Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Tekuk Brasil 4 - 2 dalam Adu Penalti, Pernahkah Timnas Kroasia Juarai Piala Dunia?

image-gnews
Para pemain Kroasia merayakan maju ke Semifinal Piala Dunia 2022 setelah menang adu penalti di Stadion Education City, Doha, Qatar, 9 Desember 2022. REUTERS/Annegret Hilse
Para pemain Kroasia merayakan maju ke Semifinal Piala Dunia 2022 setelah menang adu penalti di Stadion Education City, Doha, Qatar, 9 Desember 2022. REUTERS/Annegret Hilse
Iklan

TEMPO.CO, JakartaPertandingan antara timnas Brasil dan timnas Kroasia pada Jumat, 9 Desember 2022 pukul 22.00 WIB kemarin menjadi salah satu pertandingan paling sengit dalam Piala Dunia 2022 di Qatar.

Pasalnya, hingga akhir pertandingan, kedua tim belum berhasil mencetak gol. Gol pertama tercipta saat babak tambahan atau menit ke-105 oleh Neymar. Namun, Bruno Petkovic berhasil menyamakan kedudukan dengan gol pamungkas pada menit ke-117.

Alhasil, sampai dengan akhir babak perpanjangan waktu, pertandingan antara Timnas Brasil dan Timnas Kroasia berakhir seri serta dilanjutkan pada babak adu penalti.

Dalam babak adu penalti, timnas Brasil harus menerima kekalahan dari Timnas Kroasia setelah Vatreni, julukan timnas Kroasia, berhasil memasukkan 4 tendangan gol, sedangkan Brasil hanya mencetak 2 gol tendangan penalti.

Kroasia, Kuda Hitam Piala Dunia 2022

Bak kuda hitam, kemenangan Kroasia atas Timnas Brasil jarang diprediksi oleh penggemar sepak bola. Sebab, selama babak grup, Brasil menunjukkan dominasi hingga keluar sebagai Juara Grup G dengan 6 poin.

Sementara itu, pada babak grup, Timnas Kroasia berada di urutan kedua Grup F dengan 5 poin. Kroasia hanya satu tingkat di bawah Maroko, Juara Grup F, dengan 7 poin.

Kendati demikian, permainan Kroasia dalam babak 16 besar dan perempat final menunjukkan bahwa Vatreni memiliki potensi menjadi Juara Dunia. Pada babak 16 besar, Kroasia berhasil menekuk Timnas Jepang dengan skor 3 - 1 pada adu penalti.

Baca: Timnas Kroasia Mulai Berani Pikirkan Gelar Juara Piala Dunia

Apakah Kroasia Pernah Juara Dunia?

Dikutip dari HITC, sampai saat ini, Kroasia tercatat belum pernah memenangkan Piala Dunia. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Perlu diketahui bahwa Kroasia baru memperoleh kemerdekaan dari Yugoslavia pada 1991. Sejak tahun ini, Kroasia hanya melewatkan dua Piala Dunia, yaitu Piala Dunia 1994 di Amerika Serikat dan Piala Dunia 2010 di Afrika Selatan. 

Bahkan, pada Piala Dunia 1998 di Prancis, Timnas Kroasia berhasil keluar sebagai juara ketiga. Saat itu, Davor Suker, penyerang Timnas Kroasia, menjadi pencetak gol terbanyak. 

Kemudian, pada tiga penampilan berikutnya, yaitu Piala Dunia 2002, 2006, dan 2014, Kroasia berulang kali berakhir pada babak penyisihan grup. Kejayaan Kroasia terulang kembali pada Piala Dunia 2018 di Rusia.

Saat itu, timnas Kroasia melaju hingga babak final Piala Dunia 2018, tetapi harus takluk dari Prancis dengan skor 4 - 2. Lantas, apakah Kroasia akan bertemu kembali dengan Prancis pada babak final Piala Dunia 2022 di Qatar? Bagaimana menurut Anda?

ACHMAD HANIF IMADUDDIN

Baca juga: Timnas Kroasia Singkirkan Brasil, Begini Kata Kiper Dominik Livakovic yang Jadi Pahlawan dalam Adu Penalti

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram http://tempo.co/. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Shin Tae-yong Pernah Dilempar Telur di Negaranya Sendiri, Ini Sisi Lain Coach Shin

1 hari lalu

Pelatih Indonesia Shin Tae-yong bereaksi dalam pertandingan 16 Besar Piala Asia AFC  Babak 16 besar Australia vs Indonesia di Stadion Jassim bin Hamad, Al Rayyan, Qatar, 28 Januari 2024. Indonesia tersingkir dari Piala Asia setelah menelan kekalahan 4-0 dari Australia. REUTERS/Ibraheem Al Omari
Shin Tae-yong Pernah Dilempar Telur di Negaranya Sendiri, Ini Sisi Lain Coach Shin

Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong berhasil bawa Garuda Muda ke perempat final Piala Asia U-23 2024. Berikut sisi lain Coach Shin.


