Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Watford Vs Chelsea 1-2, Thomas Tuchel Akui Timnya Beruntung Bisa Menang

Reporter

Editor

Febriyan

image-gnews
Gelandang Chelsea Hakim Ziyech melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Watford dalam pertandingan Liga Inggris di Vicarage Road, Watford, 2 Desember 2021. Chelsea kalahkan Watford 2-1. REUTERS/David Klein
Gelandang Chelsea Hakim Ziyech melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Watford dalam pertandingan Liga Inggris di Vicarage Road, Watford, 2 Desember 2021. Chelsea kalahkan Watford 2-1. REUTERS/David Klein
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Thomas Tuchel kecewa dengan performa timnya meskipun meraih kemenangan 1-2 pada laga Watford Vs Chelsea dini hari tadi. Si manajer menilai mereka menang karena beruntung. 

Dalam konferensi pers usai pertandingan Tuchel menyatakan bahwa timnya tampak tak siap menghadapi laga itu. Dia pun menyatakan bertanggungjawab atas performa buruk The Blues.

"Kami sangat ceroboh," kata Tuchel. "Itu adalah performa yang tak biasanya dari kami. Kami tak siap. Saya bertanggungjawab atas itu, saya harus membuat tim siap untuk apa yang akan kami hadapi."

"Untuk pertama kalinya kami benar-benar tampil di bawah performa sebagai sebuah tim. Kami tak bisa mengatasai bola pertama, tekanan dan bola kedua."

Pada laga itu, Mason Mount membawa Chelsea unggul pada menit ke-29. Mereka gagal mempertahankan keunggulan pada babak pertama setelah Emmanuel Bonaventure menyamakan kedudukan pada menit ke-43.

Hakim Ziyech yang baru dimasukkan pada babak kedua menjadi penyelamat The Blues. Dia mencetak gol kemenangan Chelsea pada menit ke-72.

Tuchel mengakui bahwa Chelsea meraih kemenangan itu karena keberuntungan. Dia pun menilai Watford bermain dengan semangat tinggi sementara anak asuhnya banyak melakukan kesalahan mendasar.

"Kami bisa mengakui bahwa kami beruntung bisa memenangkan pertandingan ini. Saya ingin fokus pada laga ini karena kami akan bermain lagi pada Sabtu mendatang," kata Tuchel.

"Ada beberapa alasan kenapa laga ini tak mudah. Watford bermain dengan antusiasme tinggi sementara kami kesulitan karena melakukan kesalahan-kesalahan mendasar. Kami harus tetap bersama dalam situasi ini dan kami beruntung menang hari ini. Kami mencuri tiga angka."

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Tuchel melakukan pergantian pemain yang sangat berani pada laga itu. Dia menarik dua beknya, Trevoh Chalobah dan Cesar Azpilicueta untuk memasukkan Hakim Ziyech dan Romelu Lukaku.

Soal pergantian pemain yang dia lakukan, Tuchel menyatakan harus melakukan itu setelah timnya kebobolan dan skor kembali imbang. Dia menyatakan memutuskan untuk menambah daya gedor dengan memasukkan Hakim Ziyech dan Romelu Lukaku dengan harapan tak kembali kehilangan poin seperti saat bermain imbang dengan Burnley dan Manchester United.

"Kami kehilangan poin melawan Burnley dan Manchester United. Skor 1-1 dan kami mencoba menambah daya serang dengan pergantian di sektor pemain ofensif. Kami berharap Watford akan membiarkan ruang terbuka karena mereka menyerang dengan sangat berani, dengan delapan pemain," kata Tuchel.

"Kami memutuskan (Christian) Pulisic bermain sebagai bek sayap dan memasukkan Hakim serta Romelu. Selalu baik jika pemain mencetak gol. Sangat penting untuk bertahan dan meraih tiga angka ini, saya sangat bahagia untuk Hakim."

Hasil 1-2 laga Watford vs Chelsea itu membuat Hakim Ziyech cs untuk sementara aman di puncak klasemen Liga Inggris dengan perolehan 33 angka. Akan tetapi mereka hanya berjarak satu dan dua angka saja dari Manchester City dan Liverpool karena kedua rivalnya itu juga meraih kemenangan.

CHELSEA FC

Baca: Everton Vs Liverpool 1-4, Kenapa Mohamed Salah Marah?

