Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke [email protected].

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Prediksi Makedonia Utara vs Italia di Kualifikasi Piala Eropa 2024: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Formasi

image-gnews
Timnas Italia. REUTERS/Daniele Mascolo
Timnas Italia. REUTERS/Daniele Mascolo
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pertandingan antara Makedonia Utara vs Italia akan tersaji pada pertandingan ketiga Kualifikasi Piala Eropa 2024 pada Sabtu, 9 September 2023 atau Ahad, 10 September 2023, pukul 01.45 WIB. Pertandingan yang berlangsung di Tose Proeski Arena ini akan menjadi penanda era baru timnas Italia di bawah asuhan Luciano Spalletti. 

Setelah mengalami kenyataan pahit karena tidak tampil di Piala Dunia 2022, Luciano Spalletti tentu tahu betul laga lawan Makedonia Utara menjadi sangat penting. Italia bukan hanya harus menang, tetapi juga meraih tiga poin dengan permainan yang mengesankan.

Gli Azzurri datang ke laga ini dengan dua hasil yang berbeda dari Grup C. Pertama, mereka kalah 1-2 dari timnas Inggris sebelum akhirnya menang 2-0 atas Malta. Karena itu, kemenangan atas Makedonia Utara akan membawa mereka semakin dekat dengan target lolos langsung ke putaran final Euro 2024 di Jerman pada Juni 2024 mendatang.

Target besar Italia adalah mempertahankan gelar Piala Eropa yang mereka raih pada 2020. Namun, Spalletti harus memulainya dengan langkah yang positif setelah sejumlah kegagalan yang dialami Gli Azzurri.

Peluang timnas Italia meraih kemenangan dalam laga ini sangat terbuka. Pria berusia 64 tahun ini datang dengan status sebagai pelatih yang musim lalu baru membawa klub Napoli juara Liga Italia Serie A.

Italia tetap memiliki skuad yang berkualitas di setiap lini. Meski demikian, pemain yang sebenarnya menjadi salah satu harapan dan menjadi perhatian yaitu Federico Chiesa, justru mengalami cedera. "Cederanya Federico Chiesa tidak mengubah apapun, sama sekali tidak memberikan perubahan apapun. Kami memiliki 30 pemain yang siap, dan kami mempercayai mereka semua," kata Spalletti.

Cedera membuat Spalletti akhirnya mencoret sang pemain dari daftar skuad dan memulangkannya ke klubnya, Juventus. Sebagai pengganti, ia kemungkinan akan menempatkan Mattia Zaccagni di lini depan sebagai tridente bersama Ciro Immobile dan Matteo Politano.

Laga ini juga mempertemukan Luciano Spalletti dengan salah satu gelandangnya ketika membawa Napoli juara Liga Italia musim lalu, Elif Elmas. Pemain ini bagian dari sukses Napoli meraih scudetto dengan tampil dalam 36 laga Liga Italia mencetak 6 gol.

Kondisi Terkini Kedua Tim

Di kubu Makedonia Utara, bek Visar Musliu absen karena akumulasi kartu kini dapat tampil lagi. Stefan Ristovski tidak dipanggil masuk skuad setelah kapten ini dikabarkan memiliki persoalan dengan pelatihnya.

Di kubu Italia, selain Federico Chiesa, pelatih Luciano Spalletti juga tidak dapat menurunkan Lorenzo Pellegrini karena cedera dan keduanya sudah dipulangkan. Kiper Gianluigi Donnarumma akan tampil dalam laga ke-55 bersama timnas Italia dalam usia yang baru 24 tahun.

