Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Gara-gara Cedera, Robben Tak Bisa ke Toilet  

image-gnews
Pemain Bayern Munchen Arjen Robben. REUTERS/Darren Staples
Pemain Bayern Munchen Arjen Robben. REUTERS/Darren Staples
Iklan

TEMPO.CO, Munich - Arjen Robben mengalami cedera luka sobek pada bagian lutut kanannya ketika tampil membela Bayern Munchen melawan Augsburg, Kamis lalu. Cedera tersebut tak hanya membuat Robben harus absen selama enam pekan, tapi juga membuat Robben kesulitan untuk buang air.

Robben membuka kemenangan 2-0 Die Roten atas Augsburg pada menit keempat. Sembilan menit kemudian, dalam situasi menyerang, Robben berusaha mengejar bola, sementara hakim garis telah mengangkat bendera tanda offside. Namun Robben tetap berlari kencang demi mendapatkan bola. “Saya tak menyadari bahwa itu offside,” katanya kepada Kicker.

Bukannya mendapatkan bola, pemain asal Belanda itu justru mendapat tekel keras dari kiper Augsburg, Mavin Hitz. Pul sepatu Hitz mendarat di lutut kanan Robben. Mantan pemain Chelsea itu langsung meringis kesakitan melihat lututnya berdarah.

Setelah menjalani perawatan medis selama tiga menit, Robben harus ditandu ke luar lapangan. Pemain 29 tahun itu bahkan harus dilarikan ke rumah sakit setelah pertandingan babak 16 besar DFB Pokal itu selesai. Robben bahkan harus menginap di rumah sakit Augsburg selama dua malam.

Robben dipastikan absen selama enam pekan, atau hingga pertengahan Januari mendatang. Ia sudah ke luar rumah sakit pada Jumat, 6 Desember 2013. Namun ada cerita menarik dibalik cedera tersebut. Pemain yang dikenal rentan terkena cedera itu mengalami kesulitan ketika harus buang air.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

“Saya hanya memerlukan banyak waktu untuk istirahat,” ujar Robben. “Namun saya tak bisa banyak bergerak. Ketika saya bangun, yang menyakitkan, saya tidak bisa pergi ke toilet.”

Nasib sial Robben tak hanya sampai di situ. Mantan pemain Real Madrid itu dipastikan tak akan tampil dalam ajang Piala Dunia Antarklub 2013, yang dihelat di Maroko pada 11 hingga 21 Desember mendatang.

KICKER | ANTONIUS WISHNU

Berita terpopuler:
Undian Piala Dunia 2014 Hari Ini
Berg: MU Tak Akan Pecat Moyes
Erick Thohir Diminta Datangkan Penyerang Baru
Balotelli Bikin Legenda Argentina Ini Jengkel
Ancelotti Tegaskan Morata Tetap di Madrid

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Jadwal Liga Champions Leg Kedua Semifinal: Bayern Munchen Kehilangan 2 Bek Jelang Sambangi Real Madrid

27 menit lalu

Pemain Bayern Munchen, Harry Kane, Serge Gnabry, Eric Dier, Thomas Mueller, dan Leon Goretzka. REUTERS/Angelika Warmuth
Jadwal Liga Champions Leg Kedua Semifinal: Bayern Munchen Kehilangan 2 Bek Jelang Sambangi Real Madrid

Jadwal Liga Champions akan memasuki leg kedua semifinal. Bayern Munchen mendapat pukulan menjelang tampil di markas Real Madrid.


Bersiap Hadapi Real Madrid di Leg 2 Semifinal Liga Champions, Begini Kondisi Skuad Bayern Munchen

7 jam lalu

Pemain Bayern Munchen Joshua Kimmich melakukan selebrasi bersama rekannya usai mencetak gol ke gawang Arsenal dalam pertandingan leg kedua perempat final Liga Champions di Allianz Arena, Munich, 18 April 2024. Bayern Munchen berhasil lolos ke semifinal lewat gol tunggal Kimmich yang membuat aggregat 3-2 atas Arsenal. REUTERS/Angelika Warmuth
Bersiap Hadapi Real Madrid di Leg 2 Semifinal Liga Champions, Begini Kondisi Skuad Bayern Munchen

Bek Bayern Munchen Raphael Guerreiro diragukan tampil pada pertandingan leg kedua semifinal Liga Champions melawan Real Madrid pada Rabu nanti.


