Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke [email protected].

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

PT LIB: Tidak Ada Uang Hadiah untuk Juara Liga 1 Sejak 2018

image-gnews
Sejumlah pesepak bola PSM Makassar mengangkat tropi juara BRI Liga 1 di Stadion Gelora BJ Habibie, Kabupaten Pare-Pare, Sulawesi Selatan, Minggu 16 April 2023. PSM Makassar berhasil keluar sebagai juara BRI Liga 1 2022/2023. ANTARA FOTO/Abriawan Abhe
Sejumlah pesepak bola PSM Makassar mengangkat tropi juara BRI Liga 1 di Stadion Gelora BJ Habibie, Kabupaten Pare-Pare, Sulawesi Selatan, Minggu 16 April 2023. PSM Makassar berhasil keluar sebagai juara BRI Liga 1 2022/2023. ANTARA FOTO/Abriawan Abhe
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (PT LIB), Ferry Paulus, buka suara soal ketiadaan uang hadiah untuk tim juara Liga 1 2022-2023 PSM Makassar. Menurut dia, tim yang menjuarai Liga 1 hanya mendapatkan trofi. Ketentuan itu sudah berlaku sejak 2018.

"Hal ini sudah menjadi kesepakatan seluruh klub peserta Liga 1 sejak 2018. Persija Jakarta dan Bali United saat juara pun mendapatkan perlakuan yang sama," ujar Ferry Paulus di Jakarta pada Selasa, 18 April 2023.

Ferry mengatakan bahwa PT LIB bahkan sejak awal musim sudah memberikan informasi kepada seluruh klub peserta terkait tak adanya uang hadiah untuk juara Liga 1 2022-2023. Mantan Komite Eksekutif (Exco) PSSI itu menyebutkan bahwa semua klub peserta Liga 1, termasuk PSM Makassar, sudah bersepakat.

"Semua ini sudah dibatasi dan disalurkan ke dalam kontribusi uang yang diterima seluruh klub. Sampai saat ini, seluruh klub memahami hal tersebut. Patut diketahui, kesepakatan ini sudah muncul sejak musim 2018," ujar Ferry Paulus.

Berbeda dengan tim yang juara, untuk peraih penghargaan individu, selain trofi, juga mendapatkan uang hadiah. Dua penghargaan di antaranya dimenangkan oleh pemain PSM Makassar, yakni kategori pemain terbaik dan pelatih terbaik.

Pelatih PSM Makassar Bernardo Tavares dinobatkan sebagai pelatih terbaik Liga 1 2022-2023 dan mendapatkan Rp 150 juta, sedangkan penghargaan pemain terbaik Liga 1 2022-2023 diraih Wiljan Pluim dan berhak menerima Rp 150 juta.

PSM Makassar menjadi satu-satunya tim yang paling sedikit menelan kekalahan, yaitu hanya tiga kali dalam satu musim. Dari total 34 pertandingan yang dilakoni, PSM Makassar berhasil meraup 75 poin. Mereka mampu memenangi 22 pertandingan, hasil seri didapatkan sebanyak sembilan kali. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Tak hanya itu, skuad asuhan Bernardo Tavares menjadi tim kedua setelah Persija Jakarta yang sedikit kebobolan dan hanya selisih satu gol.  Tercatat gawang mereka kemasukan 28, sementara tim Macan Kemayoran, julukan Persija Jakarta, hanya kebobolan 27 gol.

Selain itu, Ramadhan Sananta dan kawan-kawan itu mampu membobol gawang lawan dengan total 63 gol.  Artinya, mereka menjadi tim ketiga yang banyak menciptakan gol setelah Bali United (67) dan Borneo FC (64).

Ketua PSSI Erick Thohir Beri Bonus Rp 2 Miliar untuk PSM Makassar

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, pun memberikan bonus uang sebesar Rp 2 miliar ke PSM Makassar. Dia menilai bahwa para pemain, pelatih dan staff lainnya sudah bekerja keras untuk meraih hasil terbaik di Liga 1 dan butuh mendapatkan apresiasi. "Kalau di sini, biar saya ambil alih, saya kasih Rp2 Miliar untuk juara," kata Erick Thohir dalam sesi konfrensi pers di GBK Arena, Jakarta, Rabu, 19 April 2023.

