Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Benarkah Nasib Ancelotti di Real Madrid Dipengaruhi Jumlah Gol Federico Valverde?

Editor

Nurdin Saleh

image-gnews
Pemain Real Madrid Federico Valverde. REUTERS/Juan Medina
Pemain Real Madrid Federico Valverde. REUTERS/Juan Medina
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Nasib Carlo Ancelotti sebagai pelatih Real Madrid akan bergantung pada jumlah gol Federico Valverde musim ini. Topik ini menjadi pertanyaan --yang bernada guyonan-- yang terus muncul setiap kali Madrid usai berlaga.

Pangkal masalahnya adalah perkataan Carlo Ancelotti sendiri. September lalu, ketika membahas soal peran Valverde di timnya, Ancelotti sempat berkata, "Saya akan mencabut lisensi kepelatihan saya jika Valverde tidak mencetak setidaknya 10 gol dalam satu musim," kata dia.

Valverde, gelandang Uruguay berusia 24 tahun, tengah menjalani musim kelimanya di Real Madrid. Pada empat musim sebelumnya, ia total telah mencetak 6 gol.

Nah, untuk urusan gol ini, Ancelotti menilai pemain itu masih mampu memberi lebih. Karena itu ia memberi target 10 gol. "Dia pemain yang sangat penting bagi kami. Energi yang dia miliki luar biasa. Dia harus mencetak sepuluh gol."

Tampaknya target itu akan bisa diraih Valverde. Saat Real Madrid mengalahkan Elche dengan skor 3-0 pada pekan ke-10 Liga Spanyol, Kamis dinihari, ia menyumbang satu gol.

Baca Juga: Prediksi Barcelona vs Villarreal di Liga Spanyol Malam Ini

Ini menjadi gol keenam Valverde di musim ini. Tak heran bila Ancelotti tersenyum saat ditanya soal janji dia sebelumnya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Fede Valverde tidak normal!" kata dia. "Saya pikir dia akan mencetak lebih dari 10 gol musim ini. Jadi posisi saya aman."

Valverde menanggapi taruhan bernada candaan dari pelatihnya itu dengan santai, juga tetap mengedepankan rasa humor.

"Saya fokus melakukannya. Ini tekanan yang bagus. Saya tidak ingin disalahkan atas berhentinya pelatih," katanya kepada DAZN, seusai laga Elche.

Berkat sumbangan gol dari Valverde yang berperan dalam kemenangan 3-0 atas Elche, Real Madrid kini mapan di puncak klasemen Liga Spanyol. Mereka kini mengemas nilai 28 dari 10 laga, unggul 8 gol dari Barcelona di posisi kedua. Barca baru akan bermain melawan Villarreal pada Kamis malam ini.

FOOTBALL ESPANA | MARCA

Baca Juga: Rekap Hasil, Top Skor, dan Klasemen Liga Spanyol

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Hasil dan Klasemen Liga Champions: Bayern Munchen Hantam Zagrez 9-2, LIverpool Kalahkan Milan, Real Madrid dan Juventus Menang

1 hari lalu

Pemain Bayern Munchen Harry Kane dan Leon Goretzka (kanan) merayakan gol. (ANTARA/AFP/LUKAS BARTH).
Hasil dan Klasemen Liga Champions: Bayern Munchen Hantam Zagrez 9-2, LIverpool Kalahkan Milan, Real Madrid dan Juventus Menang

Hasil Liga Champions pada Rabu dinihari, 18 September 2024: Bayern Munchen berpesta gol, sedangkan Liverpool, Real Madrid, dan Juventus menang.


Hansi Flick Beri Pujian Khusus untuk Lamine Yamal, Barcelona Mulai Tatap Laga Liga Champions

3 hari lalu

Pemain Barcelona Dani Olmo berselebrasi dengan menari bersama Lamine Yamal. REUTERS/Violeta Santos Moura
Hansi Flick Beri Pujian Khusus untuk Lamine Yamal, Barcelona Mulai Tatap Laga Liga Champions

Manajer Barcelona Hansi Flick memuji Lamine Yamal setelah mencetak dua gol untuk membantu La Braugana meraih kemenangan 4-1 atas Girona.


