Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Liga Inggris Malam Ini: Everton Vs Swansea, Panggung bagi Rooney

Reporter

Editor

Nurdin Saleh

image-gnews
Kembalinya Wayne Rooney ke Everton pada musim 2017, Rooney mencatatkan namanya sebagai pemain serba bisa  dengan berhasil mencetak sebanyak 253 gol saat bermain di Manchester United. Action Images via Reuters/Lee Smith
Kembalinya Wayne Rooney ke Everton pada musim 2017, Rooney mencatatkan namanya sebagai pemain serba bisa dengan berhasil mencetak sebanyak 253 gol saat bermain di Manchester United. Action Images via Reuters/Lee Smith
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pertandingan Everton melawan Swansea dalam lanjutan Liga Inggris, dinihari nanti, akan kembali menjadi panggung bagi Wayne Rooney. Sejauh ini ia mampu menjawab keraguan.

Tak sedikit yang meramalkan karier Wayne Rooney akan berakhir begitu dia menanggalkan seragam Manchester United, Juli lalu. Maklum saja, sebelum pulang ke klub lamanya, dia sering menjadi pemain cadangan Setan Merah di bawah kendali Jose Mourinho.

Selain itu, Everton bukan tempat yang nyaman bagi dia. Di sana, Ronald Koeman, manajer sebelumnya, membeli banyak pemain muda, seperti Davy Klaassen dari Ajax Amsterdam, Sandro Ramírez dari Malaga, dan Gylfi Sigurdsson dari Swansea City. Rooney bakal sulit bersaing.

Tapi tunggu dulu. Pemain 32 tahun ini tak semandul itu. Dari 11 laga awal musim ini, Rooney mampu mencetak empat gol. Terlebih, setelah berganti bos, menyusul dipecatnya Koeman, koleksi gol bekas kapten tim nasional Inggris ini mulai mengalir deras.

Pada pekan ke-14, Everton membantai West Ham 4-0 di Stadion Goodison Park. Rooney memborong tiga gol alias mencetak hat-trick. Selanjutnya, di bawah bimbingan Sam Allardyce, torehan gol Wazza—julukan Rooney—masih berlanjut.

Rooney menambah koleksi dua golnya, masing-masing ke gawang Liverpool pada pekan ke-16 dan Newcastle United pada pekan ke-17. Total, dia mengoleksi sembilan gol dari semua kompetisi yang diikuti Everton musim ini.

Ada catatan lain dari mantan top scorer Manchester United ini. Menurut catatan Opta, dia menjadi pemain paling efisien di daratan Eropa. Artinya, dia bisa memaksimalkan peluang menjadi gol.

Tercatat dia melepaskan 24 kali tembakan dengan sembilan di antaranya berbuah gol. Itu sama saja dengan konversi gol terbaik saat ini, yakni 37,5 persen. Nilai itu jauh dibanding musim lalu, yang hanya berada di angka 6,1 persen.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Jelas Rooney lebih efisien, bahkan bila dibandingkan dengan striker top lain, seperti Radamel Falcao dari Monaco, Edinson Cavani dari Paris Saint-Germain, dan Mauro Icardi milik Inter Milan.

Dampak kehebatan Rooney pun terasa bagi Everton. Rentetan kemenangan dan hasil imbang dalam lima pertandingan membuat posisi The Toffies, yang semula berkubang di papan bawah, beranjak ke posisi ke-10 dengan 22 poin.

Rooney dan Everton berpeluang memperbaiki capaian tersebut. Dinihari nanti, di Goodison Park, mereka bakal kedatangan Swansea, yang kini tengah limbung dan tengah sulit beranjak dari dasar klasemen.

Allardyce optimistis timnya mampu menang di laga yang akan disiarkan MNCTV mulai 03.00 WIB itu. Rooney, kata dia, bisa kembali mencetak gol. "Kami memang tak banyak mencetak gol, tapi penampilan Rooney saat ini cukup bagi kami untuk menakuti lawan-lawan kami selanjutnya," tuturnya.

Menurut pelatih berjulukan Big Sam itu, Rooney merupakan pemain yang dibutuhkan Everton dan fan saat ini. "Gol-gol Rooney akan lahir dalam waktu yang lama," kata pelatih 63 tahun itu.

Berikut ini pemain yang terbanyak mengonversi gol.
1. Wayne Rooney, Everton, tembakan 24, gol 9, nilai 37,5 persen.
2. Radamel Falcao, Monaco, tembakan 42, gol 12, nilai 33,3 persen.
3. Antonia Sanabria, Real Betis, tembakan 21, gol 7, nilai 33,3 persen.
4. Mauro Icardi, Inter Milan, tembakan 52, gol 16, nilai 30,7 persen.
5. Edinson Cavani, PSG, tembakan 56, gol 17, nilai 30,3 persen.

INDEPENDENT | INDRA WIJAYA

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Liverpool Kalah di Kandang Everton, Virgil Van Dijk Minta Timnya Akhiri Musim dengan Benar

2 hari lalu

Pemain Liverpool Virgil Van Dijk berduel saat The Reds menghadapi Fulham di Anfield, Ahad, 3 Desember 2023. Twitter @LFC.
Liverpool Kalah di Kandang Everton, Virgil Van Dijk Minta Timnya Akhiri Musim dengan Benar

Kapten Liverpool Virgil van Dijk mendesak para pemain untuk segera bangkit setelah kekalahan Derby Merseyside melawan Everton.