Dia berharap pemberian bonus atau uang sebagai hadiah itu konsisten diberikan kepada tim juara Liga 1. Erick juga meminta PT Liga Indonesia Baru (PT LIB) dan PSSI selaku selaku operator dan regulator kompetisi bisa transparan.

"Saya akan bersih-bersih seperti yang saya lakukan, yang harus dipertanggungjawabkan di liga dan di PSSI. Untuk sekarang saya bisa berikan Rp2 Miliar, tapi tahun depan harus jadi sistem yang disepakati bersama antar liga, PSSI, klub, supaya ini semua terbuka, tidak ada saling salah menyalahkan atau saling menjatuhkan," kata Erick.

Pilihan Editor: Erick Thohir: PT LIB Bakal Diaudit sebelum Liga 1 2023-2024 Bergulir

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


PSSI: Beli Tiket Nonton Timnas Indonesia Kini Wajib Punya Garuda ID

2 jam lalu

(kiri-kanan) Direktur Utama Bank Mandiri Darmawan Junaidi, Direktur PT Garuda Sepak Bola Indonesia (GSI) Marsal Masita, dan Ketua Umum PSSI Erick Thohir berfoto bersama dalam acara penandatanganan kerjasama antara Bank Mandiri dan PSSI di Plaza Mandiri, Senayan, Jakarta, Jumat, 23 September 2024. Dok. Bank Mandiri
PSSI: Beli Tiket Nonton Timnas Indonesia Kini Wajib Punya Garuda ID

PSSI meluncurkan sistem baru untuk meningkatkan keamanan dalam menyaksikan pertandingan Timnas Indonesia, yakni Garuda ID.


Kehadiran Mees Hilgers dan Eliano Reijnders Tak Berarti Buat Timnas Indonesia Selevel dengan Jepang dan Australia

3 jam lalu

Ketua Umum PSSI Erick Thohir dalam sesi jumpa pers di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Pusat, Sabtu, 21 September 2024. TEMPO/Randy
Kehadiran Mees Hilgers dan Eliano Reijnders Tak Berarti Buat Timnas Indonesia Selevel dengan Jepang dan Australia

Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengatakan Timnas Indonesia belum selevel dengan Australia dan Jepang meski ada Mees Hilgers dan Eliano Reijnders.


Berita Liga 1: Madura United Rekrut Pelatih Asal Portugal Paulo Jorge Coelho Meneses Pengganti Widodo Cahyono Putro

1 hari lalu

Pelatih Madura United Paulo Jorge Coelho Meneses. Foto :  Liga Indonesia
Berita Liga 1: Madura United Rekrut Pelatih Asal Portugal Paulo Jorge Coelho Meneses Pengganti Widodo Cahyono Putro

Madura United mengumumkan kedatangan pelatih barunya Paulo Jorge Coelho Meneses untuk mengarungi Liga 1 2024-2025 pada Jumat, 4 Oktober 2024.


Ketua Umum Federasi Futsal Indonesia Akan Temui Ketua Umum PSSI Erick Thohir, Bahas Kejuaraan Level Asia

1 hari lalu

Ketua Umum Federasi Futsal Indonesia (FFI) Michael Victor Sianipar dan para Exco FFI usai dilantik untuk kepengurusan 2024-2028, di Menteng, Jakarta Pusat pada Kamis, 3 September 2024. TEMPO/Bagus Pribadi
Ketua Umum Federasi Futsal Indonesia Akan Temui Ketua Umum PSSI Erick Thohir, Bahas Kejuaraan Level Asia

Ketua Umum Federasi Futsal Indonesia Michael Victor Sianipar berencana menemui Ketua Umum PSSI Erick Thohir pada Jumat, 4 Oktober 2024.


