Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Sejarah Timnas Maroko, Tim Afrika Pertama Melaju Semifinal Piala Dunia

image-gnews
Sesi latihan timnas Maroko U-17. Istimewa
Sesi latihan timnas Maroko U-17. Istimewa
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Sejak meraih kemerdekaan pada 1955, Maroko telah menegaskan diri sebagai salah satu tim terbaik di benua Afrika. Tim ini juga dikenal dengan sebutan Atlas Lions.

Dilansir dari TransferMarkt, mereka meraih gelar Piala Afrika pertama mereka pada 1976. Mereka berhasil lolos ke Piala Dunia sebanyak lima kali, menjadi tim Afrika pertama yang berhasil melewati babak penyisihan grup pada 1986.

Debut Awal Timnas Maroko

Dikutip dari footballhistory.org, setelah meraih kemenangan dalam perjuangan kemerdekaan, Federasi Sepak Bola Kerajaan Maroko dibentuk pada tahun 1955. Tim nasional melakukan debut resmi mereka pada tahun 1957, dengan hasil imbang 3-3 melawan Irak.

Penampilan perdana mereka di turnamen besar terjadi pada 1970, di mana mereka menjadi tim Afrika pertama yang lolos ke Piala Dunia melalui kualifikasi. Meskipun hanya meraih hasil imbang melawan Bulgaria dan dua kekalahan dari Jerman Barat dan Peru, mereka menempati posisi terakhir di grup mereka.

Pada periode berikutnya, Maroko mulai mencuri perhatian di Piala Negara Afrika. Setelah penampilan perdana pada 1972, gelar pertama diraih pada 1976, di mana Ahmed Makrouh menjadi pahlawan dengan mencetak gol penyama kedudukan di menit akhir melawan Guinea.

Maroko terus menunjukkan prestasi gemilang di turnamen tersebut, mencapai posisi empat besar dalam tiga dari empat turnamen berikutnya, termasuk mengalahkan Mesir dalam perebutan tempat ketiga pada 1980.

Pencapaian di Piala Dunia 

Pada 1986, skuad ini mencatat sejarah sebagai tim Afrika pertama yang berhasil melewati babak penyisihan grup Piala Dunia. Di grup yang sulit, mereka mampu bermain imbang melawan Inggris dan Polandia serta mengalahkan Portugal dalam fase grup. Meski kalah tipis 0-1 dari Jerman Barat di babak 16 besar, pencapaian ini membuka lembaran baru dalam sejarah sepak bola Maroko.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Pada 1994, Maroko kembali ke panggung Piala Dunia setelah absen empat tahun. Meskipun keluar tanpa kemenangan, penampilan solid mereka memberikan kesan yang kuat.

Pada 1998, mereka melangkah lebih jauh dengan mengalahkan Skotlandia 3-0 dan bermain imbang 2-2 dengan Norwegia. Sayangnya, harapan melangkah ke babak gugur pupus setelah kalah dari Norwegia, yang membuat kejutan dengan mengalahkan Brasil pada pertandingan terakhir.

Maroko akhirnya kembali ke panggung Piala Dunia pada 2018. Grup yang sulit dengan Spanyol, Portugal, dan Iran mempersulit langkah mereka ke babak gugur. Setelah kalah 0-1 dari Iran dalam pertandingan pembuka, mereka dikalahkan 0-1 oleh Portugal yang dipimpin oleh Ronaldo dan bermain imbang 2-2 dengan Spanyol di babak terakhir.

Prestasi puncak sepak bola Maroko datang pada Piala Dunia 2022 di Qatar. Menjadi kejutan besar turnamen, mereka berhasil memenangkan Grup F dan mengeliminasi Spanyol dan Portugal. Namun, mereka kalah dari Prancis di semifinal 2-0 pada 14 Desember 2022 di Stadion Al Bayt, Al Khor. 

Pilihan editor: Jadwal Piala Dunia U-17 2023 Maroko vs Indonesia, Ji Da Bin Siap tapi Memilih Waspada

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Kemenag Buka Seleksi Penerimaan Beasiswa Pemerintah Maroko 2024

10 jam lalu

Ilustrasi beasiswa santri Foto Kementerian Agama
Kemenag Buka Seleksi Penerimaan Beasiswa Pemerintah Maroko 2024

Tahun ini, jumlah kuota beasiswa yang diberikan sebanyak 50 orang melalui Kemenag.


