Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

5 Konsekuensi Setelah Man City Jual Saham ke Investor Cina  

image-gnews
Manchester City, juara Liga Premier Inggris, ada di urutan ketiga dengan pengeluaran gaji setahun 4,7 Poundsterling juta atau Rp 65,7 miliar per pemain. Sportingmash.com
Manchester City, juara Liga Premier Inggris, ada di urutan ketiga dengan pengeluaran gaji setahun 4,7 Poundsterling juta atau Rp 65,7 miliar per pemain. Sportingmash.com
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pemilik Manchester City, Sheikh Mansour, menjual 13 persen saham klubnya kepada dua investor asal Cina, China Media Capital (CMC) dan perusahaan investasi CITIC Capital. Manshour menjual sahamnya seharga 265 juta pound sterling atau setara dengan Rp 5,5 triliun. Ada sejumlah hal yang patut dicatat terkait dengan penjualan saham itu.

1. Dana yang diterima Sheik Mansour dari penjualan 13 persen saham itu hampir sama dengan saat ia mengeluarkan untuk membeli total saham City enam tahun lalu. Artinya, bisa dilihat peningkatan nilai yang dialami klub itu. Aksi jual saham ini meningkatkan nilai saham City di bursa efek New York. Mereka kini dinilai memiliki aset yang jumlahnya tak jauh dari rival sekota mereka, Manchester United. City diperkirakan bernilai US$ 3 miliar atau setara dengan Rp 41,1 triliun, sementara Manchester United diperkirakan memiliki aset senilai Rp 41,7 triliun.

2. Dana dari hasil penjualan itu tak akan diinvestasikan untuk membangun skuad City. Tapi akan digunakan untuk melakukan ekspansi di Cina. Kebetulan pasar di Cina adalah pasar yang sangat potensial. Di negeri itu dikabarkan ada 350 juta penggemar Liga Primer. The Citizens kemungkinan akan kembali membangun franchise di Cina, juga mendirikan akademi.

3.  Meski tak diinvestasikan untuk membangun tim, efek positif penjualan ini akan kian mengangkat nama City. Klub itu diperkirakan tak akan kesulitan membujuk nama besar, seperti Josep Guardiola dan Lionel Messi untuk bergabung selama harganya cocok.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

4. CMC adalah perusahaan yang didukung pemerintah Cina. Li Ruigang, yang merupakan pendiri CMC, adalah anggota Partai Komunis Cina dan dikenal dekat dengan Xi Jinping. CMC adalah salah satu perusahaan besar. Mereka memiliki basis bisnis di dunia film dan hiburan.  Kesepakatan jual-beli ini kabarnya sudah dibicarakan sejak enam bulan lalu. Oktober lalu, Presiden Cina Xi Jinping mengunjungi kompleks fasilitas latihan Etihad yang dimiliki City. Mantan pemain City, Sun Jihai, yang kini didaulat sebagai duta Manchester City untuk Cina, juga masuk dalam sejarah sepak bola Cina mengikuti kunjungan itu. Jihai merupakan pemain asal Cina pertama yang mencetak gol di Liga Inggris saat masih berseragam City pada 2002-2008. Setelah pembelian ini, Lia akan jadi satu dari tujuh anggota direksi City Football Group, perusahaan induk Man City.

5. Manchester City kini menjadi tim terkaya keempat di dunia. Mereka menggeser Bayern Muenchen, yang sebelumnya berada di atas City. Penjualan 13 persen saham senilai 265 juta pound sterling atau sekitar Rp 5,5 triliun itu meningkatkan nilai City menjadi 1,98 miliar pound sterling atau sekitar Rp 41,1 triliun rupiah. City menggeser Bayern Muenchen yang ditaksir memiliki nilai 1,5 miliar pound sterling atau sekitar Rp 31,1 triliun. Klub yang mayoritas sahamnya dimiliki keluarga Kerajaan Uni Emirat Arab ini membayangi rival sekotanya, Manchester United, di posisi ketiga klub terkaya di dunia. MU diperkirakan bernilai 2,05 miliar pound sterling atau sekitar Rp 41,7 triliun. Posisi klub terkaya masih ditempati Real Madrid dengan nilai 2,16 miliar pound sterling atau sekitar Rp 44,8 triliun. Sedangkan rival terberat Madrid, Barcelona, berada di posisi kedua dengan nilai 2,095 miliar pound sterling atau sekitar Rp 43,4 triliun.

DAILY MAIL | FEBRIYAN | NS

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Manchester City Kalahkan Brighton 4-0, Tempel Ketat Arsenaldi 2 Besar

1 hari lalu

Pemain Manchester City Julian Alvarez. REUTERS/Carl Recine
Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Manchester City Kalahkan Brighton 4-0, Tempel Ketat Arsenaldi 2 Besar

Manchester City menang telak 4-0 saat bertandang ke Brighton dalam laga tunda pekan ke-29 Liga Inggris. Simak klasemen dan top skor terkini.


