Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Euro 2020: Makedonia Utara vs Belanda, Ini Target Frank De Boer

Reporter

Editor

Febriyan

image-gnews
Pemain timnas Belanda, Memphis Depay berselebrasi setelah menjebol gawang Austria dalam laga penyisihan grup C Euro 2020 (Piala Eropa) di Johan Cruijff ArenA, Amsterdam, Belanda, 17 Juni 2021. Belanda mengalahkan Austria dengan skor 2-0. Pool via REUTERS/Olaf Kraak
Pemain timnas Belanda, Memphis Depay berselebrasi setelah menjebol gawang Austria dalam laga penyisihan grup C Euro 2020 (Piala Eropa) di Johan Cruijff ArenA, Amsterdam, Belanda, 17 Juni 2021. Belanda mengalahkan Austria dengan skor 2-0. Pool via REUTERS/Olaf Kraak
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Laga putaran terakhir babak penyisihan Grup C antara Makedonia Utara vs Belanda akan berlangsung pada malam ini, Senin 21 Juni 2021. Pelatih Timnas Belanda, Frank de Boer, menyatakan timnya akan tetap fokus meskipun telah mengantongi tiket ke babak 16 besar.

Belanda telah dipastikan lolos karena memenangkan dua laga awal kontra Ukraina dan Austria. Dengan perolehan enam angka, Belanda dipastikan tak akan tergeser di puncak klasemen meskipun Ukraina dan Austria yang akan saling bunuh pada laga lainnya bisa menyamai raihan mereka.

Meskipun mereka tak memiliki tekanan untuk memenangkan laga itu, De Boer menyatakan bahwa mereka akan tetap menganggap laga ini serius. Dia berharap anak asuhnya bisa memperbaiki performa di semua aspek.

"Tentu saja, tekanan pada laga ini akan berbeda karena kami tahu kami telah lolos. Dan kami bahkan tahu rute yang harus kami tempuh untuk mencapai final. Tetapi tugas kami adalah untuk memberikan instruksi terbaik kepada para pemain, sehingga laga ini akan berdampak pada laga berikutnya," kata De Boer seperti dilansir laman resmi UEFA.

"Kami akan fokus pada aspek seperti memperbaiki permainan bertahan dan menyerang kami, transisi, dan hal-hal lainnya."

De Boer menyatakan sangat mungkin dirinya melakukan perubahan besar dalam susunan pemain Timnas Belanda. Dia menyatakan telah berbicara kepada para pemainnya dan laga ini bisa menjadi kesempatan bagi pemain yang biasa duduk di bangku cadangan untuk menunjukkan kualitas.

Media Football Oranje memprediksi De Boer akan mengistirahatkan penyerang Wout Weghorst dan memasang Donyell Malen untuk menemani Memphis Depay di lini depan. Selain itu Cody Gakpo, Teun Koopmeiners, Steven Berghuis dan Quincy Promes juga diprediksi akan diturunkan sejak awal.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Timnas Belanda tak memiliki masalah cedera pemain, tetapi Marten de Roon beresiko absen pada laga babak 16 besar jika dia mendapatkan kartu kuning lagi. Karena itu, posisi de Roon di lini tengah kemungkinan akan digantikan Ryan Gravenberch.

Timmnas Makedonia Utara sendiri dipastikan telah angkat kaki dari Euro 2020 karena mengalami kekalahan pada dua laga awal. Goran Pandev juga telah memastikan akan pensiun dari timnas setelah laga ini.

Pada babak 16 besar, Timnas Belanda akan menghadapi satu dari empat tim perebut tiket posisi tiga terbaik.

Laga putaran akhir babak penyisihan Grup C Euro 2020 antara Makedonia Utara vs Belanda akan berlangsung pada Senin malam 21 Juni 2021 pukul 23.00 WIB. Laga ini akan disiarkan secara langsung oleh RCTI, iNews dan MolaTV.

UEFA|FOOTBALL ORANJE

Baca: Euro 2020, Fakta Mengesankan Timnas Italia Lolos ke 16 Besar

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Uji Coba Lawan Prancis dan Belanda, Timnas Jerman Panggil 6 Pemain Baru

51 hari lalu

Julian Nagelsmann.  REUTERS/Thilo Schmuelgen
Uji Coba Lawan Prancis dan Belanda, Timnas Jerman Panggil 6 Pemain Baru

Pelatih Timnas Jerman, Julian Nagelsmann, memanggil enam pemain baru untuk pertandingan persahabatan internasional melawan Prancis dan Belanda.


Mantan Pemain Timnas Belanda Quincy Promes Ditangkap di Dubai setelah Divonis 6 Tahun di Belanda

2 Maret 2024

Quincy Promes. REUTERS/Evgenia Novozhenina
Mantan Pemain Timnas Belanda Quincy Promes Ditangkap di Dubai setelah Divonis 6 Tahun di Belanda

Mantan penyerang sayap Ajax Amsterdam dan Timnas Belanda, Quincy Promes, ditangkap di Dubai setelah divonis pengadilan Belanda.


