Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Laga Klasik 3 Mei 2005: 'Gol Hantu' Loloskan Liverpool ke Final

Reporter

Editor

Nurdin Saleh

image-gnews
Luis Garcia saat membela Liverpool. (liverpoolecho.co.uk)
Luis Garcia saat membela Liverpool. (liverpoolecho.co.uk)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pada 3 Mei 2005, Luis Garcia mencetak sebuah gol kontroversial yang mengantar Liverpool mengalahkan Chelsea 1-0. Golnya itu sekaligus membawa The Reds lolos ke final Liga Champions.

Saking kontroversialnya gol itu, manajer Chelsea saat itu Jose Mourinho segera menyematkan istilah "gol hantu".

Gol itu ikut berperan penting membantu Liverpool dalam perjalanan merebut gelar juara Liga Champions 2004/05. Di final, di Istanbul, tiga pekan kemudian, mereka mengalahkan AC Milan lewat sebuah kebangkitan bersejarah.

Seperti apa "gol hantu" itu tercipta? Liverpool menjamu Chelsea di Anfield setelah main imbang tanpa gol di Stamford Bridge sepekan sebelumnya dan memasuki empat menit pertandingan berjalan terjadi kemelut di hadapan gawang tim tamu.

Umpan manis dari kapten Steven Gerrard berusaha dikejar oleh Milan Baros, tapi kiper Petr Cech menerjang dan bola liar disontek oleh Garcia yang sukses memperdaya kapten Chelsea John Terry dan William Gallas menyapunya keluar dari gawang.

Namun, wasit yang bertugas saat itu, Lubos Michel asal Slowakia, memutuskan bola sudah terlebih dulu melewati garis gawang sebelum disapu oleh Gallas dan Liverpool memperoleh keunggulan 1-0.

Keunggulan itu bertahan hingga peluit tanda laga usai berbunyi, memastikan langkah Liverpool ke final di Istanbul, tempat yang kemudian bakal menjadi panggung lakon kebangkitan bersejarah mereka untuk menjuarai Liga Champions 2004/05.

Selepas pertandingan Mourinho menyebutnya sebagai "gol hantu" dan bersikeras meyakini bola belum melewati garis gawang Chelsea dan Gallas melakukan penyelamatan.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sedangkan Garcia seusai gantung sepatu sejak 2016 kerap diberondong pertanyaan mengenai gol tersebut. Dalam program The Football Social asuhan stasiun televisi Sky Sports pada 2019, Garcia menegaskan keyakinannya bahwa gol itu sah adanya.

"Sejujurnya, saya paham kalau ada orang-orang yang bilang bola belum masuk, terlebih pada masa itu belum ada teknologi penunjang ataupun kamera yang dipasang sejajar garis gawang untuk memastikan hal tersebut," kata Garcia.

"Tapi, saya akan tetap bilang itu masuk...reaksi saya saat itu, setelah menendang bola dan melihatnya sudah masuk ke gawang, seketika saya melupakan semuanya. Jika saya tidak melihat bola sudah masuk atau ada keraguan, pasti saya menoleh ke hakim garis atau wasit."

"Saya melihat bola masuk, seketika saya berlari melakukan selebrasi. Bahkan saya tidak sadar bola kemudian disapu oleh Gallas, saya tidak peduli."

"Setelah hampir 15 meter berlari saya menyadari tidak ada rekan setim menghampiri dan atmosfer stadion juga saat itu seketika sepi setelah sempat sorak sorai ramai, ketika menoleh saya baru melihat rekan-rekan mendatangi saya ikut berselebrasi."

"Tapi, tidak sedetik pun terbersit keraguan soal bola itu sudah masuk gawang atau belum. Saya tahu pendapat suporter Chelsea ataupun Gallas, dan bisa memahami jika mereka bilang sebaliknya."

Kemuncuran "gol hantu" ataupun "Gol Tangan Tuhan" milik Diego Maradona menjadi pendorong diterapkannya teknologi video asisten wasit (VAR).

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Liverpool Mengincar Arne Slot Menggantikan Jurgen Klopp, Siapa Dia?

1 hari lalu

May 24, 2022 Feyenoord coach Arne Slot during the press conference UEFA/Handout via REUTERS
Liverpool Mengincar Arne Slot Menggantikan Jurgen Klopp, Siapa Dia?

