Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Resmi Gabung Persib Bandung, Ini Kata Marcos Flores

image-gnews
Pemain baru Persib, Marcos Flores. (Foto: www.adelaidenow.com.au)
Pemain baru Persib, Marcos Flores. (Foto: www.adelaidenow.com.au)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Playmaker asing Persib Bandung Marcos Flores mengaku senang kini dirinya merupakan bagian dari skuad Maung Bandung--julukan Persib. Flores berangan-angan bisa membawa Persib menuju puncak teratas kompetisi Indonesia Soccer Championship (ISC) A 2016 di akhir musim nanti.

"Saya sangat senang bisa bergabung dengan tim terbesar di Indonesia, saya sangat ingin menampilkan permainan terbaik saya untuk membantu tim, itu tujuan utama saya," ujar Flores kepada wartawan di Graha Persib, Jalan Sulanjana, Kota Bandung, Jumat, 9 September 2016.

Menurut Flores, Persib memberikan tawaran bagi dirinya untuk merumput di Bandung sekitar dua pekan yang lalu. Flores mengaku tidak terlalu lama bagi dirinya untuk menyanggupi keinginan Maung Bandung. "Sejak beberapa hari yang lalu, sekitar 10 sampai 20 hari lalu. Butuh waktu untuk membuat segalanya berjalan lancar," katanya.

Playmaker kelahiran Reconquista, Argentina, 30 tahun, itu, mengatakan sudah tidak sabar untuk mengeluarkan kemampuannya dalam mengolah si kulit bundar lengkap dengan seragam biru kebanggaan Bobotoh--suporter Persib. "Saya melakukan perjalanan yang sangat panjang dari Argentina menuju Indonesia. Tapi semua sudah dilalui dan saya sangat senang semua menjadi kenyataan," ujarnya.

"Satu hal yang saya pikirkan saat ini adalah ketika Persib meminta saya bergabung, saya hanya fokus menuju Persib. Saya tahu betapa pentingnya saya bisa berada disini," ucap dia.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Urusan adaptasi, kata dia, menjadi tantangan tersendiri bagi dirinya. Kobaran semangat yang dia genggam bisa membantu proses adaptasi Flores dengan pemain Persib lainnya. Bermain untuk Persib menjadi pengalaman pertama bagi Flores dalam mengarungi belantara sepak bola Indonesia.

"Saya sangat bersemangat, tapi saya butuh beberapa hari untuk beradaptasi secepat yang saya bisa. Saya tahu betapa bagus pemain Persib, tapi saya harus bisa bekerjasama dengan mereka. Saya tak mau mengecewakan manajer dan semua pendukung. Saya mau semua berjalan lancar," katanya.

Sebelum memperkuat Persib, Flores tercatat sempat memperkuat salah satu klub kasta kedua liga Chile, Curico Unido pada musim 2016. Dia pun sempat malang melintang di jagat sepak bola liga Australia. Musim 2012/2013, Flores sempat memperkuat Melbourne Victory, kemudian pada tahun berikutnya, dia sukses merumput dengan Central Coast Mariners, dan pada musim 2014/2015 Flores hengkang menuju Newcastle Jets.

AMINUDIN A.S.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Top Skor, Rekap Hasil, dan Klasemen Akhir Liga 1: Madura United ke Championship Series, RANS Terdegradasi

2 hari lalu

Logo Liga 1 2023-2024. Istimewa
Top Skor, Rekap Hasil, dan Klasemen Akhir Liga 1: Madura United ke Championship Series, RANS Terdegradasi

Seluruh rangkaian Reguler Series Liga 1 telah berakhir. Setelah pertandingan pekan ke-34, Madura United menjadi tim terakhir ke Championship Series.


Rekap Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1: Persib Bandung Menang, Arema FC Kalahkan PSM Makassar 3-2

7 hari lalu

Logo BRI Liga 1 2023-2024.
Rekap Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1: Persib Bandung Menang, Arema FC Kalahkan PSM Makassar 3-2

Arema FC berhasil memetik kemenangan dramatis saat menjamu PSM Makassar pada pekan ke-33 Liga 1.


