Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Lawan Rayo, Real Madrid Mesti Menang

Editor

Hari prasetyo

image-gnews
Bek Real Madrid Sergio Ramos mendapat kartu merah selama liga Spanyol
Bek Real Madrid Sergio Ramos mendapat kartu merah selama liga Spanyol "Clasico" pertandingan sepak bola Real Madrid CF vs FC Barcelona di stadion Santiago Bernabeu, Madrid, Spanyol (23/3). Sergio Ramos adalah wakil kapten di Real Madrid, pemain yang 8 tahun membela Real Madrid tercatat telah menerima 19 kartu merah sepanjang karirnya. AFP/DANI POZO
Iklan

TEMPO.CO , Madrid: Manajer Real Madrid, Carlo Ancelotti, bisa menurunkan semua pemain terbaiknya melawan Rayo Vallecano di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid, dinihari nanti, Minggu, 30 Maret 2014. Pemain belakang Sergio Ramos, yang absen kala tim kalah 1-2 dari Sevilla, kembali tampil usai menjalani sanksi kartu merah.

Sempat menduduki puncak klasemen dan menjadi calon kuat juara La Liga Spanyol musim ini setelah tak pernah kehilangan poin dalam 18 pertandingan, Madrid kini justru tercecer di posisi ketiga klasemen sementara. Bahkan, meski Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan emenangkan delapan pertandingan tersisa, mereka tetap tak bisa memastikan gelar juara. "Nasib Madrid kini tergantung Atletico Madrid dan Barcelona," tulis salah satu harian olahraga terkemuka Spanyol, Marca, menyebut peluang tim Ibu kota tersebut.

Menurut Marca, peluang terbesar Madrid saat ini adalah mengamankan peringkat kedua Liga Spanyol. Peluang itu terbuka ketika Barcelona dan Atletico Madrid bakal berhadapan pada 18 Mei mendatang di Stadion Camp Nou, markas Barcelona.

Namun, punggawa Madrid tak sependapat dengan analisa itu.
Seperti disampaikan gelandang Francisco Rom n Alarc n Su rez alias Isco, segala kemungkinan selalu terbuka dalam sepak bola. Katanya, Madrid masih berpeluang menyalip kedua tim tersebut.

"Bagi penggemar, dua kekalahan kemarin tentu menohok mereka. Tapi, semua harus tetap tenang. Kami masih berpeluang di tiga kompetisi yang kami ikuti," kata Isco, seperti dilansir laman resmi Real Madrid.

"Yang pasti, kami akan tetap bekerja keras hingga akhir. Tapi kami membutuhkan penggemar. Mereka juga harus selalu mendukung karena kami sangat membutuhkan mereka dalam kondisi seperti ini," Isco melanjutkan.

Hal tak berbeda disampaikan Xabi Alonso. Menurut mantan pemain klub Liverpool tersebut, segenap anggota tim harus segera melupakan kekalahan-kekalahan kemarin sehingga bisa santai ketika menghadapi Rayo Vallecano di Santigao Bernabeu. "Tidak boleh lagi ada kesalahan," kata Alonso. "Kami harus membuktikan diri bawha kami bisa menang di lapangan."

Madrid kini mengoleksi 70 poin dari 30 pertandingan, tertinggal tiga angka dari Atletico yang berada di puncak dan dua angka dari Barcelona yang berada di posisi kedua. Tapi pelatih Carlo Ancelotti tak peduli hitung-hitungan tersebut.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Kami harus melihat tim sendiri dan tak peduli yang lain. Tertinggal tiga poin dari Atletico dan dua poin dari Barcelona tidak berarti apa-apa. Kami masih bisa menjuarai liga," kata Ancelotti.

Ancelotti barangkali berkaca pada kondisi di awal musim ketika Madrid sempat tertinggal jauh dari dua pesaing beratnya itu. Seiring waktu, mereka sukses menipiskan ketertinggalan, dan bahkan berbalik unggul memimpin klasemen.

Namun keyakinan Ancelotti itu coba disangkal Mundo Sportivo, media olahraga yang dekat dengan Barcelona. Dalam artikel yang ditulis salah seorang kolumnisnya, Manel Bruna, Mundo Deportivo menilai pendapat Ancelotti itu hanya ingin mengaburkan kegamangan yang tengah meliputi tim Madrid.

"Ada 90 persen anggota tim Madrid yang masih merasakan itu (kegamangan),' tulisnya. "Mereka bahkan seperti belum bisa melupakan tragedi yang dimunculkan wasit Undiano."

MARCA | REAL MADRID | ARIE FIRDAUS


Berita Terpopuler
Jokowi: Terima Kasih Pak Prabowo

Info Radar MH370 Mungkin Sengaja Disembunyikan

MH370 Buka Luka Lama Korban Pembajakan MH653  

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Jadwal dan Link Live Streaming Real Madrid vs Bayern Munchen di Liga Champions

6 jam lalu

Pemain Real Madrid Vinicius Junior mencetak gol penalti ke gawang Bayern Munchen di leg pertama semifinal Liga Champions, 30 April 2024. REUTERS/Kai Pfaffenbach
Jadwal dan Link Live Streaming Real Madrid vs Bayern Munchen di Liga Champions

Real Madrid akan menghadapi Bayern Munchen pada leg kedua semifinal Liga Champions di Estadio Santiago Bernabeu pada Kamis dinihari, 8 Mei 2024.


