Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Napoli Pinjam Tiemoue Bakayoko dari Chelsea untuk Musim 2020-21

Reporter

Editor

Erwin Prima

image-gnews
Pemain Chelsea, Tiemoue Bakayoko menggiring bola dibayangi dan dihadang dua pemain Brighton & Hove Albion dalam laga lanjutan Liga Inggris di The American Express Community Stadium, Inggris, 20 Januari 2018. REUTERS/Andrew Couldridge
Pemain Chelsea, Tiemoue Bakayoko menggiring bola dibayangi dan dihadang dua pemain Brighton & Hove Albion dalam laga lanjutan Liga Inggris di The American Express Community Stadium, Inggris, 20 Januari 2018. REUTERS/Andrew Couldridge
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Tiemoue Bakayoko akan kembali bermain di Serie A ketika Chelsea meminjamkan lagi sang pemain dan kali ini The Blues sepakat agar pemainnya bergabung ke Napoli untuk musim 2020-21, menurut laporan Goal pada Minggu, 4 Oktober 2020.

Mantan gelandang Monaco itu menghabiskan musim 2018-19 di AC Milan besutan Gennaro Gattuso dan ia berhasil tampil 42 kali di semua kompetisi untuk Rossoneri.

Bakayoko kini bersiap untuk reuni dengan Gattuso, yang saat ini memimpin Napoli untuk merebut Scudetto dari Juventus setelah juara sembilan musim berturut-turut.

Chelsea telah sepakat menerima permintaan Napoli untuk meminjam pemain berusia 26 tahun tersebut sepanjang musim ini.

Bakayoko diharapkan berada di Napoli pada Minggu untuk melakukan pemeriksaan medis oleh staf klub sebelum diperkenalkan secara resmi.

Bakayoko bergabung dengan Chelsea pada musim panas 2017 dari Monaco dalam sebuah kesepakatan sekitar 40 juta poundsterling. Penampilannya bersama klub Ligue 1 tersebut membuat Chelsea memutuskan untuk memboyongnya ke Stamford Bridge.

Namun, pemain timnas Prancis itu hanya memiliki dampak singkat bersama Chelsea. Ia bermain secara reguler di musim pertamanya di Liga Premier di bawah pelatih Antonio Conte sebelum dinyatakan surplus oleh pelatih penggantinya Maurizio Sarri.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Setelah hanya 12 bulan bersama The Blues, Bakayoko dipinjamkan ke AC Milan, yang diikuti dengan peminjaman lebih lanjut ke AS Monaco pada musim Prancis 2019-20 yang terpaksa berakhir pada Maret karena pandemi virus corona.

Tidak ada pihak yang memilih untuk mengambil opsi pembelian yang termasuk dalam kesepakatan pinjaman, meski Milan telah dikaitkan dengan kemungkinan kepindahan Bakayoko musim panas ini.

Bakayoko sendiri mengungkapkan bahwa ia memiliki kenangan yang indah bersama AC Milan.

"Semua orang tahu bahwa Milan ada di hati saya dan saya punya banyak memori indah," jelasnya kepada Tuttosport ketika ditanya tentang kemungkinan kembali ke San Siro pada September.

"Saat ini saya adalah pemain Chelsea, maka kita akan lihat nanti di sepak bola."

ANTARA

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Arsenal Kalahkan Chelsea 5-0, Peran Kai Havertz Jadi Sorotan

2 hari lalu

Pemain Arsenal, Kai Havertz merayakan gol ketiga mereka saat bertanding melawan Chelsea dalam Liga Premier Inggris, di Emirates Stadium, London, Inggrs, 23 April 2024. Reuters/Matthew Childs
Arsenal Kalahkan Chelsea 5-0, Peran Kai Havertz Jadi Sorotan

Dua gol Kai Havertz dalam kemenangan 5-0 Arsenal atas Chelsea menghidupkan harapan meraih gelar juara Liga Inggris musim ini.


Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Chelsea 5-0, Ben White dan Kai Havertz Bikin Brace

2 hari lalu

Arsenal. REUTERS/Dylan Martinez
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Chelsea 5-0, Ben White dan Kai Havertz Bikin Brace

Arsenal kokoh di puncak klasemen Liga Inggris seusai mengalahkan Chelsea dengan skor 5-0.