Nicke Widyawati Kembali Masuk Fortune's Most Powerful Women 2024, Berikut Sosok Dirut Pertamina

1 hari lalu

Direktur Utama Pertamina Nicke Widyawati mendapatkan predikat Asia's Best CEO di Asian Excellence Award 2024.
Nicke Widyawati Kembali Masuk Fortune's Most Powerful Women 2024, Berikut Sosok Dirut Pertamina

Dirut Pertamina Nicke Widyawati menempati posisi ke-47 dalam daftar Fortune's Most Powerful Women 2024. Ini sosoknya.


Jadwal Timnas Indonesia vs Bahrain di Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada 10 Oktober, Simak 3 Fakta Menjelang Laga

1 hari lalu

Suporter timnas Indonesia meneriakkan yel-yel di tribun sebelum pertandingan putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia antara Indonesia vs Australia, Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Indonesia, 10 September 2024. REUTERS/Ajeng Dinar Ulfiana
Jadwal Timnas Indonesia vs Bahrain di Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada 10 Oktober, Simak 3 Fakta Menjelang Laga

Setelah menghadapi Bahrain, Timnas Indonesia akan melawan Cina dalam lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia selang lima hari kemudian.


Siapa Saja Pemain Liga 1 yang Dipanggil Shin Tae-yong Lawan Bahrain dan China?

2 hari lalu

Dari kiri pemain timnas Indonesia: Rizky Ridho, Maarten Paes dan Jay Idzes menyanyikan lagu Indonesia Raya sebelum pertandingan Grup C putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia antara Indonesia vs Australia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Selasa, 10 September 2024. Timnas Indonesia ditahan imbang Australia dengan skor 0-0 dalam pertandingan tersebut. TEMPO/M Taufan Rengganis
Siapa Saja Pemain Liga 1 yang Dipanggil Shin Tae-yong Lawan Bahrain dan China?

Shin Tae-yong telah memanggil 27 pemain timnas Indonesia yang akan berlaga melawan Bahrain dan China. Siapa saja pemain klub Liga 1 yang dibawa?


Target Erick Thohir Usai FIFA Nyatakan Mees Hilgers dan Eliano Reijnders Penuhi Syarat Bela Timnas Indonesia

2 hari lalu

Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Erick Thohir dalam konferensi pers terkait naturalisasi di Gedung Kementerian Hukum dan HAM, Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis 19 September 2024.Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Menkumham) Supratman Andi Agtas menyatakan bahwa Kementerian Hukum dan HAM turut berkontribusi dalam upaya meloloskan tim nasional Indonesia ke Piala Dunia 2026 melalui naturalisasi. TEMPO/Ilham Balindra
Target Erick Thohir Usai FIFA Nyatakan Mees Hilgers dan Eliano Reijnders Penuhi Syarat Bela Timnas Indonesia

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, menargetkan Mees Hilgers dan Eliano Reijnders bawa Timnas Indonesia curi poin saat lawan Bahrain dan China.


Erick Thohir Bagikan Peta Jalan Transformasi Sepak Bola Indonesia ke Presiden Federasi Thailand Madam Pang

2 hari lalu

Ketua Umum Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) Erick Thohir (kanan) menerima kunjungan Presiden Federasi Sepak Bola Thailand Nualphan Lamsam atau Madame Pang di Jakarta, Rabu, 2 Oktober 2024. (ANTARA/instagram @erickthohir)
Erick Thohir Bagikan Peta Jalan Transformasi Sepak Bola Indonesia ke Presiden Federasi Thailand Madam Pang

Presiden Federasi Sepak Bola Thailand Nualphan Lamsam alias Madame Pang mengaku terkesan dengan kinerja Ketua Umum PSSI Erick Thohir.


Presiden Sepak Bola Thailand Madame Pang Komentari Perjuangan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 dan Kantor FIFA di Jakarta

2 hari lalu

Ketua Umum Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) Erick Thohir (kanan) menerima kunjungan Presiden Federasi Sepak Bola Thailand Nualphan Lamsam atau Madame Pang di Jakarta, Rabu, 2 Oktober 2024. (ANTARA/instagram @erickthohir)
Presiden Sepak Bola Thailand Madame Pang Komentari Perjuangan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 dan Kantor FIFA di Jakarta

Madame Pang bangga dengan Indonesia sebagai satu-satunya negara di Asia Tenggara yang berjuang di kualifikasi Piala Dunia 2026.