Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Prediksi Borneo FC vs Persita Tangerang Pekan Kesembilan Liga 1 Jumat 9 September

Reporter

image-gnews
Borneo FC. (pialapresiden.id)
Borneo FC. (pialapresiden.id)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pertandingan Borneo FC vs Persita Tangerang pada pekan kesembilan Liga 1, Jumat, 9 September 2022, akan menjadi laga penting bagi tuan rumah. Duel kedua kesebelasan dijadwalkan berlangsung di Stadion Segiri, Samarinda, mulai 18.15 WIB.

Tim asuhan Milomir Seslija mengincar kemenangan kandang saat berlaga di hadapan pendukungnya, sebagai momen kebangkitan kembali setelah kalah 3-2 di Persikabo 1973, Sabtu pekan lalu. 

Kekalalahan itu menghentikan rekor kemenangan lima kali yang didapat Stefano Lilipaly dan rekan-rekannya sejak dikalahkan Barito Putera akhir Juli. 

Borneo FC juga membutuhkan tiga poin untuk tetap bisa bersaing di papan atas. Saat ini tim berjuluk Pesut Etam itu di urutan kedua klasemen sementara Liga 1 dengan 18 poin, terpaut empat angka dari Madura United yang meraih kemenangan atas Bhayangkara FC pada pekan kesembilan, Kamis. 

Di sisi Persita Tangerang, tim tamu juga datang membawa misi meraih poin demi bisa naik ke papan atas. Sekarang tim asuhan Alfredo Vera di peringkat keenam dengan 15 poin. 

Menghadapi Borneo di Samarinda tentu bukan pekerjaan mudah bagi Persita. Mereka selalu superior ketika menjamu lawannya yang bertandang. 

Tercatat, mereka selalu menang dalam lima pertandingan kandang di Liga 1 musim ini, Arema (3-0), Persib Bandung (4-1), Persebaya Surabaya (2-1), Dewa United (3-0) dan Persis Solo (2-1).

Namun, Borneo FC harus berhati-hati dalam mengawal sektor pertahanan. Sebab, bek tengah andalan mereka, Javlon Guseynov tak bisa dimainkan. 

Menurut asisten pelatih Bornei FC, Akhyar Ilyas, bek asal Uzbekistan itu masih harus menjalani sanksi larangan bermain yang masih tersisa satu laga. 

Absennya Javlon mengurangi kekuatan Pesut Etam dalam pertahanan. Hal itu terlihat di dua laga terakhir, mereka kebobolan empat gol. 

"Hukuman terakhir untuk Javlon masih saat melawan Persita. Insya Allah sudah bisa tampil saat melawan Bhayangkara FC," kata Akhyar Ilyas.

Tanpa Javlon Guseynov, duet Agung Prasetyo dan Diego Michiels sepertinya akan menjadi andalan di jantung pertahanan.

Di buku Persita Tangerang, Alfredo Vera juga sudah mengingatkan anak asuhnya untuk memperbaiki penyelesaian akhir. Ini menjadi persoalan serius yang dihadapi Persita ketika hendak membongkar pertahanan lawan.

Hal itu terlihat jelas ketika Persita menghadapi Madura United pada laga terakhir mereka pekan lalu. Saat itu, mereka takluk 0-1 karena gagal mengonversi peluang.

"Kami melawan Borneo FC juga harus lebih tenang dalam melakukan penyelesaian akhir," kata Alfredo Vera.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Kadang-kadang, itu bukan karena kami tidak tenang, tetapi lawan bermain tertutup dan bertahan dengan bagus. Jadi, kami tidak bisa apa-apa," ucap pelatih asal Argentina ini menambahkan.

Prediksi Susunan Pemain

Borneo FC (4-2-3-1): Dwi Kuswanto; Leo Guntara, Agung Prasetyo, Diego Michiels, Muhammad Fathur Rahman; Hendro Siswanto, Kei Hirose; Stefano Lilipaly, Jonathan Bustos, Terens Puhiri; Matheus Pato

Pelatih: Milomir Seslija

Persita Tangerang (4-4-2): Dhika Bayangkara; Arif Setiawan, Yohannes Kandaimu, Agustin Cattaneo, Moh Toha; Elisa Basna, Ezequiel Vidal, Bae Sin-Yeong, Fareza Sudin; Ramiro Fergonzi, Wildan Ramdhani

Pelatih: Angel Alfredo Vera

5 Laga Terakhir Borneo FC

3 September 2022 - Persikabo vs Borneo FC: 3-2
28 Agustus 2022 - Borneo FC vs Persis: 2-1
23 Agustus 2022 - Borneo FC vs Dewa United: 3-0
19 Agustus 2022 - Borneo FC vs Persebaya: 1-0
12 Agustus 2022 - Persik Kediri vs Borneo FC: 1-2

5 Laga Terakhir Persita Tangerang

 2 September 2022 - Persita vs Madura United: 0-1
28 Agustus 2022 - Bhayangkara vs Persita: 2-3
24 Agustus 2022 - Persija vs Persita: 1-0
19 Agustus 2022 - Persita vs Persikabo: 5-3
14 Agustus 2022 - Persis vs Persita: 1-2

Prediksi Pertandingan Borneo FC vs Persita Tangerang

Borneo FC sebagai tuan rumah dengan catatan yang apik dalam laga kandang di Liga 1 musim ini lebih diunggulkan untuk memenangkan pertandingan melawan Persita Tangerang pada pekan kesembilan Liga 1 2022-2023. Berlaga di hadapan pendukungnya, Pesut Etam diprediksi bakal mencetak banyak gol.

