TEMPO.CO, Jakarta - Klub Arab Saudi Al Nassr tampak serius mempersiapkan tim untuk menghadapi musim baru dengan bergerak cepat mendatangkan sejumlah pemain baru. Setelah Cristiano Ronaldo yang didatangkan musim lalu, mereka kembali menghadirkan sederet nama asal klub Eropa.
Hingga saat ini, sudah ada tiga pemain yang telah resmi bergabung dengan Al Nassr dan semuanya berasal dari liga papan atas Eropa. Tak berhenti sampai di situ, runner up Liga Pro Arab Saudi musim lalu itu juga masih berniat mendatangkan pemain lagi.
Tempo merangkum siapa saja pemain yang sudah resmi berseragam Al Nassr musim depan dan yang masih dalam tahap negosiasi. Berikut ulasan selengkapnya:
Marcelo Brozovic
Marcelo Brozovic menjadi pemain asal liga Eropa yang pertama kali didatangkan Al Nassr pada bursa transfer musim panas ini. Gelandang berusia 30 tahun itu ditebus dari Inter Milan dengan biaya 18 juta euro atau sekitar Rp 300 miliar.
Pemain asal Kroasia itu dikontrak tiga tahun dan kabarnya akan menerima gaji rata-rata 20 juta euro atau sekitar Rp 326 miliar per tahun. Angka itu tentu jauh lebih besar ketimbang saat di Inter Milan sebesar 12 juta euro.
Seko Fofana
Pemain kedua yang resmi didatangkan Al Nassr adalah Seko Fofana asal klub Prancis RC Lens. Al Nassr menebus klausul pelepasan pemain berusia 28 tahun itu senilai 25 juta euro atau sekitar Rp 417 miliar.
Fofana telah menyepakati kontrak berdurasi tiga tahun hingga 2026 bersama Al Nassr. Pemain asal Pantai Gading itu dikabarkan bakal menerima gaji 13 juta euro atau sekitar Rp 217 miliar.
Alex Telles
Alex Telles menjadi pemain teranyar yang resmi didatangkan Al Nassr dari Manchester United setelah menghabiskan masa peminjaman di Sevilla. Jurnalis Italia Fabrizio Romano melaporkan pemain asal Portugal itu akan menerima gaji 7 juta Euro plus beberapa tambahan lainnya.
Al Nassr juga kabarnya perlu membayar biaya 4 juta pound sterling atau sekitar Rp 77 juta kepada Manchester United dengan plus beberapa tambahan untuk mendapatkan Telles. Saat ini, bek sayap berusia 30 tahun itu telah diperkenalkan klub barunya.
Sadio Mane Segera Menyusul?
Satu lagi nama pemain asal liga Eropa yang belakangan santer dikaitkan dengan kepindahan ke Al Nassr, yakni Sadio Mane. Penyerang asal Senegal ini kabarnya telah mengirim perwakilan untuk bertemu Direktur Olahraga Al Nassr, Goran Vucevic di Portugal.
Jurnalis Italia Fabrizio Romano sebelumnya juga melaporkan bahwa Mane telah memberi lampu hijau kepada Al Nassr. Mantan pemain Liverpool itu sebenarnya masih ingin bertahan di Bayern Munchen, namun pihak klub ingin menjualnya. Die Bavarian pun dikabarkan bakal melepas Mane dengan tebusan 17 juta euro atau sekitar Rp 284 juta.
REUTERS, THE ATHLETIC, DAILY MAIL
Pilihan Editor: 5 Berita Bursa Transfer Eropa: Kylian Mbappe Setuju Gabung Real Madrid, Bayern Munchen Ajukan Kontrak untuk Harry Kane