Ralf Rangnick Tolak Tawaran Jadi Pelatih Bayern Munchen, Fokus Piala Eropa 2024 Bersama Austria

3 hari lalu

Manajer interim MU Ralf Rangnick mengawasi anak asuhnya dalam pertandingan Sepak Bola Liga Premier di Old Trafford, Manchester, Ahad, 5 Desember 2021. REUTERS/Phil Noble
Ralf Rangnick Tolak Tawaran Jadi Pelatih Bayern Munchen, Fokus Piala Eropa 2024 Bersama Austria

Pelatih Timnas Austria, Ralf Rangnick, resmi menolak tawaran Bayern Munchen untuk menggantikan Thomas Tuchel musim depan.


Harry Kane Kecewa dengan Imbang Bayern Munchen vs Real Madrid di Leg 1 Semifinal Liga Champions

4 hari lalu

Pemain Bayern Munchen Harry Kane. REUTERS/Angelika Warmuth
Harry Kane Kecewa dengan Imbang Bayern Munchen vs Real Madrid di Leg 1 Semifinal Liga Champions

Penyerang Bayern Munchen, Harry Kane, mengungkapkan kekecewaannya setelah timnya hanya bermain imbang di leg pertama semifinal Liga Champions.


Hasil 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions Dianggap Menguntungkan Real Madrid, Apa Kata Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel?

4 hari lalu

Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel. REUTERS
Hasil 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions Dianggap Menguntungkan Real Madrid, Apa Kata Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel?

Bayern Munchen menjadi korban dari efisiensi mematikan Real Madrid dalam hasil imbang 2-2 dalam pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions.


Hasil Liga Champions: Bayern Munchen vs Real Madrid Berakhir 2-2, Simak Komentar 4 Pundit Eropa, Termasuk Glenn Hoddle dan Michael Owen

4 hari lalu

Pemain Real Madrid Vinicius Junior mencetak gol penalti ke gawang Bayern Munchen di leg pertama semifinal Liga Champions, 30 April 2024. REUTERS/Kai Pfaffenbach
Hasil Liga Champions: Bayern Munchen vs Real Madrid Berakhir 2-2, Simak Komentar 4 Pundit Eropa, Termasuk Glenn Hoddle dan Michael Owen

Real Madrid menahan Bayern Munchen dengan skor 2-2 pada leg pertama semifinal Liga Champions. Simak penilaian empat komentartor Eropa.


Liga Champions: Bayern Munchen Tahan Real Madrid 2-2, Begini Kata Harry Kane setelah Cetak Gol dan Jaga Harapan Raih Trofi

4 hari lalu

Pemain Bayern Munchen Harry Kane. REUTERS/Angelika Warmuth
Liga Champions: Bayern Munchen Tahan Real Madrid 2-2, Begini Kata Harry Kane setelah Cetak Gol dan Jaga Harapan Raih Trofi

Harry Kane menjaga harapan untuk meraih trofi di musim pertamanya bersama Bayern Munchen setelah membawa timnya bermain 2-2 saat menjamu Real Madrid.


Hasil Liga Champions Leg Pertama Semifinal: Bayern Munchen vs Real Madrid 2-2, Vinicius Jr Bikin Brace

4 hari lalu

Pemain Real Madrid, Vinicius Junior. REUTERS/Isabel Infantes
Hasil Liga Champions Leg Pertama Semifinal: Bayern Munchen vs Real Madrid 2-2, Vinicius Jr Bikin Brace

Pertandingan Bayern Munchen vs Real Madrid tersaji pada leg pertama semifinal Liga Champions berakhir imbang 2-2.


Bayern Munchen vs Real Madrid di Liga Champions, Thomas Tuchel Berharap Terbantu Atmosfer Allianz Arena

5 hari lalu

Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel. REUTERS
Bayern Munchen vs Real Madrid di Liga Champions, Thomas Tuchel Berharap Terbantu Atmosfer Allianz Arena

Manajer Bayern Munchen Thomas Tuchel berharap dukungan total pendukung Die Roten saat menjamu Real Madrid di semifinal Liga Champions.


Bayern Munchen vs Real Madrid, Carlo Ancelotti Ogah Remehkan Die Roten

5 hari lalu

Pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti. REUTERS
Bayern Munchen vs Real Madrid, Carlo Ancelotti Ogah Remehkan Die Roten

Bayern Munchen vs Real Madrid akan tersaji pada leg pertama babak semifinal Liga Champions di Allianz Arena pada Rabu dinihari.