Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Hasil Liga Inggris Selasa Dinihari 13 April: Brighton vs Everton 0-0

Reporter

Editor

Nurdin Saleh

image-gnews
Brighton & Hove Albion. REUTERS/Phil Noble
Brighton & Hove Albion. REUTERS/Phil Noble
Iklan

TEMPO.CO, JakartaBrighton & Hove Albion menjegal ambisi Everton mendekati empat besar klasemen setelah kedua tim bermain imbang 0-0 dalam laga pekan ke-31 Liga Inggris di Stadion Amex, Senin waktu setempat (Selasa WIB).

Hasil itu membuat Everton, yang sudah melewatkan empat pertandingan tanpa satu kemenangan pun, tak beranjak dari urutan kedelapan klasemen dengan raihan 48 poin, masih terpaut tujuh poin dari empat besar.

Sedangkan bagi Brighton (33 poin), tambahan satu poin cukup untuk memperlebar jarak mereka dari zona degradasi menjadi tujuh poin jauhnya, demikian catatan laman resmi Liga Inggris.

Catatan statistik memperlihatkan penguasaan bola kedua tim relatif berimbang, tetapi Brighton tampil begitu agresif melepaskan 23 percobaan tembakan sepanjang laga, 15 kali lebih banyak dari yang dilakukan Everton.

Sayangnya agresivitas Brighton tak dibarengi ketajaman mereka dalam penyelesaian-penyelesaian akhir serangan.

Everton lebih dulu menciptakan ancaman pada menit ke-30 saat Seamus Coleman mengirimkan umpan lambung ke area tengah kotak penalti, tetapi sundulan Tom Davies masih melenceng di sisi luar tiang jauh.

Semenit berselang, Brighton balik mengancam ketika Leandro Trossard mengirim umpan tarik ke dalam kotak penalti Everton, sayang tembakan penyelesaian Neal Maupay masih bisa dihadang oleh Yerry Mina yang berjaga di depan gawang tim tamu.

Lantas pada menit ke-35, Yves Bissouma berusaha melakukan tembakan akrobatik hanya untuk mendapati bola sepakannya mendarat di atap gawang Everton, diikuti sepakan lemah Adam Lallana tiga menit kemudian yang mudah saja diamankan oleh kiper Robin Olsen.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Brighton tetap lebih banyak menciptakan peluang pada babak kedua, tetapi Danny Welbeck gagal mengalahkan Mason Holgate dalam duel udara dan hasil sepak pojok yang diperoleh hanya berakhir dengan tembakan sentuhan pertama Jakub Moder yang melambung di atas tiang gawang.

Everton sempat balik mengancam lewat aksi James Rodriguez yang merangsek ke dalam kotak penalti, sayang tembakan sudut sempitnya bisa ditepis oleh kiper Robert Sanchez.

Tuan rumah menebar ancaman lagi di area pertahanan Everton, tetapi tembakan Welbeck bisa dihadang oleh Ben Godrey yang pasang badan, sepakan Maupay melenceng dari sasaran dan Olsen menepis sundulan Lewis Dunk.

Pada injury time, Everton hampir mengunci kemenangan secara dramatis ketika Alex Iwobi menusuk ke dalam kotak penalti Brighton dan melepaskan tembakan yang sudah tak terjangkau Sanchez, sayang laju bola masih melenceng tipis di sisi luar tiang jauh.

Everton akan main lebih awal untuk pertandingan selanjutnya ketika mereka menjamu Tottenham Hotspur di Goodison Park dalam lanjutan Liga Inggris, Jumat (16 April), sedangkan Brighton baru tampil empat hari kemudian kala melawat ke markas Chelsea.

Baca Juga: Hasil Liga Inggris: West Brom Cukur Southampton 3-0

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Manchester City Kalahkan Brighton 4-0, Tempel Ketat Arsenaldi 2 Besar

18 jam lalu

Pemain Manchester City Julian Alvarez. REUTERS/Carl Recine
Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Manchester City Kalahkan Brighton 4-0, Tempel Ketat Arsenaldi 2 Besar

Manchester City menang telak 4-0 saat bertandang ke Brighton dalam laga tunda pekan ke-29 Liga Inggris. Simak klasemen dan top skor terkini.


