Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Bukan Hanya Zlatan Ibrahimovic, Ini 5 Pemain Sepak Bola yang Jago Ilmu Bela Diri

image-gnews
Pemain AC Milan Zlatan Ibrahimovic mencetak gol dari tendangan salto ke gawang Udinese, 1 November 2020. REUTERS/Daniele Mascolo
Pemain AC Milan Zlatan Ibrahimovic mencetak gol dari tendangan salto ke gawang Udinese, 1 November 2020. REUTERS/Daniele Mascolo
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Zlatan Ibrahimovic secara resmi mengumumkan pensiun di usianya 41 tahun. Dengan pensiunnya Zlatan, penggemar sepak bola tak lagi bisa melihat atraksi bermain bola yang dibumbui tendangan Tae Kwon Do ala Zlatan di lapangan.  

Ibrahimovic dapat melakukan hal tersebut karena kemampuan teknikalnya sebagai pemain sepak bola yang dipadukan dengan kemampuan bela dirinya yang baik. Seperti dilansir dari laman balls.ie, Ibrahimovic telah menjadi pemegang sabuk hitam bela diri Taekwondo saat usianya baru 17 tahun, selain itu Ibra juga menjadi anggota kehormatan Taekwondo Italia saat dirinya membela AC Milan. 

Namun demikian, selain Ibra ternyata terdapat beberapa pemain sepak bola yang juga memiliki keahlian dalam bidang bela diri. Seperti dilansir dari laman balls.ie, berikut deretan pemain sepak bola yang juga memiliki keahlian dalam bela diri. 

Chris Smalling

Mantan bek andalan Manchester United dan Timnas Inggris tersebut ternyata dikenal lebih teknikal daripada tipikal pemain bertahan lainnya. Kemampuan teknikal tersebut ternyata didapat Smalling dari bela diri Judo yang telah digeluti sejak Smalling berusia 15 tahun. 

Selain itu, atas dedikasinya terhadap bela diri tersebut, bek andalan AS Roma tersebut pernah menjadi juara nasional pada saat dirinya berusia 26 tahun. Namun demikian, selain memiliki kemampuan bela diri dan sepak bola, Smalling juga menempuh pendidikan sarjananya di Loughborough University, yang menjadi Smalling sebagai sosok yang memiliki beragam talenta. 

Boudewijn Zenden

Seperti dilansir dari laman transfermarkt.com, Zenden merupakan pemain sepak bola berkebangsaan Belanda yang pernah membela beberapa klub top Eropa seperti PSV Eindhoven, Barcelona, Chelsea, Liverpool, dan Marseille. Selain memiliki kemampuan mencetak gol yang baik sebagai pemain depan, Zenden juga dikenal karena memiliki kemampuan bela diri. 

Zenden merupakan praktisi Judo yang ternyata anak dari atlet Judo Belanda, Pierre Zenden. Mantan pemain Chelsea tersebut telah menjadi pemegang sabuk hitam pada umurnya yang ke-14 tahun dan telah menjuarai kejuaraan Judo di Limburg sebanyak 3 kali. 

Sandro Raniere

Mantan pemain Tottenham Hotspurs yang telah malang melintang di beberapa klub top Eropa tersebut diketahui memiliki kemampuan bela diri. Meskipun tercatat tidak menjadi pemegang sabuk hitam dari bela diri manapun, tetapi Sandro diketahui merupakan fans garis keras suatu aliran bela diri yang diketahui melalui unggahan akun Instagram pribadinya. 

Bixente Lizarazu

Mantan pemain Bayern Munich yang pernah menjuarai Piala Dunia 1998 bersama Timnas Prancis tersebut diketahui sebagai sosok pecinta olahraga. Selain sepak bola, pada waktu luangnya Lizarazu juga berselancar, balapan es, dan bela diri. 

Lizarazu merupakan pemegang sabuk hitam pada bela diri Jujitsu Brasil dan pernah mengikuti kompetisi Jujitsu Brasil. Awalnya Lizarazu mulai menggeluti bela diri Jujitsu Brasil pada 2019 dan meraih sabuk biru pada kejuaraan Eropa kelas ringan di usianya yang menginjak 39 tahun. 

John Fashanu

Mantan penyerang Aston Villa tersebut diketahui merupakan seorang pemegang sabuk hitam Karate. Pemain yang pernah memenangkan Piala FA bersama Wimbledon tersebut sekarang menjadi seorang presenter televisi setelah memutuskan pensiun dari dunia sepak bola. 

Pilihan Editor: 7 Fakta Unik tentang Zlatan Ibrahomovic

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram http://tempo.co/. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan




Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Barcelona sedang Diselidiki atas Dugaan Suap dalam Kasus Korupsi Komite Wasit

7 jam lalu

Warga berjalan melewati logo klub sepak bola Barcelona di luar stadion Camp Nou di Barcelona, Spanyol 15 Januari 2021. REUTERS/Nacho Doce
Barcelona sedang Diselidiki atas Dugaan Suap dalam Kasus Korupsi Komite Wasit

Barcelona sedang diselidiki atas dugaan suap sebagai bagian dari penyelidikan dugaan korupsi selama dua dekade di komite wasit.


