Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Barcelona Tetap Datangkan Aubameyang Meskipun Dembele Gagal Dibuang

Reporter

Editor

Febriyan

image-gnews
Pemain Arsenal Pierre-Emerick Aubameyang. REUTERS/Andrew Boyers
Pemain Arsenal Pierre-Emerick Aubameyang. REUTERS/Andrew Boyers
Iklan

TEMPO.CO, JakartaBarcelona dikabarkan tetap mendatangkan penyerang Pierre-Emerick Aubameyang dari Arsenal meskipun gagal melepas Ousmane Dembele. Foto-foto Aubameyang sedang melakukan sesi pemotretan dengan kostum Barca telah beredar di dunia maya.

Foto Aubameyang itu dirilis oleh jurnalis sepak bola ternama Eropa, Fabrizio Romano, di media sosial twitter beberapa jam lalu. Dalam cuitannya, Romano menyebutkan bahwa Aubameyang juga telah menyepakati kontrak dengan Blaugrana setelah sukses menjalani tes medis.

"Pierre Emerick-Aubameyang bergabung dengan Barcelona, kesepakatan telah tercapai dan ini dia," tulis Romano. "Kontrak telah disepakati dan sekarang siap ditandatangani oleh Aubameyang di markas besar Barcelona. Tes medis sukses dijalankan."

"Arsenal akan bisa menghemat gajinya seperti yang mereka inginkan. Kesepakatan telah tercapai."

Pierre-Emerick Aubameyang didatangkan dari Arsenal sebagai pemain pinjaman hingga akhir musim ini. Pelatih Barcelona, Xavi Hernandez, memang menginginkan seorang penyerang baru karena tak puas dengan performa Luuk de Jong dan Martin Braithwaite yang ada di skuadnya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sebelum mendatangkan Aubameyang, Barca sempat tertarik meminjam Alvaro Morata. Pemain Atletico Madrid yang sedang dipinjamkan ke Juventus itu terancam posisinya setelah kedatangan Dusan Valihovic dari Fiorentina.

Akan tetapi Atletico mengajukan persyaratan yang sulit untuk dipenuhi Barca. Mereka meminta biaya peminjaman yang cukup tinggi untuk penyerang asal Spanyol itu plus jaminan pembelian si pemain pada akhir masa peminjaman.

Barca juga sempat dikhawatirkan tak bisa memboyong Aubameyang jika tak melepas Ousmane Dembele. Pasalnya, anggaran gaji mereka sudah terlalu mepet dengan batas yang ditetapkan LaLiga sebagai otoritas Liga Spanyol.

Pemain sayap asal Prancis itu ingin dibuang karena tak mau memperpanjang kontraknya yang akan habis hingga akhir musim ini. Dengan gaji yang cukup besar, Dembele hanya akan menjadi beban dalam keuangan Barca karena mereka pun telah memastikan dia tak akan bermain jika tak mau memperpanjang kontrak.

Belum jelas bagaimana cara Barca menyiasati batas anggaran gaji mereka untuk mendatangkan Aubameyang. Baik Barca maupun Arsenal juga belum memberikan pernyataan resmi. Media Spanyol Sport Ahad lalu sempat menyebutkan bahwa si pemain rela mendapatkan bayaran sangat kecil demi tetap bermain di Eropa.

Arsenal disebut sempat mendapatkan tawaran dari dua klub asal Arab Saudi untuk meminjam Pierre-Emerick Aubameyang. Kedua klub itu bahkan siap membayar penuh gaji penyerang asal Gabon itu. Akan tetapi tawaran itu ditolak Aubameyang yang ingin tetap bermain di Eropa. Tawaran dari Barcelona pun tak disia-siakan olehnya.

TWITTER|SPORT

Baca: Daftar Perpindahan Pemain di Hari Terakhir Bursa Transfer

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Mengenal Ilaix Moriba Pemain Timnas Guinea U-23 yang pernah Memperkuat Barcelona

1 hari lalu

Ilaix Moriba. Instagram/ilaixmk
Mengenal Ilaix Moriba Pemain Timnas Guinea U-23 yang pernah Memperkuat Barcelona

Ilaix Moriba, Saidou Sow, Facinet Conte, dan Ibrahim Diakite para pemain yang dipanggil untuk memperkuat skuad Guinea menghadapi timnas Indonesia


Statistik Gol Erling Haaland di Liga Inggris Musim Ini, Lampaui Top Skor Sepanjang Masa Liga Inggris

1 hari lalu

Ekspresi Erling Haaland pada laga Manchester City vs Arsenal di Etihad Stadium pada Minggu, 31 Maret 2024. REUTERS/Carl Recine.
Statistik Gol Erling Haaland di Liga Inggris Musim Ini, Lampaui Top Skor Sepanjang Masa Liga Inggris

Produktivitas Erling Haaland dalam mencetak gol dalam semusim melampaui striker legendaris Alan Shearer


Darwin Nunez Hapus Foto Liverpool di Instagram, Kode Hengkang Akhir Musim?