Spanyol dan Maroko Berencana Bangun Jalur Kereta Api Bawah Selat Gibraltar

5 hari lalu

Tangier, Maroko. Unsplash.com/Raul Cacho Oses
Spanyol dan Maroko Berencana Bangun Jalur Kereta Api Bawah Selat Gibraltar

Proyek pembangunan jalur kereta api dimulai dengan menghidupkan kembali rencana terowongan bawah laut antara Spanyol dan Maroko


Tak Semua Pemain Naturalisasi Bersinar di Timnas Indonesia

8 hari lalu

Pemain Arema FC Greg Nwokolo. (ANTARA/HO-MO Arema FC)
Tak Semua Pemain Naturalisasi Bersinar di Timnas Indonesia

Maarten Paes menjadi naturalisasi kesekian untuk timnas Indonesia. Berikut pemain naturalisasi yang tak penuhi ekspektasi.


Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U-23 2024, Berikut Rekam Jejak Pertemuan Timnas Indonesia Vs Irak

13 hari lalu

Timnas Indonesia U-23. Foto : PSSI
Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U-23 2024, Berikut Rekam Jejak Pertemuan Timnas Indonesia Vs Irak

Berikut track record pertandingan timnas Indonesia vs Irak. Malam ini akan berhadapan untuk meraih posisi 3 di Piala Asia U-23 2024.


Shin Tae-yong Pernah Dilempar Telur di Negaranya Sendiri, Ini Sisi Lain Coach Shin

15 hari lalu

Pelatih Indonesia Shin Tae-yong bereaksi dalam pertandingan 16 Besar Piala Asia AFC  Babak 16 besar Australia vs Indonesia di Stadion Jassim bin Hamad, Al Rayyan, Qatar, 28 Januari 2024. Indonesia tersingkir dari Piala Asia setelah menelan kekalahan 4-0 dari Australia. REUTERS/Ibraheem Al Omari
Shin Tae-yong Pernah Dilempar Telur di Negaranya Sendiri, Ini Sisi Lain Coach Shin

Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong berhasil bawa Garuda Muda ke perempat final Piala Asia U-23 2024. Berikut sisi lain Coach Shin.


Legenda Sepak Bola Jerman dan Klub Eintracht Frankfurt, Bernd Holzenbein Meninggal di Usia 78 Tahun

28 hari lalu

Legenda sepak bola Jerman, Bernd Holzenbein. FIFA
Legenda Sepak Bola Jerman dan Klub Eintracht Frankfurt, Bernd Holzenbein Meninggal di Usia 78 Tahun

Bernd Holzenbein menjadi bagian dari generasi emas sepak bola Jerman yang menjadi juara Piala Dunia 1974.


Dipertahankan Bayer Leverkusen, Simak Profil Granit Xhaka

29 hari lalu

Pemain Bayer Leverkusen Granit Xhaka berselebrasi. REUTERS/Kai Pfaffenbach
Dipertahankan Bayer Leverkusen, Simak Profil Granit Xhaka

Direktur olahraga Bayer Leverkusen Simon Rolfes memastikan Florian Wirtz dan Granit Xhaka akan bertahan di klub itu


Beri Sinyal Kembali Latih Timnas Vietnam, Ini Profil Park Hang-seo

48 hari lalu

Park Hang-seo juga pernah membawa timnas Vietnam meraih medali emas pada ajang SEA Games 2020. Pada laga final, Vietnam berhasil mengalahkan Indonesia dengan skor 3-0. ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay
Beri Sinyal Kembali Latih Timnas Vietnam, Ini Profil Park Hang-seo

Park Hang-seo beri sinyal akan kembali latih timnas Vietnam, setelah digilas timnas Indonesia di penyisihan Piala Dunia lalu.


Timnas Argentina vs El Salvador Sabtu Pagi WIB, Simak Masa Depan Pelatih Lionel Scaloni

54 hari lalu

 Pelatih Argentina Lionel Scaloni. REUTERS/Hannah Mckay
Timnas Argentina vs El Salvador Sabtu Pagi WIB, Simak Masa Depan Pelatih Lionel Scaloni

Menjelang laga timnas Argentina vs El Salvador, pelatih Lionel Scaloni menguraikan pernyataan yang diungkapkannya pada November 2023.


Erick Thohir Bertemu Nova Arianto, Bicarakan Rencana Timnas U-16 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025

56 hari lalu

Ketua Umum PSSI Erick Thohir dan wakilnya, Zainudin Amali, serta pelatih Timnas U-16 Indonesia Nova Arianto.(Instagram/@erickthohir)
Erick Thohir Bertemu Nova Arianto, Bicarakan Rencana Timnas U-16 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025

Ketua Umum PSSI Erick Thohir bertemu dengan pelatih Timnas U-16 Indonesia Nova Arianto untuk merancang rencana masuk ke Piala Dunia U-17 2025 Qatar.