Hasil Undian dan Jadwal Babak 16 Besar Carabao Cup: Manchester United Bertemu Newcastle, Main 31 Oktober

16 jam lalu

Newcastle United. REUTERS
Hasil Undian dan Jadwal Babak 16 Besar Carabao Cup: Manchester United Bertemu Newcastle, Main 31 Oktober

Manchester United (MU) akan bertemu Newcastle United pada babak 16 besar atau babak keempat Carabao Cup.


Barcelona Bersaing dengan Real Madrid untuk Rekrut Nico Williams dari Athletic Bilbao

1 hari lalu

Alexander Gogic (kiri) dari Siprus beraksi bersama Nico Williams dari Spanyol dalam kualifikasi Euro 2024 Grup A, di Nuevo Estadio de Los Carmenes, Granada, Spanyol, Rabu dinihari, 13 September 2023. Spanyol memetik kemenangan telak 6-0 atas Siprus. REUTERS/Marcelo Del Pozo
Barcelona Bersaing dengan Real Madrid untuk Rekrut Nico Williams dari Athletic Bilbao

Barcelona dilaporkan sedang mempertimbangkan untuk mengontrak Joao Cancelo dan Joao Felix secara permanen.


Pelatih AS Roma Jose Mourinho Incar Jadon Sancho yang Tersingkir dari Skuad Manchester United

1 hari lalu

Pelatih  AS Roma Jose Mourinho. REUTERS
Pelatih AS Roma Jose Mourinho Incar Jadon Sancho yang Tersingkir dari Skuad Manchester United

Manchester United bisa meminjamkan Jadon Sancho ke AS Roma di jendela transfer Januari 2024.


Bertemu Gerry Cardinale, Zlatan Ibrahimovic Bahas Kemungkinan Kembalinya ke AC Milan

1 hari lalu

Pemain AC Milan Zlatan Ibrahimovic berposea setelah menutuskan pensiun dari sepak bola usai pertandingan melawan Hellas Verona di San Siro, Milan, 4 Juni 2023.  REUTERS/Daniele Mascolo
Bertemu Gerry Cardinale, Zlatan Ibrahimovic Bahas Kemungkinan Kembalinya ke AC Milan

Bos AC Milan menegaskan keinginannya agar Zlatan Ibrahimovic kembali ke klub.


Rekap Hasil Bola Rabu Dinihari 27 September 2023: Juventus, Man United, Ipswich Menang; Barcelona Seri

1 hari lalu

Sejumlah pemain tim Juventus. REUTERS/Marcelo Del Pozo
Rekap Hasil Bola Rabu Dinihari 27 September 2023: Juventus, Man United, Ipswich Menang; Barcelona Seri

Hasil bola pada Rabu dinihari, 27 September 2023, menampilkan rangkaian pertandingan Liga Italia, Liga Spanyol, Liga Prancis, dan Piala Liga Inggris.


Penggemar Manchester United di Amerika Kibarkan Spanduk yang Minta Keluarga Glazer Hengkang

2 hari lalu

Logo Manchester United.
Penggemar Manchester United di Amerika Kibarkan Spanduk yang Minta Keluarga Glazer Hengkang

Ini protes terbaru terhadap keluarga Glazer oleh para penggemar yang ingin mereka menjual Manchester United.


Marcus Rashford Kecelakaan, Rolls-Royce Seharga Rp 13 Miliar Ringsek

2 hari lalu

Marcus Rashford alami kecelakaan. (Foto: MEN Media)
Marcus Rashford Kecelakaan, Rolls-Royce Seharga Rp 13 Miliar Ringsek

Penyerang Manchester United (MU), Marcus Rashford terlibat dalam kecelakaan pada Minggu dinihari, 24 September 2023, saat mengendarai Rolls-Royce.


Profil Duo Joao, Pemain Pinjaman yang Kembali Menyegarkan Permainan Barcelona

3 hari lalu

Pemain Barcelona, Joao Felix menendang bola saat bertanding melawan Royal Antwerp dalam Kualifikasi Liga Champions di Estadi Olimpic Lluis Companys, Barcelona, Spanyol, 19 September 2023. REUTERS/Albert Gea
Profil Duo Joao, Pemain Pinjaman yang Kembali Menyegarkan Permainan Barcelona

Dua pemain pinjaman membuat penampilan Barcelona semakin baik. Mereka adalah Joao Felix dan Joao Cancelo


47 Tahun Ronaldo, Striker Terbaik Brasil dengan Segudang Teknik Gocekan

3 hari lalu

Pemain Barcelona asal Brasil Ronaldo merayakan golnya ke gawang AEK Larnica, dalam pertandingan Piala Winner di Barcelona (12/9/1996). Ronaldo mengundurkan diri dari sepakbola akibat cedera yang dideritanya. AP/Denis Doyle
47 Tahun Ronaldo, Striker Terbaik Brasil dengan Segudang Teknik Gocekan

Ronaldo Nazario de Lima akan genap berusia 47 tahun. Berikut deretan fakta menarik tentang dirinya.