Perkiraan Susunan Pemain

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Makedonia Utara (3-5-2): Stole Dimitrievski; Gjoko Zajkov, Darko Velkovski, Stefan Ristovski; Ezgjan Alioski, Eljif Elmas, Arijan Ademi, Enis Bardhi, Stefan Ashkovski; Aleksandr Trajkovski, Ilija Nestorovski
Pelatih: Blagoja Milevski

Italia (4-3-3): Gianluigi Donnarumma; Giovanni Di Lorenzo, Giorgio Scalvini, Alessandro Bastoni, Federico Dimarco; Nicolo Barella, Sandro Tonali, Davide Frattesi; Giacomo Raspadori, Ciro Immobile, Mattia Zaccagni
Pelatih: Luciano Spalletti

Head to Head

3 Laga
1 Italia menang
1 Makedonia Utara menang
1 Imbang

Pertemuan Terakhir

24/03/2022 Italia 0-1 Makedonia Utara
06/10/2017 Italia 1-1 Makedonia Utara
09/10/2016 Makedonia Utara 2-3 Italia

Prediksi 

Awal kemenangan pada masa kepemimpinan Spalletti tentunya transisi manis Timnas Italia. Makedonia Utara belum pulih dari kekalahan di Inggris. Juara bertahan Piala Eropa seharusnya tidak mengalami kesulitan untuk mencetak gol di bawah asuhan Spalletti, tetapi mereka  juga harus memiliki kemampuan bertahan yang diperlukan untuk meredam striker utama Makedonia Utara, Trajkovski. Italia diprediksi menang dengan selisih dua gol.

SKOR.ID | SPORTSMOLE

Pilihan Editor: Prediksi Timnas U-23 Indonesia vs Taiwan di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 Hari Ini: Jadwal, H2H, dan Formasi

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Mengenal Daniel Maldini, Generasi Ketiga Keluarga Maldini di Timnas Italia

1 hari lalu

Pemain AC Milan, Daniel Maldini saat bertanding melawan Udinese dalam Liga Italia di San Siro, Milan, Italia, 25 Februari 2022. REUTERS/Daniele Mascolo
Mengenal Daniel Maldini, Generasi Ketiga Keluarga Maldini di Timnas Italia

Daniel Maldini, putra bek legendaris AC Milan, Paolo Maldini, dan cucu dari, Cesare, masuk dalam skuad Timnas Italia terbaru asuhan Luciano Spalletti


Jadwal Live dan Preview Italia vs Belgia di UEFA Nations League Malam Ini

1 hari lalu

Pemain timnas Turki, Abdulkadir Omur berjabat tangan dengan pemain Timnas Italia, Riccardo Calafiori setelah berakhirnya pertandingan persahabatan di Stadio Renato Dall'Ara, Bologna, Italia, 4 Juni 2024. REUTERS/Daniele Mascolo
Jadwal Live dan Preview Italia vs Belgia di UEFA Nations League Malam Ini

Duel Italia vs Belgia akan tersaji dalam laga ketiga Grup 2 UEFA Nations League A 2024-2025.


Jadwal Bola Malam Ini, Kamis 10 Oktober: Ada Timnas Indonesia, Inggris, Prancis, Italia, Argentina, dan Brasil

1 hari lalu

Ilustrasi sepak bola. Reuters
Jadwal Bola Malam Ini, Kamis 10 Oktober: Ada Timnas Indonesia, Inggris, Prancis, Italia, Argentina, dan Brasil

Jadwal bola malam ini, Kamis, 10 Oktober 2024, akan menampilkan rangkaian laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 dan UEFA Nations League.


Jadwal Lengkap Kualifikasi Piala Dunia 2026 Laga Ketiga Zona Asia: Ada Bahrain vs Indonesia, Arab Saudi vs Jepang

2 hari lalu

Jay Idzes (kiri) dari timnas Indonesia beraksi melawan Mitchell Duke dari Australia dalam laga Kualifikasi Piala Dunia AFC Grup C antara Indonesia vs Australia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Indonesia, 10 September 2024, REUTERS/Ajeng Dinar Ulfiana
Jadwal Lengkap Kualifikasi Piala Dunia 2026 Laga Ketiga Zona Asia: Ada Bahrain vs Indonesia, Arab Saudi vs Jepang

Sebanyak 18 negara di Asia akan memainkan laga ketiga putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada Kamis, 10 Oktober 2024.