1 hari lalu

Pemain Liverpool, Darwin Nunez berselebrasi setelah menjebol gawang Burnley dalam laga lanjutan Liga Inggris di Anfield, Inggris, 10 Februari 2024. Liverpool memetik kemenangan 3-1 atas Burnley pada pekan ke-24 Liga Inggris di Anfield Stadium. REUTERS/Phil Noble
Darwin Nunez Hapus Foto Liverpool di Instagram, Kode Hengkang Akhir Musim?

Penyerang Liverpool Darwin Nunez diisukan masuk dalam radar Barcelona untuk menggantikan Robert Lewandowski musim depan.


Tepis Rumor Bruno Fernandes Bakal Tinggalkan Manchester United, Ini Komentar Erik ten Hag

2 hari lalu

Pemain Manchester United, Bruno Fernandes tampak kecewa dalam laga lanjutan Liga Inggris melawan Fulham di Old Trafford, Inggris, 24 Februari 2024. Manchester United menelan kekalahan pertama mereka di 2024 setelah ditekuk Fulham 1-2 dalam matchday ke-26 Liga Inggris di Old Trafford. REUTERS/Carl Recine
Tepis Rumor Bruno Fernandes Bakal Tinggalkan Manchester United, Ini Komentar Erik ten Hag

Dalam wawancara dengan DAZN pekan lalu, Bruno Fernandes mengatakan dia akan mempertimbangkan masa depannya di Manchester United setelah Euro 2024.


Profil David Raya, Kiper Arsenal yang Raih Sarung Tangan Emas Liga Inggris

2 hari lalu

Penjaga gawang Arsenal, David Raya berhasil menyelamatkan gawangnya dari tendangan pemain FC Porto, Galeno dalam drama adu penalti Leg Kedua 16 Besar Liga Champions di  Emirates Stadium, London, Inggris, 12 Maret 2024. REUTERS/Hannah Mckay
Profil David Raya, Kiper Arsenal yang Raih Sarung Tangan Emas Liga Inggris

Penampilan Arsenal yang moncer musim ini tak lepas dari kontribusi David Raya, kiper yang baru mendapat penghargaan sarung tangan emas


Begini Kata Xavi Hernandez setelah Barcelona Kalah Bersaing dan Real Madrid Menjadi Juara Liga Spanyol 2023/2024

3 hari lalu

Pelatih Barcelona Xavi Hernandez. REUTERS/Marcelo Del Pozo
Begini Kata Xavi Hernandez setelah Barcelona Kalah Bersaing dan Real Madrid Menjadi Juara Liga Spanyol 2023/2024

Barcelona dipastikan tanpa gelar musim ini setelah Real Madrid menjuarai La Liga 2023/2024 dengan empat laga tersisa. Apa kata Xavi Hernandez?


Hasil dan Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-36: Arsenal dan Manchester City Menang, Persaingan Juara Tetap Ketat

3 hari lalu

Logo Liga Inggris. (Reuters/Tempo)
Hasil dan Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-36: Arsenal dan Manchester City Menang, Persaingan Juara Tetap Ketat

Dua klub papan atas Liga Inggris, Manchester City dan Arsenal, tetap bersaing ketat dalam perebutan gelar juara. Simak rekap hasil dan klasemennya.


Real Madrid Juarai Liga Spanyol 2023/2024, Ini 5 Faktor Kunci Penentu Keberhasilan Mereka

3 hari lalu

Pemain Real Madrid, Jude Bellingham. REUTERS/Albert Gea
Real Madrid Juarai Liga Spanyol 2023/2024, Ini 5 Faktor Kunci Penentu Keberhasilan Mereka

Real Madrid berhasil merebut gelar juara Liga Spanyol (La Liga) ke-36, Sabtu, 4 Mei 2024. Ini lima faktor kunci penentu keberhasilan mereka.


Real Madrid Jadi Juara La Liga Spanyol 2023/2024 setelah Barcelona Kalah 2-4 dari Girona

3 hari lalu

 Real Madrid. REUTERS/Juan Medina
Real Madrid Jadi Juara La Liga Spanyol 2023/2024 setelah Barcelona Kalah 2-4 dari Girona

Real Madrid dipastikan menjadi juara La Liga Spanyol 2023/2024 setelah Barcelona kalah 2-4 dari Girona dalam dalam laga ke-34.


Bursa Transfer: Real Madrid Bidik Wonderkid Argentina Franco Mastantuono

3 hari lalu

Franco Mastantuono. (Instagram/@franco.mastantuono)
Bursa Transfer: Real Madrid Bidik Wonderkid Argentina Franco Mastantuono

Klub raksasa Liga Spanyol, Real Madrid, kembali dikaitkan pemain muda berbakat (wonderkid), yakni Franco Mastantuono asal Argentina.