Liverpool Keok di Kandang Everton, Jurgen Klopp: Kami Terburu-buru dan Tidak Cukup Baik

2 hari lalu

Ekspresi pemain Liverpool Mohamed Salah setelah pemain Everton Dominic Calvert-Lewin mencetak gol dalam pertandingan Liga Inggris di Goodison Park, Liverpool, 25 April 2024. Everton berhasil kalahkan Liverpool dengan skor 2-0 pada derby Merseyside. Action Images via Reuters/Lee Smith
Liverpool Keok di Kandang Everton, Jurgen Klopp: Kami Terburu-buru dan Tidak Cukup Baik

Manajer Liverpool Jurgen Klopp meminta maaf kepada para penggemar setelah kekalahan 2-0 dari Everton dalam Derby Merseyside.


Liga Inggris: Liverpool Kalah di Markas Everton, Jurgen Klopp Minta Maaf pada Suporter

2 hari lalu

Pelatihn Liverpool Jurgen Klopp. REUTERS
Liga Inggris: Liverpool Kalah di Markas Everton, Jurgen Klopp Minta Maaf pada Suporter

Manajer Liverpool, Jurgen Klopp, meminta maaf kepada para penggemar setelah timnya kalah 2-0 dari Everton dalam derby Merseyside Liga Inggris.


Everton vs Liverpool, Jurgen Klopp Ingin Jaga Peluang Juara Liga Inggris

2 hari lalu

Pelatihn Liverpool Jurgen Klopp. REUTERS
Everton vs Liverpool, Jurgen Klopp Ingin Jaga Peluang Juara Liga Inggris

Pelatih Liverpool Jurgen Klopp mengatakan pertandingan bertajuk Derby Merseyside melawan Everton pada pekan ke-34 Liga Inggris penting.


Prediksi Everton vs Liverpool di Liga Inggris Pekan Ke-34: Jadwal Live, H2H, Kondisi TIm, Perkiraan Formasi

2 hari lalu

Prediksi Everton vs Liverpool di Liga Inggris Pekan Ke-34: Jadwal Live, H2H, Kondisi TIm, Perkiraan Formasi

Laga bertajuk Derbi Merseyside antara Everton vs Liverpool akan tersaji pada pekan ke-34 Liga Inggris 2023-2024.


Prediksi Chelsea vs Everton di Liga Inggris Pekan Ke-33 pada Senin Malam

12 hari lalu

Pemain Chelsea, Cole Palmer melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Newcastle United dalam Liga Premier Inggris di Stamford Bridge, London, Inggris, 11 Maret 2024. Reuters/Matthew Childs
Prediksi Chelsea vs Everton di Liga Inggris Pekan Ke-33 pada Senin Malam

Duel Chelsea vs Everton ini menjadi partai terakhir dari rangkaian pertandingan Liga Inggris pekan ke-33 yang akan digelar di Stamford Bridge.


Berita Liga Inggris: Everton Kembali Dapat Sanksi Pengurangan Poin

18 hari lalu

Everton. Reuters/Jason Cairnduff
Berita Liga Inggris: Everton Kembali Dapat Sanksi Pengurangan Poin

Everton kembali mendapatkan sanksi pengurangan dua poin tambahan oleh Liga Inggris karena terbukti melanggar aturan Keuntungan dan Keberlanjutan.


Klub Liga Inggris Nottingham Forest Dijatuhi Sanksi Pengurangan 4 Poin karena Melanggar Aturan Keuangan

38 hari lalu

Pemain Nottingham Forest, Morgan Gibbs-White dihadang oleh pemain Arsenal, Declan Rice, William Saliba dan Ben White dalam Liga Inggris Premier di The City Ground, Nottingham, Inggris, 30 Januari 2024. REUTERS/Carl Recine
Klub Liga Inggris Nottingham Forest Dijatuhi Sanksi Pengurangan 4 Poin karena Melanggar Aturan Keuangan

Klub Liga Inggris Nottingham Forest dijatuhi sanksi pengurangan empat poin setelah dinyatakan bersalah melanggar aturan financial fair play.


Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-28: Manchester United Kalahkan Everton 2-0 Berkat 2 Gol Penalti

48 hari lalu

Pemain Manchester United, Marcus Rashford tampak kecewa dalam laga lanjutan Liga Inggris melawan Fulham di Old Trafford, Inggris, 24 Februari 2024. Manchester United menelan kekalahan pertama mereka di 2024 setelah ditekuk Fulham 1-2 dalam matchday ke-26 Liga Inggris di Old Trafford. REUTERS/Carl Recine
Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-28: Manchester United Kalahkan Everton 2-0 Berkat 2 Gol Penalti

Manchester United bangkit dari rangkaian hasil buruk dan berhasil mengalahkan Everton dengan skor 2-0 dalam pertandingan pekan ke-28 Liga Inggris.


Manchester United vs Everton, Erik Ten Hag Soroti Badai Cedera Pemain Setan Merah

48 hari lalu

Manchester United vs Everton, Erik Ten Hag Soroti Badai Cedera Pemain Setan Merah

Pencetak gol terbanyak Manchester United Rasmus Hojlund akan melewatkan pertandingan melawan Everton pada pekan ke-29 Liga Inggris.