Daftar Skuad Timnas Inggris untuk UEFA Nations League, Cole Palmer dan Jude Bellingham Berebut Peran Nomor 10

2 hari lalu

Pemain Inggris Cole Palmer melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Spanyol dalam pertandingan Final EURO 2024 di Berlin Olympiastadion, Berlin, 15 Juli 2024. REUTERS/Lee Smith
Daftar Skuad Timnas Inggris untuk UEFA Nations League, Cole Palmer dan Jude Bellingham Berebut Peran Nomor 10

Timnas Inggris akan menjamu Yunani dalam pertandingan ketiga UEFA Nations League B 2024-2025 di Stadion Wembley pada Kamis, 10 Oktober 2024.


Lorenzo Lucca Dipanggil Gabung Timnas Italia untuk Laga Lawan Belgia dan Israel pada Oktober Ini, Gantikan Moise Kean

3 hari lalu

Pemain  Udinese Lorenzo Lucca. REUTERS
Lorenzo Lucca Dipanggil Gabung Timnas Italia untuk Laga Lawan Belgia dan Israel pada Oktober Ini, Gantikan Moise Kean

Lorenzo Lucca berpeluang mencatatkan debut bersama Timnas Italia di pertandingan UEFA Nations League 2024 pada Oktober ini.


Jadwal Bola Malam Ini, Minggu 6 Oktober 2024: Man United dan Chelsea di Liga Inggris, Barcelona di Liga Spanyol, Juventus dan Milan di Liga Italia

5 hari lalu

Ilustrasi sepak bola. REUTERS/Mike Hewitt
Jadwal Bola Malam Ini, Minggu 6 Oktober 2024: Man United dan Chelsea di Liga Inggris, Barcelona di Liga Spanyol, Juventus dan Milan di Liga Italia

Jadwal bola pada Minggu malam hingga Senin dinihari, 6-7 Oktober 2024: Liga Inggris, Liga Spanyol, Liga Italia, Liga Jerman, dan Liga Prancis.


4 Keluarga yang 3 Generasinya Perkuat Tim Nasional: Maldini, Gudjohnsen, Alonso, Vladimir Weiss

6 hari lalu

Pemain AC Milan, Daniel Maldini saat bertanding melawan Udinese dalam Liga Italia di San Siro, Milan, Italia, 25 Februari 2022. REUTERS/Daniele Mascolo
4 Keluarga yang 3 Generasinya Perkuat Tim Nasional: Maldini, Gudjohnsen, Alonso, Vladimir Weiss

Daniel Maldini, putra bek legendaris AC Milan Paolo serta cucu dari Cesare yang hebat, dimasukkan dalam skuad Timnas Italia untuk pertama kalinya.


Jadwal Bola Malam Ini, Sabtu 5 Oktober: Liverpool, Man City, dan Arsenal di Liga Inggris; Real Madrid di Liga Spanyol; Inter Milan di Liga Italia

6 hari lalu

Ilustrasi sepak bola. REUTERS/Yves Herman
Jadwal Bola Malam Ini, Sabtu 5 Oktober: Liverpool, Man City, dan Arsenal di Liga Inggris; Real Madrid di Liga Spanyol; Inter Milan di Liga Italia

Jadwal bola pada Sabtu malam, 5 Oktober 2024, akan menampilkan pertandingan Liga Inggris, Liga Spanyol, Liga Italia, Liga Jerman, Liga Prancis.


Jadwal Bola Malam Ini, Jumat 4 Oktober 2024: Liga Italia, Liga Spanyol, Liga Jerman, Liga Prancis

7 hari lalu

Ilustrasi sepak bola. Reuters
Jadwal Bola Malam Ini, Jumat 4 Oktober 2024: Liga Italia, Liga Spanyol, Liga Jerman, Liga Prancis

Jadwal Bola malam Ini, Jumat, 4 Oktober 2024, akan menampilkan rangkaian pertandingan Liga Italia, Liga Spanyol, Liga Jerman, dan Liga Prancis.