Duel Real Madrid vs Bayern Munchen, Simak Head-to-head dan Perkiraan Formasi

10 jam lalu

Pemain Real Madrid Vinicius Junior mencetak gol penalti ke gawang Bayern Munchen di leg pertama semifinal Liga Champions, 30 April 2024. REUTERS/Kai Pfaffenbach
Duel Real Madrid vs Bayern Munchen, Simak Head-to-head dan Perkiraan Formasi

Duel Real Madrid vs Bayern Munchen akan tersaji pada laga kedua semifinal Liga Champions 2023-2024. Carlo Ancelotti punya rekor bagus.


Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel Siapkan 3 Perubahan untuk Kalahkan Real Madrid di Liga Champions

15 jam lalu

Pemain Bayern Munchen Joshua Kimmich melakukan selebrasi bersama rekannya usai mencetak gol ke gawang Arsenal dalam pertandingan leg kedua perempat final Liga Champions di Allianz Arena, Munich, 18 April 2024. Bayern Munchen berhasil lolos ke semifinal lewat gol tunggal Kimmich yang membuat aggregat 3-2 atas Arsenal. REUTERS/Angelika Warmuth
Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel Siapkan 3 Perubahan untuk Kalahkan Real Madrid di Liga Champions

Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel menyiapkan sejumlah perubahan untuk menghadapi laga melawan Real Madrid di semifinal Liga Champions.


Duel Real Madrid vs Bayern Munchen di Liga Champions, Ini Siasat Carlo Ancelotti untuk Kalahkan Die Roten

16 jam lalu

Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti. REUTERS
Duel Real Madrid vs Bayern Munchen di Liga Champions, Ini Siasat Carlo Ancelotti untuk Kalahkan Die Roten

Real Madrid akan menjamu Bayern Munchen pada leg kedua Liga Champions di Estadion Santiago Bernabeu pada Kamis dinihari, 9 Mei 2024 pukul 02.00 WIB.


Real Madrid vs Bayern Munchen, Thomas Tuchel Akui Butuh Keberuntungan dan Tampil Presisi

17 jam lalu

Champions League - Bayern Munich Press Conference - Old Trafford, Manchester, Britain - December 11, 2023 Bayern Munich coach Thomas Tuchel during the press conference Action Images via Reuters/Jason Cairnduff.
Real Madrid vs Bayern Munchen, Thomas Tuchel Akui Butuh Keberuntungan dan Tampil Presisi

Bagi Thomas Tuchel, bermain melawan Real Madrid di semifinal Liga Champions adalah impian banyak pemain Bayern Munchen saat tumbuh dewasa.


Prediksi Real Madrid vs Bayern Munchen di Leg 2 Semifinal Liga Champions Rabu Malam Ini

19 jam lalu

Pemain Real Madrid Jude Bellingham melakukan selebrasi bersama Lucas Vazquez usai mencetak gol ke gawang Barcelona dalam pertandingan Liga Spanyol di  Santiago Bernabeu, Madrid, 22 April 2024. Gol Bellingham di menit akhir membawa Real Madrid comeback dan meraih kemenangan 3-2 atas Barcelona. REUTERS/Juan Medina
Prediksi Real Madrid vs Bayern Munchen di Leg 2 Semifinal Liga Champions Rabu Malam Ini

Simak kabar kedua tim, serta perkiraan susunan pemain dan prediksi pertandingan Real Madrid vs Bayern Munchen di leg kedua semifinal Liga Champions.


Jadwal Live Liga Champions Kamis Dinihari 9 Mei 2024: Leg Kedua Semifinal Real Madrid vs Bayern Munchen

19 jam lalu

Pemain Real Madrid Vinicius Junior mencetak gol penalti ke gawang Bayern Munchen di leg pertama semifinal Liga Champions, 30 April 2024. REUTERS/Kai Pfaffenbach
Jadwal Live Liga Champions Kamis Dinihari 9 Mei 2024: Leg Kedua Semifinal Real Madrid vs Bayern Munchen

Jadwal Liga Champions akan kembali hadir Kamis dinihari, 9 Mei 2024, yakni leg kedua semifinal Real Madrid vs Bayern Munchen.


Jadwal Liga Champions Pekan Ini: 4 Hal Menarik untuk Dinantikan dari Leg Kedua Semifinal

2 hari lalu

Logo Liga Champions. (uefa)
Jadwal Liga Champions Pekan Ini: 4 Hal Menarik untuk Dinantikan dari Leg Kedua Semifinal

Jadwal Liga Champions akan kembali hadir tengah pekan ini. Dua pertandingan leg kedua semifinal menampilkan banyak hal menarik.


Real Madrid Juara Liga Spanyol 2023/2024, Carlo Ancelotti Lewati Catatan Zidane dan Incar Rekor Miguel Munoz

3 hari lalu

Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti. REUTERS
Real Madrid Juara Liga Spanyol 2023/2024, Carlo Ancelotti Lewati Catatan Zidane dan Incar Rekor Miguel Munoz

Carlo Ancelotti berhasil mengantar Real Madrid menjuarai Liga Spanyol 2023-2024. Incar rekor setelah lewati catatan Zidane.


Jadwal Liga Champions Leg Kedua Semifinal: Bayern Munchen Kehilangan 2 Bek Jelang Sambangi Real Madrid

3 hari lalu

Pemain Bayern Munchen, Harry Kane, Serge Gnabry, Eric Dier, Thomas Mueller, dan Leon Goretzka. REUTERS/Angelika Warmuth
Jadwal Liga Champions Leg Kedua Semifinal: Bayern Munchen Kehilangan 2 Bek Jelang Sambangi Real Madrid

Jadwal Liga Champions akan memasuki leg kedua semifinal. Bayern Munchen mendapat pukulan menjelang tampil di markas Real Madrid.