Prediksi Arsenal vs Chelsea di Laga Tunda Liga Inggris Malam Ini

3 hari lalu

Pemain Arsenal Gabriel melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Crystal Palace dalam pertandingan Liga Inggris di Stadion Emirates, London, 20 Januari 2024. Arsenal berhasil gilas tamunya Crystal Palace dengan skor 5-0. Action Images via Reuters/Andrew Boyers
Prediksi Arsenal vs Chelsea di Laga Tunda Liga Inggris Malam Ini

Simak kabar kedua tim menjelang derby London Arsenal vs Chelsea di Liga Inggris, serta perkiraan susunan pemain dan prediksi pertandingan.


Hasil, Top Skor, dan Klasemen Liga Italia Pekan Ke-33: Napoli Ditekuk Empoli, Harapan ke Liga Champions Memudar

5 hari lalu

Logo Serie A Liga Italia. (Antara)
Hasil, Top Skor, dan Klasemen Liga Italia Pekan Ke-33: Napoli Ditekuk Empoli, Harapan ke Liga Champions Memudar

Napoli menelan kekalahan 0-1 di kandang Empoli dalam lanjutan pekan ke-33 Serie A Liga Italia.


Manchester City Lolos ke Final Piala FA dengan Singkirkan Chelsea, Menang 1-0 Berkat Gol Bernardo Silva

5 hari lalu

Pemain Manchester City Bernardo Silva. REUTERS/Molly Darlington
Manchester City Lolos ke Final Piala FA dengan Singkirkan Chelsea, Menang 1-0 Berkat Gol Bernardo Silva

Gol tunggal Bernardo Silva membawa Manchester City mengalahkan Chelsea 1-0 pada semifinal Piala FA.


Duel Manchester City vs Chelsea di Semifinal Piala FA, Cole Palmer Tak Perlu Buktikan Diri

6 hari lalu

Pemain Chelsea Cole Palmer melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Everton dalam pertandingan Liga Inggris di Stamford Bridge, London, 16 April 2024. Palmer mencetak 4 dalam pertandingan ini yang membawa Chelsea menang telak 6-0 atas Everton. REUTERS/Toby Melville
Duel Manchester City vs Chelsea di Semifinal Piala FA, Cole Palmer Tak Perlu Buktikan Diri

Manajer Chelsea Mauricio Pochettino mengingatkan Cole Palmer agar tidak menjadikan laga melawan Manchester City sebagai ajang pembuktian.


Prediksi Manchester City vs Chelsea di Semifinal Piala FA Sabtu Malam

6 hari lalu

Ekspresi pemain Manchester City Bernardo Silva dan rekannya setelah dikalahkan Real Madrid dalam pertandingan leg kedua perempat final Liga Champions di Stadion Etihad, Manchester, 18 April 2024. Action Images via Reuters/Jason Cairnduff
Prediksi Manchester City vs Chelsea di Semifinal Piala FA Sabtu Malam

Simak kabar terbaru kedua tim, termasuk perkiraan susunan pemain dan prediksi pertandingan Manchester City vs Chelsea di semifinal Piala FA Sabtu ini.


Prediksi Chelsea vs Everton di Liga Inggris Pekan Ke-33 pada Senin Malam

11 hari lalu

Pemain Chelsea, Cole Palmer melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Newcastle United dalam Liga Premier Inggris di Stamford Bridge, London, Inggris, 11 Maret 2024. Reuters/Matthew Childs
Prediksi Chelsea vs Everton di Liga Inggris Pekan Ke-33 pada Senin Malam

Duel Chelsea vs Everton ini menjadi partai terakhir dari rangkaian pertandingan Liga Inggris pekan ke-33 yang akan digelar di Stamford Bridge.


Bursa Transfer: Ciro Immobile Bisa Tinggalkan Lazio dan Bergabung dengan Napoli

12 hari lalu

Pemain Lazio, Ciro Immobile. REUTERS/Alberto Lingria
Bursa Transfer: Ciro Immobile Bisa Tinggalkan Lazio dan Bergabung dengan Napoli

Kapten Lazio, Ciro Immobile, disebutkan bisa pindah ke Napoli pada bursa transfer musim panas nanti.


Hasil dan Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-32: Liverpool dan Chelsea Seri, Tottenham Naik ke Posisi 4

18 hari lalu

Logo Liga Inggris. (Reuters/Tempo)
Hasil dan Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-32: Liverpool dan Chelsea Seri, Tottenham Naik ke Posisi 4

Liverpool tertahan di peringkat dua klasemen dan gagal menggeser Arsenal dari pucuk klasemen Liga Inggris setelah ditahan Manchester United 2-2.