Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Belanda vs Ukraina 3-2 di Euro 2020, Andriy Shevchenko Tetap Puji Timnya

Reporter

image-gnews
Pelatih Ukraina Andriy Shevchenko. REUTERS
Pelatih Ukraina Andriy Shevchenko. REUTERS
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pelatih Ukraina, Andriy Shevchenko, memuji mentalitas timnya dan berterima kasih kepada mereka meski mereka dikalahkan Belanda 3-2 dalam pertandingan pertama Grup C Euro 2020 di Amsterdam, Senin dinihari WIB, 14 Juni 2021.

"Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada tim saya untuk reaksi yang telah mereka tunjukkan, khususnya setelah tertinggal 0-2, kami bisa kalah (besar tanpa mencetak gol) pada saat itu," kata Shevchenko kepada laman uefa.com, Senin.

"Tadi itu pertandingan yang sangat cepat dan menarik dengan banyak peluang diciptakan kedua tim," ujarnya menambahkan.

Hasil ini memperpanjang rangkaian kekalahan Ukraina atas Belanda di putaran final Piala Eropa menjadi empat kali, setelah Euro 2016. Semuanya terjadi di fase grup.

Timnas Ukraina memang bermain gagah berani dan percaya diri sekalipun tampil di kandang lawan. Tertinggal 0-2 tidak membuat mereka kecut, sebaliknya bangkit menyamakan kedudukan sebelum asa mereka harus terhenti setelah bek kanan Belanda Denzel Dumfries mencetak gol lewat sundulan kepala, lima menit menjelang pertandingan berakhir.

Pemain Ukraina Roman Yaremchuk mencetak gol ke gawang Belanda dalam pertandingan Grup C Piala Eropa 2020 di Johan Cruyff Arena, Amsterdam, Belanda, 14 Juni 2021. Pool via REUTERS/Peter Dejong

"Kami sudah menemukan energi untuk berubah dan menyerang. Kami berganti-ganti formasi dan menyeimbangkannya," kata legenda hidup sepak bola Ukraina itu.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Mentalitas dan teknik bermain yang ditunjukkan Ukraina saat menghadapi Belanda ini bisa menjadi modal penting saat mereka menghadapi Austria dan Macedonia pada dua laga berikutnya di Grup C.

Pemain Ukraina Roman Yaremchuk melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Belanda dalam pertandingan Grup C Piala Eropa 2020 di Johan Cruyff Arena, Amsterdam, Belanda, 14 Juni 2021. Pool via REUTERS/Piroschka Van De Wouw

Andriy Yarmolenko yang menjadi salah satu pencetak gol Ukraina, menganggap pertandingan melawan Belanda ini adalah laga yang berat. "Kami sadar bahwa kami menghadapi lawan yang serius. Tim pelatih senang dengan upaya yang kami lakukan," kata Yarmolenko.

"Memang kalah dalam pertandingan itu selalu mengesalkan, tetapi kami masih punya dua lagi pertandingan untuk dihadapi dan masih akan bermain dalam energi yang sama. Jika kami berhasil (lolos) maka akan bagus sekali," ujarnya.

Setelah dikalahkan Belanda di laga pertama Euro 2020, timnas Ukraina akan melawan Macedonia di National Arena, pada Kamis waktu setempat, 17 Juni 2021. Tim asuhan Andriy Shevchenko mempunyai kesempatan untuk memetik poin penuh dalam laga tersebut.

Baca Juga: Belanda Kalahkan Ukraina 3-2 di Euro 2020, Frank de Boer Ungkap Kunci Kemenangan

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Hasil Playoff Kualifikasi Euro 2024: 6 Tim Lolos ke Babak Final, Termasuk Timnas Polandia

39 hari lalu

Pemain Timnas Polandia Adam Buksa dan Robert Lewandowski. REUTERS/Aleksandra Szmigiel
Hasil Playoff Kualifikasi Euro 2024: 6 Tim Lolos ke Babak Final, Termasuk Timnas Polandia

Enam tim sudah lolos ke babak final Playoff Kualifikasi Euro 2024, termasuk Timnas Polandia. Berebut tiga tiket putaarn final.


Andriy Shevchenko Terpilih Jadi Presiden Sepak Bola Ukraina, Janji Berantas Korupsi

26 Januari 2024

Andriy Shevchenko. REUTERS
Andriy Shevchenko Terpilih Jadi Presiden Sepak Bola Ukraina, Janji Berantas Korupsi

Mantan pemain Chelsea dan AC Milan, Andriy Shevchenko, terpilih sebagai presiden Asosiasi Sepak bola Ukraina (UAF).


Girona Bikin Kejutan di Liga Spanyol, Simak Sosok Artem Dovbyk Andalan Mereka di Lini Depan

12 Desember 2023

Pemain Ukraina Artem Dovbyk melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Skotlandia dalam pertandingan semifinal play-off Piala Dunia 2022 zona Eropa di Hampden Park, Glasgow, 2 Juni 2022. Action Images via Reuters/Lee Smith
Girona Bikin Kejutan di Liga Spanyol, Simak Sosok Artem Dovbyk Andalan Mereka di Lini Depan

Girona terus mencuri perhatian di Liga Spanyol musim ini. Kehebatannya tak lepas dari sumbangan, Artem Dovbyk salah satu andalan di lini depan.