Liverpool Kalah di Kandang Everton, Virgil Van Dijk Minta Timnya Akhiri Musim dengan Benar

1 hari lalu

Pemain Liverpool Virgil Van Dijk berduel saat The Reds menghadapi Fulham di Anfield, Ahad, 3 Desember 2023. Twitter @LFC.
Liverpool Kalah di Kandang Everton, Virgil Van Dijk Minta Timnya Akhiri Musim dengan Benar

Kapten Liverpool Virgil van Dijk mendesak para pemain untuk segera bangkit setelah kekalahan Derby Merseyside melawan Everton.


Liverpool Keok di Kandang Everton, Jurgen Klopp: Kami Terburu-buru dan Tidak Cukup Baik

1 hari lalu

Ekspresi pemain Liverpool Mohamed Salah setelah pemain Everton Dominic Calvert-Lewin mencetak gol dalam pertandingan Liga Inggris di Goodison Park, Liverpool, 25 April 2024. Everton berhasil kalahkan Liverpool dengan skor 2-0 pada derby Merseyside. Action Images via Reuters/Lee Smith
Liverpool Keok di Kandang Everton, Jurgen Klopp: Kami Terburu-buru dan Tidak Cukup Baik

Manajer Liverpool Jurgen Klopp meminta maaf kepada para penggemar setelah kekalahan 2-0 dari Everton dalam Derby Merseyside.


Liga Inggris: Liverpool Kalah di Markas Everton, Jurgen Klopp Minta Maaf pada Suporter

2 hari lalu

Pelatihn Liverpool Jurgen Klopp. REUTERS
Liga Inggris: Liverpool Kalah di Markas Everton, Jurgen Klopp Minta Maaf pada Suporter

Manajer Liverpool, Jurgen Klopp, meminta maaf kepada para penggemar setelah timnya kalah 2-0 dari Everton dalam derby Merseyside Liga Inggris.


Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Liverpool Ditekuk Everton, Manchester United Kalahkan Sheffield

2 hari lalu

Logo Liga Inggris. (Reuters/Tempo)
Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Liverpool Ditekuk Everton, Manchester United Kalahkan Sheffield

Hasil Liga Inggris pada Kamis dinihari, 25 April 2024: Liverpool kalah dari Everton, sedangkan Manchester United mengalahkan Sheffield United.


Everton vs Liverpool, Jurgen Klopp Ingin Jaga Peluang Juara Liga Inggris

2 hari lalu

Pelatihn Liverpool Jurgen Klopp. REUTERS
Everton vs Liverpool, Jurgen Klopp Ingin Jaga Peluang Juara Liga Inggris

Pelatih Liverpool Jurgen Klopp mengatakan pertandingan bertajuk Derby Merseyside melawan Everton pada pekan ke-34 Liga Inggris penting.


Prediksi Everton vs Liverpool di Liga Inggris Pekan Ke-34: Jadwal Live, H2H, Kondisi TIm, Perkiraan Formasi

2 hari lalu

Prediksi Everton vs Liverpool di Liga Inggris Pekan Ke-34: Jadwal Live, H2H, Kondisi TIm, Perkiraan Formasi

Laga bertajuk Derbi Merseyside antara Everton vs Liverpool akan tersaji pada pekan ke-34 Liga Inggris 2023-2024.


Arsenal Kalahkan Chelsea 5-0, Peran Kai Havertz Jadi Sorotan

2 hari lalu

Pemain Arsenal, Kai Havertz merayakan gol ketiga mereka saat bertanding melawan Chelsea dalam Liga Premier Inggris, di Emirates Stadium, London, Inggrs, 23 April 2024. Reuters/Matthew Childs
Arsenal Kalahkan Chelsea 5-0, Peran Kai Havertz Jadi Sorotan

Dua gol Kai Havertz dalam kemenangan 5-0 Arsenal atas Chelsea menghidupkan harapan meraih gelar juara Liga Inggris musim ini.


Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Chelsea 5-0, Ben White dan Kai Havertz Bikin Brace

3 hari lalu

Arsenal. REUTERS/Dylan Martinez
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Chelsea 5-0, Ben White dan Kai Havertz Bikin Brace

Arsenal kokoh di puncak klasemen Liga Inggris seusai mengalahkan Chelsea dengan skor 5-0.


Prediksi Arsenal vs Chelsea di Laga Tunda Liga Inggris Malam Ini

3 hari lalu

Pemain Arsenal Gabriel melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Crystal Palace dalam pertandingan Liga Inggris di Stadion Emirates, London, 20 Januari 2024. Arsenal berhasil gilas tamunya Crystal Palace dengan skor 5-0. Action Images via Reuters/Andrew Boyers
Prediksi Arsenal vs Chelsea di Laga Tunda Liga Inggris Malam Ini

Simak kabar kedua tim menjelang derby London Arsenal vs Chelsea di Liga Inggris, serta perkiraan susunan pemain dan prediksi pertandingan.