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Chelsea Kalahkan Tottenham Hotspur 2-0 dalam Laga Tunda

9 jam lalu

Pemain Chelsea, Nicolas Jackson melakukan selebrasi bersama Conor Gallagher. REUTERS/David Klein
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Chelsea Kalahkan Tottenham Hotspur 2-0 dalam Laga Tunda

Chelsea mengalahkan Tottenham Hotspur dengan skor 2-0 dalam laga tunda Liga Inggris.


Jadwal Bola Malam Ini 2 Mei 2024: Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, Liga Conference

1 hari lalu

Ilustrasi sepak bola. Reuters
Jadwal Bola Malam Ini 2 Mei 2024: Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, Liga Conference

Jadwal bola pada Kamis malam hingga Jumat dinihari, 2-3 Mei 2024: Timnas U-23 di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, dan Liga Conference.


Harry Kane Kecewa dengan Imbang Bayern Munchen vs Real Madrid di Leg 1 Semifinal Liga Champions

1 hari lalu

Pemain Bayern Munchen Harry Kane. REUTERS/Angelika Warmuth
Harry Kane Kecewa dengan Imbang Bayern Munchen vs Real Madrid di Leg 1 Semifinal Liga Champions

Penyerang Bayern Munchen, Harry Kane, mengungkapkan kekecewaannya setelah timnya hanya bermain imbang di leg pertama semifinal Liga Champions.


Hasil 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions Dianggap Menguntungkan Real Madrid, Apa Kata Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel?

2 hari lalu

Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel. REUTERS
Hasil 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions Dianggap Menguntungkan Real Madrid, Apa Kata Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel?

Bayern Munchen menjadi korban dari efisiensi mematikan Real Madrid dalam hasil imbang 2-2 dalam pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions.


Bayern Munchen vs Real Madrid di Liga Champions, Thomas Tuchel Berharap Terbantu Atmosfer Allianz Arena

2 hari lalu

Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel. REUTERS
Bayern Munchen vs Real Madrid di Liga Champions, Thomas Tuchel Berharap Terbantu Atmosfer Allianz Arena

Manajer Bayern Munchen Thomas Tuchel berharap dukungan total pendukung Die Roten saat menjamu Real Madrid di semifinal Liga Champions.


Arsenal Belum Tergoyahkan di Puncak Klasemen, Ini 5 Pemain Andalan Mereka Musim Ini

3 hari lalu

Pemain Arsenal Martin Odegaard bersama rekannya usai berhasil mengalahkan Tottenham Hotspur dalam pertandingan Liga Inggris di Stadion Tottenham Hotspur, London, 28 April 2024. Action Images via Reuters/Paul Childs
Arsenal Belum Tergoyahkan di Puncak Klasemen, Ini 5 Pemain Andalan Mereka Musim Ini

Arsenal berpeluang menjadi juara Liga Inggris musim ini. Siapa saja pemain kunci mereka?


Prediksi Bayern Munchen vs Real Madrid di Semifinal Liga Champions: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

3 hari lalu

Pemain Bayern Munchen Joshua Kimmich melakukan selebrasi bersama rekannya usai mencetak gol ke gawang Arsenal dalam pertandingan leg kedua perempat final Liga Champions di Allianz Arena, Munich, 18 April 2024. Bayern Munchen berhasil lolos ke semifinal lewat gol tunggal Kimmich yang membuat aggregat 3-2 atas Arsenal. REUTERS/Angelika Warmuth
Prediksi Bayern Munchen vs Real Madrid di Semifinal Liga Champions: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

Duel Bayern Munchen vs Real Madrid akan tersaji pada leg pertama babak semifinal Liga Champions 2023-2024. Mengapa Real Madrid lebih diunggulkan?


Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

4 hari lalu

Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

Kemenangan Arsenal atas Tottenham Hotspur pada pekan ke-35 Liga Inggris menjaga peluang The Gunners meraih gelar Liga Inggris.


Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

4 hari lalu

Logo Liga Inggris.
Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

Rangkaian pertandingan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24 telah berakhir. Simak rekap hasil dan klasemennya.


Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

4 hari lalu

Pemain Manchester City Phil Foden melakukan selebrasi bersama Bernardo Silva,  Rodri dan Nathan Ake. Action Images via Reuters/Peter Cziborra
Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

Manchester City berhasil mengalahkan Nottingham Forest 2-0 dalam lanjutan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24