Liverpool Kalah di Kandang Everton, Virgil Van Dijk Minta Timnya Akhiri Musim dengan Benar

1 hari lalu

Pemain Liverpool Virgil Van Dijk berduel saat The Reds menghadapi Fulham di Anfield, Ahad, 3 Desember 2023. Twitter @LFC.
Liverpool Kalah di Kandang Everton, Virgil Van Dijk Minta Timnya Akhiri Musim dengan Benar

Kapten Liverpool Virgil van Dijk mendesak para pemain untuk segera bangkit setelah kekalahan Derby Merseyside melawan Everton.


Liverpool Keok di Kandang Everton, Jurgen Klopp: Kami Terburu-buru dan Tidak Cukup Baik

1 hari lalu

Ekspresi pemain Liverpool Mohamed Salah setelah pemain Everton Dominic Calvert-Lewin mencetak gol dalam pertandingan Liga Inggris di Goodison Park, Liverpool, 25 April 2024. Everton berhasil kalahkan Liverpool dengan skor 2-0 pada derby Merseyside. Action Images via Reuters/Lee Smith
Liverpool Keok di Kandang Everton, Jurgen Klopp: Kami Terburu-buru dan Tidak Cukup Baik

Manajer Liverpool Jurgen Klopp meminta maaf kepada para penggemar setelah kekalahan 2-0 dari Everton dalam Derby Merseyside.


Liga Inggris: Liverpool Kalah di Markas Everton, Jurgen Klopp Minta Maaf pada Suporter

1 hari lalu

Pelatihn Liverpool Jurgen Klopp. REUTERS
Liga Inggris: Liverpool Kalah di Markas Everton, Jurgen Klopp Minta Maaf pada Suporter

Manajer Liverpool, Jurgen Klopp, meminta maaf kepada para penggemar setelah timnya kalah 2-0 dari Everton dalam derby Merseyside Liga Inggris.


Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Liverpool Ditekuk Everton, Manchester United Kalahkan Sheffield

1 hari lalu

Logo Liga Inggris. (Reuters/Tempo)
Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Liverpool Ditekuk Everton, Manchester United Kalahkan Sheffield

Hasil Liga Inggris pada Kamis dinihari, 25 April 2024: Liverpool kalah dari Everton, sedangkan Manchester United mengalahkan Sheffield United.


Hasil Coppa Italia 2023-2024: Singkirkan Fiorentina, Atalanta Susul Juventus ke Final

1 hari lalu

Pemain Atalanta melakukan selebrasi. Action Images via Reuters/Lee Smith
Hasil Coppa Italia 2023-2024: Singkirkan Fiorentina, Atalanta Susul Juventus ke Final

Kemenangan dramatis 4-1 atas Fiorentina mengantarkan Atalanta ke final Piala Italia (Coppa Italia) untuk menghadapi Juventus.


Everton vs Liverpool, Jurgen Klopp Ingin Jaga Peluang Juara Liga Inggris

2 hari lalu

Pelatihn Liverpool Jurgen Klopp. REUTERS
Everton vs Liverpool, Jurgen Klopp Ingin Jaga Peluang Juara Liga Inggris

Pelatih Liverpool Jurgen Klopp mengatakan pertandingan bertajuk Derby Merseyside melawan Everton pada pekan ke-34 Liga Inggris penting.


Prediksi Everton vs Liverpool di Liga Inggris Pekan Ke-34: Jadwal Live, H2H, Kondisi TIm, Perkiraan Formasi

2 hari lalu

Prediksi Everton vs Liverpool di Liga Inggris Pekan Ke-34: Jadwal Live, H2H, Kondisi TIm, Perkiraan Formasi

Laga bertajuk Derbi Merseyside antara Everton vs Liverpool akan tersaji pada pekan ke-34 Liga Inggris 2023-2024.


Arsenal Kalahkan Chelsea 5-0, Peran Kai Havertz Jadi Sorotan

2 hari lalu

Pemain Arsenal, Kai Havertz merayakan gol ketiga mereka saat bertanding melawan Chelsea dalam Liga Premier Inggris, di Emirates Stadium, London, Inggrs, 23 April 2024. Reuters/Matthew Childs
Arsenal Kalahkan Chelsea 5-0, Peran Kai Havertz Jadi Sorotan

Dua gol Kai Havertz dalam kemenangan 5-0 Arsenal atas Chelsea menghidupkan harapan meraih gelar juara Liga Inggris musim ini.


Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Chelsea 5-0, Ben White dan Kai Havertz Bikin Brace

2 hari lalu

Arsenal. REUTERS/Dylan Martinez
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Chelsea 5-0, Ben White dan Kai Havertz Bikin Brace

Arsenal kokoh di puncak klasemen Liga Inggris seusai mengalahkan Chelsea dengan skor 5-0.