak Mau Buru-buru Tunjuk Pelatih

1 hari lalu

Pesepak bola Arema FC Charles Lokolingoy (kedua kanan) bersama rekan setim berselebrasi usai mencetak gol ke gawang PSM Makassar saat pertandingan BRI Liga 1 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Kamis, 25 April 2024. Arema FC menang dengan skor 3-2. ANTARA/Nyoman Hendra Wibowo
Berita Liga 1: Arema FC Selamat dari Degradasi, Tak Mau Buru-buru Tunjuk Pelatih

Arema FC gonta-ganti pelatih hingga empat kali selama Liga 1 musim 2023-2024, terakhir Widodo Cahyono Putro yang menyelamatkan tim dari degradasi.