Liverpool melirik pelatih Feyenoord Arne Slot untuk menggantikan Jurgen Klopp


Liverpool Kalah di Kandang Everton, Virgil Van Dijk Minta Timnya Akhiri Musim dengan Benar

1 hari lalu

Pemain Liverpool Virgil Van Dijk berduel saat The Reds menghadapi Fulham di Anfield, Ahad, 3 Desember 2023. Twitter @LFC.
Liverpool Kalah di Kandang Everton, Virgil Van Dijk Minta Timnya Akhiri Musim dengan Benar

Kapten Liverpool Virgil van Dijk mendesak para pemain untuk segera bangkit setelah kekalahan Derby Merseyside melawan Everton.


Liverpool Keok di Kandang Everton, Jurgen Klopp: Kami Terburu-buru dan Tidak Cukup Baik

1 hari lalu

Ekspresi pemain Liverpool Mohamed Salah setelah pemain Everton Dominic Calvert-Lewin mencetak gol dalam pertandingan Liga Inggris di Goodison Park, Liverpool, 25 April 2024. Everton berhasil kalahkan Liverpool dengan skor 2-0 pada derby Merseyside. Action Images via Reuters/Lee Smith
Liverpool Keok di Kandang Everton, Jurgen Klopp: Kami Terburu-buru dan Tidak Cukup Baik

Manajer Liverpool Jurgen Klopp meminta maaf kepada para penggemar setelah kekalahan 2-0 dari Everton dalam Derby Merseyside.


Liga Inggris: Liverpool Kalah di Markas Everton, Jurgen Klopp Minta Maaf pada Suporter

1 hari lalu

Pelatihn Liverpool Jurgen Klopp. REUTERS
Liga Inggris: Liverpool Kalah di Markas Everton, Jurgen Klopp Minta Maaf pada Suporter

Manajer Liverpool, Jurgen Klopp, meminta maaf kepada para penggemar setelah timnya kalah 2-0 dari Everton dalam derby Merseyside Liga Inggris.


Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Liverpool Ditekuk Everton, Manchester United Kalahkan Sheffield

1 hari lalu

Logo Liga Inggris. (Reuters/Tempo)
Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Liverpool Ditekuk Everton, Manchester United Kalahkan Sheffield

Hasil Liga Inggris pada Kamis dinihari, 25 April 2024: Liverpool kalah dari Everton, sedangkan Manchester United mengalahkan Sheffield United.


Everton vs Liverpool, Jurgen Klopp Ingin Jaga Peluang Juara Liga Inggris

1 hari lalu

Pelatihn Liverpool Jurgen Klopp. REUTERS
Everton vs Liverpool, Jurgen Klopp Ingin Jaga Peluang Juara Liga Inggris

Pelatih Liverpool Jurgen Klopp mengatakan pertandingan bertajuk Derby Merseyside melawan Everton pada pekan ke-34 Liga Inggris penting.


Bawa Inter Milan Raih Scudetto, Karier Simone Inzaghi Lebih Mentereng Dibanding Filippo

2 hari lalu

Pelatih Inter Milan Simone Inzaghi. REUTERS/Alberto Lingria
Bawa Inter Milan Raih Scudetto, Karier Simone Inzaghi Lebih Mentereng Dibanding Filippo

Setelah bawa Inter milan raih Scudetto, karier Simone Inzaghani sebagai pelatih lebih mentereng dibanding Filippo Inzaghi.


Prediksi Everton vs Liverpool di Liga Inggris Pekan Ke-34: Jadwal Live, H2H, Kondisi TIm, Perkiraan Formasi

2 hari lalu

Prediksi Everton vs Liverpool di Liga Inggris Pekan Ke-34: Jadwal Live, H2H, Kondisi TIm, Perkiraan Formasi

Laga bertajuk Derbi Merseyside antara Everton vs Liverpool akan tersaji pada pekan ke-34 Liga Inggris 2023-2024.


Arsenal Kalahkan Chelsea 5-0, Peran Kai Havertz Jadi Sorotan

2 hari lalu

Pemain Arsenal, Kai Havertz merayakan gol ketiga mereka saat bertanding melawan Chelsea dalam Liga Premier Inggris, di Emirates Stadium, London, Inggrs, 23 April 2024. Reuters/Matthew Childs
Arsenal Kalahkan Chelsea 5-0, Peran Kai Havertz Jadi Sorotan

Dua gol Kai Havertz dalam kemenangan 5-0 Arsenal atas Chelsea menghidupkan harapan meraih gelar juara Liga Inggris musim ini.


Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Chelsea 5-0, Ben White dan Kai Havertz Bikin Brace

2 hari lalu

Arsenal. REUTERS/Dylan Martinez
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Chelsea 5-0, Ben White dan Kai Havertz Bikin Brace

Arsenal kokoh di puncak klasemen Liga Inggris seusai mengalahkan Chelsea dengan skor 5-0.