Hasil Liga 1: Sama-sama Sudah Lolos Championship Series, Persib Bandung Kalahkan Borneo FC 2-1

7 hari lalu

Pemain Persib Bandung David Da Silva berselebrasi dengan Ciro Alves. TEMPO/Prima Mulia
Hasil Liga 1: Sama-sama Sudah Lolos Championship Series, Persib Bandung Kalahkan Borneo FC 2-1

Persib Bandung menutup laga kandang terakhir pada putaran kedua dalam lanjutan Liga 1 2023/2024 dengan kemenangan. Mereka mengalahkan Borneo FC 2-1.


Borneo FC Jadi Juara Reguler Series Liga 1 Musim 2023-2024

11 hari lalu

Borneo FC Juara Reguler Series BRI Liga 1. Instagram/Borneo
Borneo FC Jadi Juara Reguler Series Liga 1 Musim 2023-2024

Borneo FC akan bertarung dengan tiga tim papan atas Reguler Series untuk perebutan gelar juara Liga 1 musim 2023-2024.


Top Skor Liga 1 Usai David Da Silva Cetak Hattrick saat Persib Bandung Kalahkan Persebaya Surabaya 3-1

12 hari lalu

Pemain Persib Bandung David Da Silva (kiri) merayakan gol yang dicetkanya ke gawang Persija Jakarta melalui titik penalti di laga BRI Liga 1 di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Jawa Barat, 9 Maret 2024. Dalam big match tanpa penonton ini Persib mengalahkan Persija dengan skor 2-1. TEMPO/Prima Mulia
Top Skor Liga 1 Usai David Da Silva Cetak Hattrick saat Persib Bandung Kalahkan Persebaya Surabaya 3-1

Penyerang Persib Bandung, David da Silva, semakin kokoh di posisi teratas daftar top skor Liga 1 2023-2024.


Hasil dan Klasemen Liga 1: Persib Bandung Kalahkan Persebaya Surabaya 3-1, Persik vs Persita Imbang 1-1

12 hari lalu

Laga Persib Bandung vs Persebaya Surabaya di Liga 1 di Stadion Si Jalak Harupat pada Sabtu, 20 April 2024. Twitter @persebayaupdate.
Hasil dan Klasemen Liga 1: Persib Bandung Kalahkan Persebaya Surabaya 3-1, Persik vs Persita Imbang 1-1

Persib Bandung mengalahkan Persebaya Surabaya pada pekan ke-32 BRI Liga 1 2023-2024 dengan skor 3-1. David Da Silva mencetak tiga gol dalam laga itu.


Jadwal Live dan Prediksi Persib Bandung vs Persebaya Surabaya di Liga 1 Hari Ini

13 hari lalu

Pemain Persib Bandung, Rezaldi Hehanusa. (persib.co.id)
Jadwal Live dan Prediksi Persib Bandung vs Persebaya Surabaya di Liga 1 Hari Ini

Laga besar antara Persib Bandung vs Persebaya Surabaya akan tersaji pada pekan ke-32 Liga 1 2023-2024.


Prediksi Persib Bandung vs Persebaya Surabaya di Pekan Ke-32 Liga 1 Sabtu Ini: Jadwal Live, H2H, Perkiraan Pemain

13 hari lalu

Pemain Persib Bandung David Da Silva (kiri) merayakan gol. TEMPO/Prima Mulia
Prediksi Persib Bandung vs Persebaya Surabaya di Pekan Ke-32 Liga 1 Sabtu Ini: Jadwal Live, H2H, Perkiraan Pemain

Jadwal Persib Bandung vs Persebaya Surabaya akan hadir pada pekan ke-32 Liga 1 hari ini. Simak H2H, perkiraan pemain, dan prediksinya.


Klasemen Liga 1: Persib Bandung Lolos ke Championship Series

15 hari lalu

Logo BRI Liga 1 2023-2024.
Klasemen Liga 1: Persib Bandung Lolos ke Championship Series

Persib Bandung memastikan satu tempat di Championship Series setelah pertandingan pekan ke-31 Liga 1 rampung.


Rekap Hasil Liga 1, Klasemen Terkini, Top Skor: PSS Sleman dan Persikabo 1973 Menang, Persib Bandung Imbang

17 hari lalu

Logo Liga 1 2023-2024. Istimewa
Rekap Hasil Liga 1, Klasemen Terkini, Top Skor: PSS Sleman dan Persikabo 1973 Menang, Persib Bandung Imbang

Tiga pertandingan pekan ke-31 Liga 1 2023-2024 rampung digelar pada Senin, 15 April 2024. Persikabo 1973 dan PSS Sleman menang.