Terlibat Penyelundupan Kokain, Mantan Pemain Timnas Belanda Quincy Promes Dihukum 6 Tahun Penjara

14 Februari 2024

Pesepak bola Spartak Moscow, Quincy Promes. REUTERS/Evgenia Novozhenina
Terlibat Penyelundupan Kokain, Mantan Pemain Timnas Belanda Quincy Promes Dihukum 6 Tahun Penjara

Mantan striker timnas Belanda Quincy Promes dihukum karena terlibat menyelundupkan 1.360 kg kokain dari Belgia ke Belanda pada 2020.


8 Pelatih yang Sukses Awali Karier Bersama Mantan Klubnya

21 Januari 2024

Manajer Manchester City Pep Guardiola usai meraih gelar pelatih pria terbaik tahun 2023 pada acara penghargaan The Best FIFA Football Awards di Eventim Apollo, London, 16 Januari 2024.  REUTERS/Andrew Boyers
8 Pelatih yang Sukses Awali Karier Bersama Mantan Klubnya

Daniele De Rossi ditunjuk jadi pelatih mantan klubnya, AS Roma. Berpeluang mengikuti suskes delapan pelatih lain.


5 Fakta Justin Hubner yang Kini Resmi Jadi WNI, Pernah Bela Timnas Belanda

6 Desember 2023

Pemain naturalisasi timnas Indonesia Justin Hubner saat ditemui usai proses pengambilan sumpah Warga Negara Indonesia (WNI) di Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM DKI Jakarta, Rabu, 6 Desember 2023. TEMPO/Randy
5 Fakta Justin Hubner yang Kini Resmi Jadi WNI, Pernah Bela Timnas Belanda

Justin Hubner pernah diproyeksikan untuk memperkuat timnas Indonesia di Piala Dunia U-20 2023.


Timnas Italia Jadi Unggulan Terbawah dalam Drawing Putaran Final Euro 2024

22 November 2023

Pemain Timnas Italia, Bryan Cristante berjalan keluar lapangan bersama rekan-rekannya setelah kalah dari Timnas Inggris dalam Kualifikasi Piala Eropa 2024 di Wembley Stadium, London, Inggris, 17 Oktober 2023. Reuters/Andrew Couldridge
Timnas Italia Jadi Unggulan Terbawah dalam Drawing Putaran Final Euro 2024

Italia berpeluang satu grup dengan Belanda dan salah satu negara kuat yang diunggulkan di Pot 1 pada putaran final Euro 2024.


Timnas Belanda Lolos ke Putaran Final Euro 2024, Virgil van Dijk: Kami Berkualitas dan Patut Berbangga

19 November 2023

Pemain Timnas Belanda Nathan Ake dan Virgil van Dijk. REUTERS/Gonzalo Fuentes
Timnas Belanda Lolos ke Putaran Final Euro 2024, Virgil van Dijk: Kami Berkualitas dan Patut Berbangga

Kapten Timnas Belanda, Virgil van Dijk, menyambut positif keberhasilan negaranya lolos ke putaran final Euro 2024 (Piala Eropa 2024).


Daftar 16 Tim yang Lolos ke Putaran Final Euro 2024, Terbaru Belanda, Swiss, dan Rumania

19 November 2023

Pemain Timnas Belanda. REUTERS/Piroschka Van De Wouw
Daftar 16 Tim yang Lolos ke Putaran Final Euro 2024, Terbaru Belanda, Swiss, dan Rumania

Tiga tim kembali lolos ke putaran final Euro 2024, Minggu dinihari, 18 November 2023. Dengan demikian sudah ada 16 tim yang melaju.


Klasemen Grup C Kualifikasi Euro 2024: Timnas Italia Belum Lolos setelah Kalahkan Makedonia Utara 5-2

18 November 2023

Timnas Italia. REUTERS/Ognen Teofilovski
Klasemen Grup C Kualifikasi Euro 2024: Timnas Italia Belum Lolos setelah Kalahkan Makedonia Utara 5-2

Timnas Italia meraih kemenangan kandang 5-2 atas Makedonia Utara dalam pertandingan Grup C Kualifikasi Euro 2024 tapi belum lolos ke putaran final.


5 Serba-serbi Frenkie De Jong, Pesepak Bola Barcelona

14 November 2023

Ekspresi pemain Barcelona, Frenkie de Jong usai dikalahkan Manchester United dalam leg kedua Play-Off Liga Europa di Stadion Old Trafford, Inggris, 23 Februari 2023. REUTERS/Carl Recine
5 Serba-serbi Frenkie De Jong, Pesepak Bola Barcelona

Frenkie de Jong bersiap menghadapi Rayo Vallecano setelah pulih dari cedera