Baca Juga: Liga 1: Borneo FC vs Persita Tangerang, Simak Komentar Milo dan Alfredo Vera

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Prediksi Tottenham Hotspur vs Arsenal di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Berita Terkini Tim, Perkiraan Formasi

1 jam lalu

Arsenal. REUTERS/Dylan Martinez
Prediksi Tottenham Hotspur vs Arsenal di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Berita Terkini Tim, Perkiraan Formasi

Duel Tottenham Hotspur vs Arsenal akan tersaji pada pekan ke-35 Liga Inggris 2023-2024. The Gunners butuh kemenangan untuk jaga peluang.


Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Persik Kediri di Liga 1 Pekan Terakhir Hari Ini

2 jam lalu

Para pemain Persebaya Surabaya merayakan gol ke gawang PSS Sleman di Gelora Bung Tomo, Surabaya, Senin, 4 Maret 2024. Twitter @persebayaupdate.
Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Persik Kediri di Liga 1 Pekan Terakhir Hari Ini

Pertandingan bertajuk Derby Jawa Timur antara Persebaya Surabaya vs Persik Kediri akan terjadi pada pekan ke-34 Liga 1 2023-2024.


Klasemen Liga 1 dan Rekap Hasil Pekan Ke-33 Usai Persija Jakarta Kalahkan RANS Nusantara FC 1-0

1 hari lalu

Logo BRI Liga 1 2023-2024.
Klasemen Liga 1 dan Rekap Hasil Pekan Ke-33 Usai Persija Jakarta Kalahkan RANS Nusantara FC 1-0

RANS Nusantara FC harus menerima kekalahan dari Persija Jakarta pada pekan ke-33 Liga 1. Terancam degradasi.


Hasil Liga 1: PSIS Semarang Jaga Peluang ke Championship Series, Persita Tangerang Kalahkan Persis Solo

1 hari lalu

Logo Liga 1 2023-2024. Istimewa
Hasil Liga 1: PSIS Semarang Jaga Peluang ke Championship Series, Persita Tangerang Kalahkan Persis Solo

PSIS Semarang menjaga asa lolos Championship Series seusai mengalahkan Persikabo 1973 dengan skor 3-0 pada pekan ke-33 Liga 1.


Rekap Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1: Persib Bandung Menang, Arema FC Kalahkan PSM Makassar 3-2

2 hari lalu

Logo BRI Liga 1 2023-2024.
Rekap Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1: Persib Bandung Menang, Arema FC Kalahkan PSM Makassar 3-2

Arema FC berhasil memetik kemenangan dramatis saat menjamu PSM Makassar pada pekan ke-33 Liga 1.


Hasil Liga 1: Sama-sama Sudah Lolos Championship Series, Persib Bandung Kalahkan Borneo FC 2-1

2 hari lalu

Pemain Persib Bandung David Da Silva berselebrasi dengan Ciro Alves. TEMPO/Prima Mulia
Hasil Liga 1: Sama-sama Sudah Lolos Championship Series, Persib Bandung Kalahkan Borneo FC 2-1

Persib Bandung menutup laga kandang terakhir pada putaran kedua dalam lanjutan Liga 1 2023/2024 dengan kemenangan. Mereka mengalahkan Borneo FC 2-1.


Hasil Liga 1: Bhayangkara FC Menang Telak 5-1 atas Barito Putera, Matias Mier Cetak Hattrick

2 hari lalu

Logo Liga 1 2023-2024. Istimewa
Hasil Liga 1: Bhayangkara FC Menang Telak 5-1 atas Barito Putera, Matias Mier Cetak Hattrick

Bhayangkara FC mengalahkan Barito Putera pada pekan ke-33 Liga 1 2024-2024.


Preview Timnas U-23 Korea Selatan vs Indonesia di Perempat Final Piala Asia U-23 2024

3 hari lalu

Duel Timnas U-23 Korea Selatan vs Indonesia akan tersaji pada babak perempat final Piala Asia U-23 2024. Doc. AFC.
Preview Timnas U-23 Korea Selatan vs Indonesia di Perempat Final Piala Asia U-23 2024

Duel Timnas U-23 Korea Selatan vs Indonesia akan tersaji pada babak perempat final Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa.


Hasil dan Klasemen Liga 1: Persik Kediri vs PSS Sleman Berakhir Imbang 4-4, Flavio Silva Hattrick

3 hari lalu

Pemain Persik Kediri, Flavio Silva. (Instagram/@flaviosilvaa_9)
Hasil dan Klasemen Liga 1: Persik Kediri vs PSS Sleman Berakhir Imbang 4-4, Flavio Silva Hattrick

Persik Kediri gagal menuai poin penuh saat menjamu PSS Sleman pada pekan ke-33 Liga 1 2023-2024 di Stadion Brawijaya.


Prediksi Indonesia vs Korea Selatan di Piala Asia U-23 2024: Jadwal Live, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Susunan Pemain

3 hari lalu

Selebrasi timnas dalam pertandingan Indonesia vs Yordania, Minggu, 21 April 2024. HUMAS PSSI
Prediksi Indonesia vs Korea Selatan di Piala Asia U-23 2024: Jadwal Live, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Susunan Pemain

Korea Selatan tetap lebih diunggulkan meraih kemenangan atas timnas U-23 Indonesia dalam laga perempat final Piala Asia U-23 2024.