Klasemen Liga Spanyol Pekan Kelima: Barcelona Kalahkan Girona 4-1, Lamine Yamal Cetak 2 Gol

3 hari lalu

Pemain Barcelona Robert Lewandowski dan Lamine Yamal. REUTERS/Nacho Doce
Klasemen Liga Spanyol Pekan Kelima: Barcelona Kalahkan Girona 4-1, Lamine Yamal Cetak 2 Gol

Barcelona menang 4-1 atas Girona pada pekan kelima Liga Spanyol 2024-2025 di Estadi Municipal de Montilivi, Minggu malam.


Hasil Liga Spanyol: Real Madrid Kalahkan Real Sociedad 2-0 Berkat Penalti Vinicius Junior dan Kylian Mbappe

4 hari lalu

Pemain Real Madrid Kylian Mbappe melakukan selebrasi. REUTERS/Susana Vera
Hasil Liga Spanyol: Real Madrid Kalahkan Real Sociedad 2-0 Berkat Penalti Vinicius Junior dan Kylian Mbappe

Real Madrid mengalahkan Real Sociedad dengan skor 2-0 pada laga lanjutan Liga Spanyol, Minggu dinihari WIB, 15 September 2024, berkat dua penalti.


Javier Tebas Puji Keuangan Barcelona Terkini, Puji Real Madrid sebagai Tim Terbaik dalam Penerapan Batas Gaji

6 hari lalu

Presiden La Liga Javier Tebas. Doc. La Liga.
Javier Tebas Puji Keuangan Barcelona Terkini, Puji Real Madrid sebagai Tim Terbaik dalam Penerapan Batas Gaji

Presiden La Liga, Javier Tebas, memuji Barcelona yang mulai memperbaiki kondisi keuangan klub. Bagaimana Barcelona memperbaiki batas gaji?


Cristiano Ronaldo Prediksi Kylian Mbappe Bisa Raih Ballon d'Or Bersama Real Madrid

8 hari lalu

Cristiano Ronaldo Prediksi Kylian Mbappe Bisa Raih Ballon d'Or Bersama Real Madrid

Megabintang sepak bola Cristiano Ronaldo mendukung Kylian Mbappe untuk meraih kesuksesan di Real Madrid.


Didier Deschamps Mengaku Tak Khawatir dengan Mandulnya Kylian Mbappe Bersama Timnas Prancis

8 hari lalu

Pemain Prancis Kylian Mbappe melakukan tendangan ke gawang Belgia dalam pertandingan Grup 2 UEFA Nations League di Stadion Groupama, Lyon, 10 September 2024. REUTERS/Sarah Meyssonnier
Didier Deschamps Mengaku Tak Khawatir dengan Mandulnya Kylian Mbappe Bersama Timnas Prancis

Pelatih Timnas Prancis Didier Deschamps mengaku tidak memiliki kekhawatiran tentang performa Kylian Mbappe. Ia bicara regenerasi di Les Bleus.


Jelang Laga Timnas Brasil vs Ekuador di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Bek Real Madrid Eder Militao Alami Cedera

13 hari lalu

Pemain Real Madrid, Eder Militao. REUTERS/Isabel Infantes
Jelang Laga Timnas Brasil vs Ekuador di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Bek Real Madrid Eder Militao Alami Cedera

Bek Real Madrid Eder Militao teridentifikasi mengalami cedera otot kecil di paha kanannya usai menjalani sesi latihan dengan Timnas Brasil pada Rabu.


6 Nominasi Pelatih Terbaik Dunia 2024 versi France Football: Xabi Alonso, Lionel Scaloni, dan Ancelotti Bersaing

14 hari lalu

Pelatih Bayer Leverkusen Xabi Alonso. REUTERS/Thilo Schmuelgen
6 Nominasi Pelatih Terbaik Dunia 2024 versi France Football: Xabi Alonso, Lionel Scaloni, dan Ancelotti Bersaing

France Football mengumumkan enam kandidat pelatih terbaik dunia 2024, mulai Xabi Alonso hingga Lionel Scaloni.


Penyerang Valencia Rafa Mir Ditangkap Polisi karena Diduga Melakukan Pelecehan Seksual

15 hari lalu

Pemain Sevilla, Rafa Mir saat bertanding melawan Barcelona dalam Liga Spanyol di Ramon Sanchez Pizjuan, Seville, Spanyol, 21 Desember 2021. REUTERS/Marcelo Del Pozo
Penyerang Valencia Rafa Mir Ditangkap Polisi karena Diduga Melakukan Pelecehan Seksual

Klub Liga Spanyol itu menyatakan bahwa mereka mengetahui penangkapan Rafa Mir dan akan bekerja sama dengan pihak pengadilan.