Timnas Italia Jadi Unggulan Terbawah dalam Drawing Putaran Final Euro 2024

22 November 2023

Pemain Timnas Italia, Bryan Cristante berjalan keluar lapangan bersama rekan-rekannya setelah kalah dari Timnas Inggris dalam Kualifikasi Piala Eropa 2024 di Wembley Stadium, London, Inggris, 17 Oktober 2023. Reuters/Andrew Couldridge
Timnas Italia Jadi Unggulan Terbawah dalam Drawing Putaran Final Euro 2024

Italia berpeluang satu grup dengan Belanda dan salah satu negara kuat yang diunggulkan di Pot 1 pada putaran final Euro 2024.


Klasemen Akhir Grup C Kualifikasi Euro 2024: Timnas Italia Lolos Usai Tahan Ukraina 0-0, Inggris Juara Grup

21 November 2023

Para pemain Timnas Italai merayakan keberhasilan lolos ke putaran final Euro 2024 setelah menahan Ukraina 0-0, 20 November 2023. REUTERS/Thilo Schmuelgen
Klasemen Akhir Grup C Kualifikasi Euro 2024: Timnas Italia Lolos Usai Tahan Ukraina 0-0, Inggris Juara Grup

Timnas Italia lolos ke putaran final Euro 2024 (Piala Eropa 2024). Mereka melaju setelah menahan imbang Ukraina dengan skor 0-0.


Prediksi Ukraina vs Inggris di Kualifikasi Piala Eropa 2024: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, dan Formasi

9 September 2023

Timnas Inggris. REUTERS/Lee Smith
Prediksi Ukraina vs Inggris di Kualifikasi Piala Eropa 2024: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, dan Formasi

Ukraina vs Inggris akan tersaji pada pertandingan kelima Grup C Kualifikasi Piala Eropa 2024 pada Sabtu, 9 September 2023 pukul 23.00 WIB.


Prediksi Inggris vs Ukraina di Matchday Kedua Kualifikasi Euro 2024: H2H, Perkiraan Pemain, dan Jadwal Live

26 Maret 2023

Aksi pemain Inggris, Harry Kane saat menjebol gawang Italia dalam laga kualifikasi Euro 2024 di Stadio Diego Armando Maradona, Naples, Italia, 23 Maret 2023. Setelah menyumbang 1 gol dalam laga tersebut, Harry Kane kini total telah mencetak 54 gol untuk timnas Inggris. Ia menjadi top skor sepanjang masa, melewati catatan Wayne Rooney. REUTERS/Ciro De Luca
Prediksi Inggris vs Ukraina di Matchday Kedua Kualifikasi Euro 2024: H2H, Perkiraan Pemain, dan Jadwal Live

Pertandingan Inggris vs Ukraina akan hadir pada matchday kedua kualifikasi Euro 2024 di Wembley, Minggu lama ini. Simak jadwal live dan prediksinya.


Inggris Tanpa Marcus Rashford dalam Kualifikasi Euro 2024 Lawan Italia dan Ukraina

21 Maret 2023

Pemain Manchester United Marcus Rashford. REUTERS/Phil Noble
Inggris Tanpa Marcus Rashford dalam Kualifikasi Euro 2024 Lawan Italia dan Ukraina

Marcus Rashford cedera dalam pertandingan Manchester United vs Fulham di perempat final Piala FA.


Volodymyr Zelensky Ingin Sampaikan Pesan Perdamaian sebelum Laga Final Piala Dunia 2022

17 Desember 2022

Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskiy menghadiri forum Hak Asasi Manusia Internasional, di tengah serangan Rusia terhadap Ukraina, di Kyiv, Ukraina 9 Desember 2022. Ukrainian Presidential Press Service/Handout via REUTERS
Volodymyr Zelensky Ingin Sampaikan Pesan Perdamaian sebelum Laga Final Piala Dunia 2022

FIFA tidak mungkin mwngizinkan Volodymyr Zelensky mengingat aturannya terhadap pesan politik di Piala Dunia.


Christian Eriksen Bicara Ambisi Timnas Denmark di Piala Dunia 2022 setelah Tembus Semifinal Euro 2020

14 November 2022

Pemain timnas Denmark, Christian Eriksen dalam pertandingan persahabatan melawan Belanda  di Stadion Johan Cruijff Arena, Belanda, 26 Maret 2022. REUTERS/Piroschka Van De Wouw
Christian Eriksen Bicara Ambisi Timnas Denmark di Piala Dunia 2022 setelah Tembus Semifinal Euro 2020

Christian Eriksen meyakini bahwa performa apik Timnas Denmark di Euro 2020 akan berlanjut di Piala Dunia 2022.