5 Fakta Timnas Indonesia Kalahkan Korea Selatan di 8 Besar Piala Asia U-23 2024

4 hari lalu

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong bersama para pemainnya di Piala Asia U-23 2024. Doc. AFC.
5 Fakta Timnas Indonesia Kalahkan Korea Selatan di 8 Besar Piala Asia U-23 2024

Timnas Indonesia cetak sejarah maju ke semifinal Piala Asia U-23 2024 setelah kalahkan Timnas Korea Selatan lewat adu penalti 11-10.


Legenda Sepak Bola Jerman dan Klub Eintracht Frankfurt, Bernd Holzenbein Meninggal di Usia 78 Tahun

13 hari lalu

Legenda sepak bola Jerman, Bernd Holzenbein. FIFA
Legenda Sepak Bola Jerman dan Klub Eintracht Frankfurt, Bernd Holzenbein Meninggal di Usia 78 Tahun

Bernd Holzenbein menjadi bagian dari generasi emas sepak bola Jerman yang menjadi juara Piala Dunia 1974.


Dipertahankan Bayer Leverkusen, Simak Profil Granit Xhaka

14 hari lalu

Pemain Bayer Leverkusen Granit Xhaka berselebrasi. REUTERS/Kai Pfaffenbach
Dipertahankan Bayer Leverkusen, Simak Profil Granit Xhaka

Direktur olahraga Bayer Leverkusen Simon Rolfes memastikan Florian Wirtz dan Granit Xhaka akan bertahan di klub itu


Amerika Latin Mengutuk Serangan Ekuador terhadap Kedutaan Meksiko

23 hari lalu

Petugas polisi Ekuador berdiri di luar kedutaan Meksiko tempat mereka memindahkan paksa mantan Wakil Presiden Ekuador Jorge Glas di Quito, Ekuador 5 April 2024. REUTERS/Karen Toro
Amerika Latin Mengutuk Serangan Ekuador terhadap Kedutaan Meksiko

Nikaragua bergabung dengan Meksiko memutuskan hubungan dengan Ekuador setelah pasukan menyerbu kedutaan Meksiko di Quito.


Beri Sinyal Kembali Latih Timnas Vietnam, Ini Profil Park Hang-seo

34 hari lalu

Park Hang-seo juga pernah membawa timnas Vietnam meraih medali emas pada ajang SEA Games 2020. Pada laga final, Vietnam berhasil mengalahkan Indonesia dengan skor 3-0. ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay
Beri Sinyal Kembali Latih Timnas Vietnam, Ini Profil Park Hang-seo

Park Hang-seo beri sinyal akan kembali latih timnas Vietnam, setelah digilas timnas Indonesia di penyisihan Piala Dunia lalu.


Cha Eun Woo Gelar Fan Concert Tambahan di Meksiko dan Brasil Pertengahan 2024

34 hari lalu

Cha Eun Woo. Instagram.com/@eunwo.o_c
Cha Eun Woo Gelar Fan Concert Tambahan di Meksiko dan Brasil Pertengahan 2024

Penggemar global Cha Eun Woo di Amerika Selatan tentu semakin tak sabar menunggu penampilan solo perdananya di sana.


Timnas Argentina vs El Salvador Sabtu Pagi WIB, Simak Masa Depan Pelatih Lionel Scaloni

39 hari lalu

 Pelatih Argentina Lionel Scaloni. REUTERS/Hannah Mckay
Timnas Argentina vs El Salvador Sabtu Pagi WIB, Simak Masa Depan Pelatih Lionel Scaloni

Menjelang laga timnas Argentina vs El Salvador, pelatih Lionel Scaloni menguraikan pernyataan yang diungkapkannya pada November 2023.


Robinho Ditangkap Polisi untuk Jalani Hukuman 9 Tahun Penjara di Brasil karena Kasus Pemerkosaan di Italia

39 hari lalu

Robinho. REUTERS/Darren Staples
Robinho Ditangkap Polisi untuk Jalani Hukuman 9 Tahun Penjara di Brasil karena Kasus Pemerkosaan di Italia

Mantan pemain Manchester City dan Real Madrid, Robinho ditangkap polisi untuk menjalani hukuman 9 tahun di negaranya, Brasil, pada Kamis.


Arab Saudi Ajukan Diri sebagai Calon Tuan Rumah Piala Dunia 2034, Usung Tema Growing Together

55 hari lalu

Pemain Timnas Arab Saudi, Ali Al-Bulayhi. REUTERS/Ibraheem Al Omari
Arab Saudi Ajukan Diri sebagai Calon Tuan Rumah Piala Dunia 2034, Usung Tema Growing Together

Jika resmi menjadi tuan rumah Piala Dunia 2034, Arab Saudi mengusung slogan Growing Together.